Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di Malili, Aziz Qahhar kampanye di warkop Punggawa

Di Malili, Aziz Qahhar kampanye di warkop Punggawa Aziz Qahhar Mudzakkar di warkop Punggawa. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Dalam lanjutan agenda kampanyenya, calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar menemui masyarakat di warkop Punggawa Kecamatan Malili Kabupaten Luwu Timur, Rabu (4/4).

Diketahui, "Punggawa" sendiri merupakan julukan yang disematkan kepada calon gubernur nomor urut 4, Ichsan Yasin Limpo. Kendati demikian, pasangan Nurdin Halid tersebut terlihat santai dan tidak terpengaruh dalam memaparkan visi misi yang digagasnya bersama NH.

"Pemimpin harus tahu kebutuhan lahir dan batin masyarakatnya. Ini adalah kewajiban bagi pemimpin. Kemegahan infrastruktur dan materi yang melimpah tidak menjamin kebahagiaan dan kesejahteraan tapi kebahagiaan yang lengkap itu ketika batin dan lahiriyah kita sama-sama merasakan kebahagiaan itu," terang Aziz.

Lebih jauh, senator tiga periode ini menegaskan jika hidup mewah tidak akan memberikan dampak apapun jika jiwa tidak tenang karena kehidupan rumah tangga tidak harmonis dan sosial ke masyarakat tidak terjalin baik. Oleh karena itu, NH-Aziz siap membawa kembali suasana damai tersebut melalui program yang dirancangnya.

"Kami sadar bahwa kebahagiaan itu harus luar dan dalam maka kami membawa visi pembangunan ekonomi dan pembangunan keummatan. Program keummatan antara lain membangun rumah Al-quran di setiap kampung, menaikkan insentif imam desa dan memperhatikan WC serta tempat wudhu masjid," tambahnya.

Aziz Qahhar, diketahui memiliki pribadi yang sederhana. Bukan hanya perkara gaya hidup, suami Sabriaty tersebut juga tidak segan melaksanakan kampanye di warung kopi sederhana dan kolong rumah panggung warga.

"Saya tidak pernah bicara biaya politik dengan NH. Pak NH pasti tau sumbangan dana Aziz tidak ada kecuali recehan. Semua dana dari beliau dan beliau pasti paham. Rumah saya saja di pesantren. Dana saya hanya cukup untuk ajak ngopi di warkop," kata Aziz beberapa waktu lalu.

Meski iajak duet bersama calon lain untuk maju di pilgub 2018 sebelum NH, Aziz sebelumnya teguh menyatakan hampir pasti tidak akan maju. Akan tetapi karena kesamaan idealisme dan pandangan, serta penjajakan yang cukup lama, NH-Aziz kemudian yakin dan siap membangun Sulsel baru.

"Dari awal, saya tidak persoalkan posisi saya nantinya, apakah 01 (gubernur) atau 02 (wakil gubernur). Yang utama adalah bagaimana membawa Sulsel menjadi lebih baik, lebih sejahtera," tandasnya.

( (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Ungkapan Mengejutkan Gibran Usai Diusung Jadi Bakal Cawapres Prabowo
VIDEO: Ungkapan Mengejutkan Gibran Usai Diusung Jadi Bakal Cawapres Prabowo

Gibran menuliskan "tetap santai meskipun sedang menjadi perhatian publik"

Baca Selengkapnya
Cagub Jatim Ini Merasa Masih Keturunan Pangeran Diponegoro
Cagub Jatim Ini Merasa Masih Keturunan Pangeran Diponegoro

Luluk Hamidah adalah calon gubernur Jatim nomor urut satu.

Baca Selengkapnya
Kampanye di Karawang, Gibran Minta Pendukung Tak Tanggapi Fitnah
Kampanye di Karawang, Gibran Minta Pendukung Tak Tanggapi Fitnah

Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka menyapa para pendukungnya di Karawang, Jawa Barat, Sabtu (9/12) malam.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Limbad Jurkam TKN Hadiri Kampanye Prabowo
VIDEO: Limbad Jurkam TKN Hadiri Kampanye Prabowo

Nama Limbad padahal masuk dalam jajaran Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Direktorat Juru Kampanye.

Baca Selengkapnya
Berembus Kabar Gibran Jadi Cawapres, Zulhas Legowo jika Erick Thohir Tak Dipilih Prabowo
Berembus Kabar Gibran Jadi Cawapres, Zulhas Legowo jika Erick Thohir Tak Dipilih Prabowo

Nama cawapres telah mengerucut pada satu nama dan telah berada di kantong Prabowo.

Baca Selengkapnya
Klaim Cagub Paling Tak Bermasalah di Jatim, Luluk Sindir Kantor Gubernur Era Khofifah Pernah Digeledah KPK
Klaim Cagub Paling Tak Bermasalah di Jatim, Luluk Sindir Kantor Gubernur Era Khofifah Pernah Digeledah KPK

Luluk juga mengklaim dirinya tak kalah populer dengan Khofifah dan Risma.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Gus Hans, Pimpinan Golkar yang Mengaku 'Dijebak' Bupati Trenggalek jadi Bakal Cawagub Risma
Blak-blakan Gus Hans, Pimpinan Golkar yang Mengaku 'Dijebak' Bupati Trenggalek jadi Bakal Cawagub Risma

Gus Hans menjelaskan proses awal mengapa sampai dirinya terpilih untuk mendampingi Risma dalam kontestasi Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya
Ganjar Ajak Bupati Kampanye Usai Penyataan Jokowi: Sudah Ada Statement, Enggak Boleh Takut
Ganjar Ajak Bupati Kampanye Usai Penyataan Jokowi: Sudah Ada Statement, Enggak Boleh Takut

Awalnya, Ganjar bicara soal pentingnya menurunkan angka stunting masih masih tinggi di Manggarai, NTT.

Baca Selengkapnya
Reaksi Santai Gibran soal Spanduk ‘Solo Bukan Gibran’
Reaksi Santai Gibran soal Spanduk ‘Solo Bukan Gibran’

Muncul spanduk penolakan terhadap Gibran yang bertuliskan ‘Solo Bukan Gibran’.

Baca Selengkapnya
Wakil Ketuanya Dampingi Risma, Golkar Jatim Tetap Dukung Khofifah-Emil
Wakil Ketuanya Dampingi Risma, Golkar Jatim Tetap Dukung Khofifah-Emil

Ketua DPD Golkar Jatim M Sarmuji mengatakan, partai berlambang pohon beringin tetap berada di barisan Khofifah-Emil.

Baca Selengkapnya
Reaksi Santai Cak Imin soal Yenny Minta Barikade Gus Gur Dukung Ganjar atau Prabowo
Reaksi Santai Cak Imin soal Yenny Minta Barikade Gus Gur Dukung Ganjar atau Prabowo

Yenny Wahid meminta Barikade Gus Dur tidak memilih Anies-Cak Imin di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Ganjar Puji Penampilan Mahfud di Debat Cawapres: Seperti Kata Gus Dur Peluru Tak Terkendali
Ganjar Puji Penampilan Mahfud di Debat Cawapres: Seperti Kata Gus Dur Peluru Tak Terkendali

Ganjar mengaku senang melihat Mahfud tampil maksimal.

Baca Selengkapnya