Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dicuci steam, motor Vixion Syaikhudin digondol pemilik palsu

Dicuci steam, motor Vixion Syaikhudin digondol pemilik palsu Ilustrasi Curanmor. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Para pencuri motor yang kian merajalela di Kota Semarang, tampaknya tak segan beraksi di tengah keramaian umum. Betapa tidak, satu unit motor yang baru saja dicuci bersih oleh pemiliknya pun ikut digasak oleh kawanan maling.

Kali ini, dengan hanya bermodalkan kunci T, seorang pencuri nekat menyamar menjadi pemilik motor agar dapat membawa kabur barang curiannya tersebut.

Peristiwa pencurian tersebut, menimpa Syaikhudin Syarif (21), yang tengah mencucikan sepeda motor kesayangannya Yamaha Vixion nopol K-3274-JQ di sebuah tempat cuci motor Jalan Lamongan Raya, Kelurahan Sampangan, Kecamatan Gajahmungkur Semarang, pada Kamis (4/9). Dia mengaku, motornya diembat maling kisaran pukul 13.10 WIB siang kemarin.

Awalnya, dia berniat mencucikan kendaraan kesayangannya pukul 13.10 WIB siang. Sembari menunggu motornya dicuci bersih, dia lalu meninggalkan motornya dan kembali ke rumah kosnya.

Namun, tak lama kemudian dia lalu datang hendak mengambil motornya. Ketika itu, dia tiba-tiba kaget saat melihat motornya 'lenyap' di lokasi kejadian.

"Waktu kejadian, motornya memang sengaja saya tinggalkan di tempat cuci motor, karena sedang banyak antrean. Eh setelah saya samperin lagi, enggak tahunya motor saya sudah nggak ada," kata pria asal Jepara itu, saat melapor di Polrestabes Semarang, Jumat (5/9).

Saking bingungnya, dia lalu menanyakan kepada pemilik tempat pencucian motor tersebut. Tapi, Puji Lestari sang pemilik pencucian motor itu bilang jika motor milik korban sudah dibawa seorang lelaki yang datang. Dia hanya dapat ciri-ciri pelaku yak berambut cepak serta berkemeja pendek warna putih dan memakai jins warna hitam.

Tak hanya di tempat pencucian motor saja, maling juga menggasak motor Supra nopol H-5041-HQ milik Ibnu Asary, yang diparkir dekat Jalan Ahmad Yani, Simpanglima, Semarang. Aksi pencurian motor itu, kini sudah ditangani petugas Reserse Polrestabes Semarang. Polisi tengah mengusut kasus itu guna mengejar pelakunya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berjaket Ojek Online, Mantan Kepala Dinas Perhubungan Siantar Curi Motor Warga
Berjaket Ojek Online, Mantan Kepala Dinas Perhubungan Siantar Curi Motor Warga

Pelaku dan barang bukti pun diboyong ke Polsek Tanah Jawa

Baca Selengkapnya
Hati-Hati, Jual Motor Kena Tipu Polisi Gadungan
Hati-Hati, Jual Motor Kena Tipu Polisi Gadungan

Pembeli yang diduga polisi gadungan turut merampas ponsel milik korban. Dalihnya, akan disita sebagai barang bukti.

Baca Selengkapnya
Sindikat Ini Beli 1.000 Motor Bodong Lewat Facebook, Diperbaiki Lalu Diselundupkan ke Vietnam
Sindikat Ini Beli 1.000 Motor Bodong Lewat Facebook, Diperbaiki Lalu Diselundupkan ke Vietnam

Direskrimum Polda Jawa Tengah mengungkap sindikat penyelundupan 1.000 unit sepeda motor bodong yang akan dikirim ke Vietnam oleh dua orang penadah.

Baca Selengkapnya
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor milik temannya ini dibawa pengendara lain yang memiliki jenis sama. Apakah kunci motornya sama?

Baca Selengkapnya
Kepergok saat Beraksi, Maling Motor Ngumpet di Kandang Ayam saat Dikejar Warga
Kepergok saat Beraksi, Maling Motor Ngumpet di Kandang Ayam saat Dikejar Warga

Tersangka mencoba menghidupkan sepeda motor dengan kunci kontak miliknya.

Baca Selengkapnya
Belum Genap Sehari Pencuri Ini Kembalikan Motor yang Dicuri, Aksinya Malah Bikin Bingung
Belum Genap Sehari Pencuri Ini Kembalikan Motor yang Dicuri, Aksinya Malah Bikin Bingung

Pencuri sepeda motor di Tangerang Selatan, Banten berhasil membuat korbannya bingung.

Baca Selengkapnya
Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pencuri Santuy Ajak Tos Korban Lalu Pergi dengan Santai
Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pencuri Santuy Ajak Tos Korban Lalu Pergi dengan Santai

Aksi pencurian sepeda motor terjadi di kawasan Melur, Koja, Jakarta Utara pada Senin (21/8) lalu. Namun aksi tersebut gagal dan mendapat sorotan warganet.

Baca Selengkapnya