Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di Surabaya, ada pedagang jual hewan kurban bonus akik

Di Surabaya, ada pedagang jual hewan kurban bonus akik Beli hewan kurban bonus akik. ©2015 merdeka.com/moch andriansyah

Merdeka.com - Meski harganya kini sudah terjun bebas, demam akik masih melanda. Memanfaatkan ceruk batu akik ini, Husrohim (44) warga Sutorejo, Kecamatan Mulyorejo, Surabaya, Jawa Timur mencoba menjual hewan kurban dengan bonus batu akik.

Harga hewan kurban dijual Husrohim bervariasi. Untuk kambing dibanderol mulai Rp 2 juta hingga Rp 3 juta. Sedang sapi dihargai Rp 11 juta hingga Rp 17 juta rupiah.

"Paling besar ya Rp 17 juta. Kalau bobotnya saya kurang paham. Semua sapi-sapi kita datangkan dari Madura," kata anak Husrohim, Wildan, Selasa (22/9). beli hewan kurban bonus akikUntuk kambing, lanjut pemuda 20 tahun ini, didatangkan dari Malang, Jember, dan Yogyakarta. "Untuk setiap pembelian, kita beri bonus batu akik. Untuk pembelian hewan kambing, dapat batunya saja. Kalau sapi, dapat batu akik plus embannya (cincin) sekalian," ujar Wildan.beli hewan kurban bonus akikUntuk jenis batu akik dijadikan bonus, kata Wildan, ada banyak macamnya. Mulai jenis Kecubung Api hingga Kalsedon. "Jenisnya banyak. Ini sudah tinggal sedikit," ucap Wildan.

Husrohim mengaku, awal strategi bisnis berdagang hewan kurban berhadiah batu akik ini spontan saja. "Spontan saja, sekalian amal. Apalagi di rumah ada banyak batu akik. Jadi sekalian amal, biar tambah rezeki," kata Husrohim yang juga mengaku menjadi perajin akik di rumahnya.

Husrohim dan keluarganya, dibantu tujuh pegawai untuk menjual hewan-hewan korbannya, mengaku sudah 20 tahun menggeluti usaha dagang hewan kurban saban tahun, menjelang Hari Raya Idul Adha.

"Sudah 20 tahun. Kalau dulu jualan di daerah Tapak Siring, Surabaya. Kalau di sini, di MER Kali Judan (Jalan Ir Soekarno) baru dua tahun ini. Dan baru tahun ini dapat bonus akik untuk pembelian satu hewan kurban," ujar Husrohim.

Husrohim mengaku, dengan strategi dagang hewan kurban berhadiah batu akik ini, rata-rata hewan terjual sekitar enam ekor untuk sapi. "Kalau kambing, rata-rata tiap hari laku 20 ekor. Kalau jumlah awal yang kita jual, untuk sapi ada 20 ekor, kambingnya sekitar 110 ekor," lanjut Husrohim.

Tiap kali laku terjual, ujar Husrohim, malam harinya hewan-hewan yang baru didatangkan. Tujuannya, supaya keesokan harinya jumlah hewan yang dijual jumlahnya tetap, yakni 20 ekor sapi, dan 110 ekor kambing.

"Kalau hari ini laku 6 ekor untuk sapi, dan 10 ekor untuk kambing, malam hari hewan yang baru datang. Jadi jumlah hewan yang kita jual tetap," tutup Husrohim. (mdk/ary)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Berkah Iduladha Bagi Pengepul Kulit Hewan Kurban di Tanah Abang
FOTO: Berkah Iduladha Bagi Pengepul Kulit Hewan Kurban di Tanah Abang

Di sisi lain, hukum menjual kulit hewan kurban oleh mayoritas ulama, adalah tidak diperbolehkan jika penerima kulit hewan kurban adalah orang kaya.

Baca Selengkapnya
Gunakan SPG Cantik, Ini Cara Unik Pedagang Kurban di Bantul Jual Hewan Kurban
Gunakan SPG Cantik, Ini Cara Unik Pedagang Kurban di Bantul Jual Hewan Kurban

Para SPG itu telah dibekali pengetahuan tentang hewan kurban. Harapannya mereka akan mendongkrak penjualan hewan kurban.

