Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diduga jadi Korban Pembunuhan, Alumni IPB Ditemukan Tewas di Sukabumi

Diduga jadi Korban Pembunuhan, Alumni IPB Ditemukan Tewas di Sukabumi Ilustrasi garis polisi. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Jasad seorang wanita berinisial AU diduga korban pembunuhan yang ditemukan di pinggir sawah di Kampung Bungbulang Selaeurih, Kota Sukabumi, Jawa Barat ternyata lulusan D III Institut Pertanian Bogor (IPB).

"Keponakan saya ini informasinya hendak pulang dari Bogor ke rumahnya di Cianjur, Jabar setelah mendaftar untuk melanjutkan kuliah S1 di IPB. Namun, pada Minggu (21/7) malam kami kehilangan kontak tahu-tahu dapat kabar bahwa ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan," kata paman korban Gunalan, saat di RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi, Selasa.

Menurutnya, sebelum hilang kontak keluarga dan rekan korban sempat berkomunikasi. AU, kata Gunalan, merasa ketakutan karena kendaraan umum yang dinaikinya dalam kondisi kosong dari arah Bogor menuju Cianjur.

Namun, setelah pukul 22.00 WIB pada Minggu (21/7) nomor handphone korban tidak bisa dihubungi lagi dan langsung hilang kontak. Karena tidak ada kabar, pihak keluarga langsung mencoba melaporkan kejadian itu kepada pihak kepolisian.

Senin, (22/7) pagi sekitar pukul 06.30 WIB warga Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum digegerkan dengan penemuan mayat wanita yang nyaris tanpa pakaian di pinggir sawah di Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum.

Temuan jenazah wanita ini juga sampai ke telinga keluarga korban. Bahkan hasil penelusuran posisi terakhir signal handphone milik alumni IPB ini berada di Sukabumi. Tentu semakin menguatkan kecurigaan keluarga korban untuk datang ke Sukabumi dan benar saja saat jasad wanita itu adalah AU.

"Kami curiga Amel diculik dan dirampok, kemudian jasadnya dibuang di Sukabumi dan mudah-mudahan Amel bukan korban perkosaan. Karena saat ditemukan barang miliknya hilang seperti handphone, laptop dan lainnya hanya tersisa uang Rp 1.000," jelasnya.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro mengatakan pihaknya masih terus melakukan penyelidikan dan memang dari hasil autopsi dan visum et repertum oleh dokter forensik RSUD R Syamsudin SH, sebelum meninggal korban mengalami kekerasan fisik terlebih dahulu.

Hasil visum et refertum yang dilakukan tim dokter forensik RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi kepada jasad AU terungkap sebelum meninggal korban alami dahulu kekerasan fisik.

"Dari hasil visum ditemukan beberapa luka dan memar terutama di area wajah dan lengan yang diduga akibat kekerasan tumpul. Tapi tidak ada luka akibat senjata tajam," kata Dokter Forensik Nurul Aida Fatia.

Kemudian di kemaluannya saat dari lokasi penemuan korban di Kelurahan Bababakan, Kecamatan Cibeureum ada bercak darah, namun seperti darah menstruasi. Tetapi, pihaknya masih menunggu hasil laboratorium untuk diketahui apakah darahnya itu darah menstruasi atau bukan dan ada atau tidak kecurigaan perkosaan.

Menurutnya, kekerasan tumpul yang ada di wajah dan sekitar rahang korban terlihat seperti kekurangan oksigen. Namun belum diketahui apakah sebelum meninggal dibekap terlebih dahulu atau tidak. Nurul menuturkan kematian korban diperkirakan antara 12 hingga 18 jam jika ditarik ulur bukan dari sejak jasadnya ditemukan.

Untuk mengetahui penyebab lainnya apakah korban juga mengalami kekerasan seks sebelum meninggal masih menunggu hasil laboratorium yang diperkirakan selesai 2 X 24 jam atau sekitar Rabu, (24/7).

"Yang jelas dari hasil pemeriksaan di wajah, rahang dan lengan ada kekerasan tumpul serta terkesan korban kekurangan oksigen sebelum meninggal dunia. Apakah nantinya ditemukan bukti lainnya kami masih menunggu hasil laboratorium," tambahnya.

Sementara, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro mengatakan pihaknya sudah memeriksa beberapa saksi baik warga yang menemukan jasad korban maupun keluarga almarhum AU yang merupakan warga Kelurahan Sayang, Kecamatan/Kabupaten Cianjur.

