Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Terlibat ISIS, Panah hingga Buku Jihad Disita

Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Terlibat ISIS, Panah hingga Buku Jihad Disita Densus 88. ©2012 Merdeka.com/dok

Merdeka.com - Detasmen Khusus (Densus) 88 antiteror Mabes Polri menangkap dua terduga teroris, pada 8-9 Maret 2022, di lokasi berbeda-beda. Kedua orang yang diamankan itu yakni DK (24) dan MID (48).

Kepala Bagian Bantuan Operasi (Kabagbanops) Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar mengatakan, untuk DK ditangkap pada Rabu (9/3) di Dusun Krajan, RT 003, RW 002, Desa Tabet, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

"Kelompok Daulah Islamiah," kata Aswin dalam keterangannya, Kamis (24/3).

Untuk keterlibatan DK sendiri yaitu sebagai pendukung Daulah Islamiah Islamic State of Iraq and Syiria (ISIS). Selain itu juga tergabung dalam group Annajiyah Media Centre, selaku orang yang menyebarkan poster-poster digital berisi propaganda dan membangkitkan semangat Jihad.

"Sehingga orang yang melihat terpicu melakukan jihad amaliyah," ujarnya.

Barang bukti yang disita dari DK yakni lima anak panah, lima busur panah, dua unit handphone dengan berbagai merek, satu alat barbel, satu bundle kertas bertuliskan 'perkembangan Islam pada masa modern' serta satu toples plastik yang berisikan bekas bungkusan kartu perdana.

Namun, sehari sebelumnya Densus 88 lebih dulu menangkap satu terduga teroris atas nama inisial MID, pada 8 Maret 2022. Penangkapan dilakukan di Jalan Sedap Malam 1, Kelurahan Way Kandis, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar Lampung.

"MID tergabung di Media Center selaku orang yang membuat dan menyebarkan poster-poster digital berisi propaganda, bertujuan untuk membangkitkan semangat Jihad. Sehingga orang yang meilihat terpicu melakukan jihad amaliyah," jelasnya.

Untuk barang bukti yang disita yaitu satu samurai merek baton sword, satu hp Samsung, satu buku berjudul Tarbiyah Jihadiyah, satu buku berjudul Ad-Daa'Wa Ad-Dawaa, satu buku berjudul kitab tauhid, satu buku berjudul ya mereka memang thogut.

Satu buku berjudul menyambut perang salib baru, satu buku berjudul Al-Wala Wal-Bara 8.24 dan 1 satu topi berwama hitam bertuliskan tauhid.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Densus 88 Antiteror Tangkap Dua Terduga Teroris di Jakarta Barat
Densus 88 Antiteror Tangkap Dua Terduga Teroris di Jakarta Barat

Kedua terduga teroris itu berinisial RJ dan AM. Petugas melakukan penangkapan pada Selasa, 6 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Polri Tangkap Tiga Terduga Teroris di Jawa Tengah
Densus 88 Polri Tangkap Tiga Terduga Teroris di Jawa Tengah

Ketiga terduga teroris ditangkap secara terpisah di tiga kabupaten kota.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Dua Terduga Teroris di OKU Timur Sumsel
Densus 88 Tangkap Dua Terduga Teroris di OKU Timur Sumsel

Kedua tersangka merupakan teroris Negara Islam Indonesia (NII) di Kabupaten OKU Timur, Sumsel.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Ringkus Dua Terduga Teroris di Bima, Amankan Senapan Angin
Densus 88 Ringkus Dua Terduga Teroris di Bima, Amankan Senapan Angin

Penangkapan kepada dua terduga teroris inisial LHM dan DW di dua tempat berbeda

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap 9 Orang Terduga Teroris Jaringan JI di Jateng
Densus 88 Tangkap 9 Orang Terduga Teroris Jaringan JI di Jateng

Sembilan orang yang ditangkap masih menjalani pemeriksaan. Belum ada penjelasan detail soal kegiatan para terduga teroris ini.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Dua Terduga Teroris Asal Sulteng dan Jawa Tengah
Densus 88 Tangkap Dua Terduga Teroris Asal Sulteng dan Jawa Tengah

Ia menyebut, dua orang terduga teroris yang diamankan itu yakni dari Sulawesi Tengah dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Dua terduga Teroris di Bekasi!
Densus 88 Tangkap Dua terduga Teroris di Bekasi!

Aswin belum menjelaskan lebih rinci penangkapan teroris yang berlangsung di Bekasi itu.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Kembali Tangkap 2 Terduga Teroris di Lombok NTB
Densus 88 Kembali Tangkap 2 Terduga Teroris di Lombok NTB

Sampai saat ini penyidik masih memeriksa keduanya secara intensif.

Baca Selengkapnya
Peran 3 Terduga Teroris Ditangkap di Jateng, Rencanakan Aksi Teror hingga Provokasi di Media Sosial
Peran 3 Terduga Teroris Ditangkap di Jateng, Rencanakan Aksi Teror hingga Provokasi di Media Sosial

Ketiga terduga pelaku teroris merupakan jaringan Anshor Daulah yang beroperasi di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Ditangkap di Jakbar, 2 Terduga Teroris Pendukung ISIS Sudah Rencanakan Aksi, Airsoft Gun & Bahan Peledak Disita
Ditangkap di Jakbar, 2 Terduga Teroris Pendukung ISIS Sudah Rencanakan Aksi, Airsoft Gun & Bahan Peledak Disita

Terduga teroris RJ dan AM pernah mengibarkan bendera ISIS sebagai upaya melakukan propaganda menggalang dukungan.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Pastikan Tak ada Keterkaitan Penangkapan Terduga Teroris di Jakbar dan Batu
Densus 88 Pastikan Tak ada Keterkaitan Penangkapan Terduga Teroris di Jakbar dan Batu

Densus 88 pastikan dua tersangka terduga teroris di Jakbar tidak ada kaitannya dengan teroris HOK yang ditangkap di Batu, Malang

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Densus 88 Tangkap Pegawai BUMN Terduga Teroris, Ada Ribuan Peluru dan Bendera ISIS
VIDEO: Detik-Detik Densus 88 Tangkap Pegawai BUMN Terduga Teroris, Ada Ribuan Peluru dan Bendera ISIS

Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap seorang pria berinisial DE. Pegawai BUMN itu ditangkap Densus 88 di Harapan Jaya, Bekasi Utara.

Baca Selengkapnya