Baca Selengkapnya
Irfan Hakim Melongo Mendengar Cerita Pedagang Kambing Pakai Jasa SPG Cantik 'Emang Bisa Gaji SPG'
Irfan Hakim Melongo Mendengar Cerita Pedagang Kambing Pakai Jasa SPG Cantik 'Emang Bisa Gaji SPG'

Irfan Hakim sampai datang ke Bantul untuk menemui Adi, pedagang kambing yang menggunakan jasa SPG.

Baca Selengkapnya
3 Ras Kambing Ini Diburu Pedagang Hewan Kurban
3 Ras Kambing Ini Diburu Pedagang Hewan Kurban

Kambing ras Etawa Senduro, Kali Gesing dan Jawa Randu banyak diburu pedagang bahkan sampai langsung ke lokasi peternakan.

Baca Selengkapnya
Jelang Iduladha, Yuk Intip Harga Hewan Kurban di Bandung
Jelang Iduladha, Yuk Intip Harga Hewan Kurban di Bandung

Kambing Iduladha di Parongpong, Kabupaten Bandung.

Baca Selengkapnya
7 Ide Jualan di Momen Idul Adha Patut Dicoba, Tak Perlu Modal Besar
7 Ide Jualan di Momen Idul Adha Patut Dicoba, Tak Perlu Modal Besar

Jual pakaian muslim baru seperti baju koko, gamis, dan hijab untuk dipakai saat shalat Idul Adha.

Baca Selengkapnya
Indah Permatasari Istri Arie Kriting Buka Usaha Hewan Sapi 'Saya Sekarang Jadi Juragan Sapi'
Indah Permatasari Istri Arie Kriting Buka Usaha Hewan Sapi 'Saya Sekarang Jadi Juragan Sapi'

Indah Permatasari bersyukur jika penjualan hewan kurban tahun ini mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Penampakan Daging Kurban di Palembang Ada Lafaz Allah, Ternyata Niat Pemiliknya Berkurban Sungguh Luar Biasa
Penampakan Daging Kurban di Palembang Ada Lafaz Allah, Ternyata Niat Pemiliknya Berkurban Sungguh Luar Biasa

Dalam fenomena tersebut, terungkap identitas si pemilik hewan kurban. Ternyata, sosoknya memiliki niat berkurban yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Raya Idul Adha, Said Bajuri Jual Hewan Kurban 'Tidak Perlu Pakai SPG'
Jelang Hari Raya Idul Adha, Said Bajuri Jual Hewan Kurban 'Tidak Perlu Pakai SPG'

Said dalam serial Bajaj Bajuri memutuskan untuk terjun ke dunia bisnis hewan kurban.

Baca Selengkapnya
Tak Biasa, Bingkisan Pengajian Berupa Sangkar Burung Ini Viral
Tak Biasa, Bingkisan Pengajian Berupa Sangkar Burung Ini Viral

Pemilik rumah yang mengadakan pengajian merupakan juragan sangkar burung.

Baca Selengkapnya
Cerita Indah Permatasari jadi Pedagang Hewan Kurban, Datangkan Sapi-sapi Lokal dari Bima NTB
Cerita Indah Permatasari jadi Pedagang Hewan Kurban, Datangkan Sapi-sapi Lokal dari Bima NTB

Indah mendatangkan sapi-sapi dari Bima, Nusa Tenggara Barat. Sapi-sapi tersebut dibawa ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
⁠Pesulap Merah Bongkar Toko Barang-barang Klenik yang Sering Digunakan Dukun 'Ini Harganya Rp10 Ribuan'
⁠Pesulap Merah Bongkar Toko Barang-barang Klenik yang Sering Digunakan Dukun 'Ini Harganya Rp10 Ribuan'

Pesulap Merah membongkar sebuah toko yang jualan alat dukun klenik.

Baca Selengkapnya