Selain itu, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan anggota Polres lainnya untuk mengungkap kasus temuan jenazah wanita yang diduga menjadi korban pembunuhan.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Niat Jemput Putrinya, Pria di Bogor Malah Terkapar di Jalan jadi Korban Begal
Niat Jemput Putrinya, Pria di Bogor Malah Terkapar di Jalan jadi Korban Begal

Korban dinyatakan meninggal dunia, akibat kehabisan darah karena luka sobek pada kepala bagian belakang dan dahi.

Baca Selengkapnya
Jadi Korban Kecelakaan Maut Bus di Tol Cipali, Dekan Universitas Pamulang Meninggal Dunia
Jadi Korban Kecelakaan Maut Bus di Tol Cipali, Dekan Universitas Pamulang Meninggal Dunia

Korban yang merupakan Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pamulang meninggal dunia di tempat kejadian.

Baca Selengkapnya
Pergi Mencari Ilmu, Seorang Warga Bandung Ditemukan Meninggal di Jalur Hutan Garut
Pergi Mencari Ilmu, Seorang Warga Bandung Ditemukan Meninggal di Jalur Hutan Garut

Korban diduga meninggal karena kelaparan atau kemungkinan hipotermia

Baca Selengkapnya
Kesaksian Korban Selamat, Detik-Detik Kecelakaan Bus Bawa Dosen Unpam di Tol Cipali yang Tewaskan Dekan
Kesaksian Korban Selamat, Detik-Detik Kecelakaan Bus Bawa Dosen Unpam di Tol Cipali yang Tewaskan Dekan

Saat ini wakil rektor 2 Unpam juga dinyatakan kritis dengan luka serius dibagian kepala.

Baca Selengkapnya
Tabrak Bus Kuning UI hingga Ringsek, Mobil Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi
Tabrak Bus Kuning UI hingga Ringsek, Mobil Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi

Diduga, mobil melaju dengan kecepatan tinggi dan menabrak bus kuning hingga rusak parah

Baca Selengkapnya
Sadis! Waria Aniaya Korban Kecelakaan di Bekasi hingga Tewas, Gasak Barang Berharga Lalu Pergi
Sadis! Waria Aniaya Korban Kecelakaan di Bekasi hingga Tewas, Gasak Barang Berharga Lalu Pergi

Waria diduga menganiaya korban kecelakaan lalu lintas hingga tewas di Tambun Bekasi.

Baca Selengkapnya
Tragis, Wanita Ini Tewas Usai Tersambar Pemotor yang Tiba-Tiba Tertidur Saat Mengemudi
Tragis, Wanita Ini Tewas Usai Tersambar Pemotor yang Tiba-Tiba Tertidur Saat Mengemudi

Pelaku saat ini telah diamankan pihak Kepolisian dan korban dibawa ke RSU Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya
Sopir Kabur Usai Kejadian, Ini Kronologi Kecelakaan Bus Study Tour Siswa SD di OKI yang Tewaskan Guru dan Murid
Sopir Kabur Usai Kejadian, Ini Kronologi Kecelakaan Bus Study Tour Siswa SD di OKI yang Tewaskan Guru dan Murid

Joko berharap pengemudi bos segera menyerahkan diri untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Mobil Dikemudikan Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Satu Orang Patah Kaki dan Mobil Ringsek
Detik-Detik Mobil Dikemudikan Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Satu Orang Patah Kaki dan Mobil Ringsek

Hingga kini belum diketahui identitas pengemudi mobil berwarna putih yang mengalami kerusakan parah di bagian depan itu.

Baca Selengkapnya
Batal Wisuda, Mahasiswi Lompat dari Jembatan Liliba
Batal Wisuda, Mahasiswi Lompat dari Jembatan Liliba

Mahasiswi asal Kabupaten Sumba Timur ini diduga stres karena telah di drop out.

Baca Selengkapnya
Tak Mampu Hadapi Tekanan Pekerjaan, Sopir Truk Gantung Diri di Kandang Sapi
Tak Mampu Hadapi Tekanan Pekerjaan, Sopir Truk Gantung Diri di Kandang Sapi

Dari pemeriksaan luar, tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

Baca Selengkapnya
Ini Identitas Pengemudi Mobil Putih yang Tabrak Bus Kuning UI
Ini Identitas Pengemudi Mobil Putih yang Tabrak Bus Kuning UI

Dalam mobil tersebut diketahui berisi tiga orang saat menabrak bus kuning UI

Baca Selengkapnya