Difitnah staf Kemendes, istri Ganjar sebut masalah belum selesai
Merdeka.com - Istri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti menilai tudingan Staf Kementerian Desa (Kemendes) Moch Irwansyah Panjaitan bahwa dirinya adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) siluman di DKI Jakarta, adalah fitnah. Bahkan Siti Atikoh menyatakan bahwa Moch Irwansyah sebagai orang berpendidikan tinggi, tidak menggunakan teknologi secara arif dan bijaksana.
"Berarti dia pendidikannya tinggi. Pendidikannya tinggi tetapi ternyata tidak memiliki wise (bijaksana) dalam memanfaatkan teknologi. Teknologi digunakan untuk memfitnah orang. Saya tidak kenal dia. Dia mungkin hatersnya Mas Ganjar, Ngantemnya lewat saya," ungkap Siti Atikoh Supriyanti saat mendampingi Ganjar Pranowo di acara Bulan Gotong Royong di Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah Selasa (3/5).
Siti Atikoh menegaskan jika di saat Ganjar maju Pilgub Jateng, langsung mengajukan cuti yang saat itu Gubernur DKI Jakarta adalah Joko Widodo. Kemudian, setelah Ganjar menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, dia mengajukan cuti negara.
-
Apa yang disayangkan Ganjar? Ganjar menyayangkan kembali terjadinya pelanggaran etik oleh penyelenggara negara setelah apa yang terjadi di Mahkamah Konstitusi (MK).
-
Apa yang dilakukan Ganjar ke Prabowo-Gibran? Calon presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo tidak menyampaikan selamat pada Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka usai ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024.
-
Kenapa Ganjar heran? 'Kalau MK-nya juga kena, terus kemudian KPU-nya kena etika, apa yang kemudian kita bisa banggakan pada rakyat di proses Pemilu ini?,' heran Ganjar menandasi.
-
Kapan Ganjar menanggapi pernyataan Prabowo? Ganjar Pranowo mengaku tak heran dengan pernyataan tersebut. Sebab, menurut dia, banyak pihak yang mengklaim saat masa kampanye. 'Saatnya kampanye, memang saatnya mengklaim,' kata Ganjar, di pabrik rokok kawasan Bantul, Yogyakarta, Selasa (19/12).
-
Kenapa Ganjar tidak heran dengan pernyataan Prabowo? Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengaku tak heran dengan pernyataan tersebut. Sebab, menurut dia, banyak pihak yang mengklaim saat masa kampanye.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Indramayu? Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mendengarkan pengakuan mengejutkan saat berdialog dengan dari nelayan Indramayu.
"Padahal saya itu orangnya sangat prosedural. Begitu saya Mas Ganjar kampanye, saya langsung cuti. Begitu jadi Gubernur saya cuti di luar tanggungan negara. Jadi seluruh hak dan fasilitas apapun sebagai PNS saya lepas. Jabatan, kenaikan pangkat, gaji semuanya dilepas. Kan tanggung jawab saya mendampingi mas Ganjar. Saya ingin fokus," papar ibu yang biasa disapa Mbak Atik ini.
Bahkan, usai tudingan Staf Kemendes yang sudah menyebar di sosial media, Mbak Atik juga sudah berupaya mengontak Moch Irwansyah namun sampai hari ini belum ada respons.
"Terus, saya sudah berupaya untuk berkomunikasi dan kontak dia. Sampai sekarang belum direspons. Saya kemudian juga mengontak Pak Sekjen, Alhamdulillah beliau sangat merespons. Kemudian, akhirnya dia minta maaf ya, tapi kok minta maafnya ke Mas Ganjar enggak ke saya. Walau pun Mas Ganjar menganggap masalah itu selesai tapi menurut saya belum ke saya. Dia harus minta maaf secara pribadi ke saya," ungkap ibu dari Zeniden Alam Ganjar ini.
Jika tidak ada niat baik untuk meminta maaf, tidak menutup kemungkinan Mbak Atik akan mengambil jalur hukum sebagai penyelesaian.
"Saya lihat dulu, itikad niat baik dari dia. Dia pendidikan tinggi. IPDN, terus kemudian master. Terus kemudian saya telusuri kan ternyata dia lagi ngambil doktor di Unpad. Tetapi ternyata tidak in line dengan karakter. Jadi pendidikan tingginya tidak memiliki equvalent dengan seseorang," terang perempuan kelahiran Purbalingga ini.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Begini momen istri Ipin, sosok preman pemalak proyek jembatan minta bantuan Dedi Mulyadi agar dibebaskan dari penjara.
Baca SelengkapnyaSebelumnya Kejati kembali memulangkan berkas tersangka Firli Bahuri ke Polda Metro Jaya.
Baca SelengkapnyaInara Rusli tak menyangka dengan tingkah laku mantan suaminya, Virgoun, yang ternyata masih melanjutkan laporannya
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan oleh ICW saat menyurati Kapolri 100 harinya Firli Bahuri yang tidak kunjung ditahan setelah jadi tersangka.
Baca SelengkapnyaJessica Iskandar mengalami kerugian akibat kasus dugaan penipuan yang menimpa dirinya.
Baca SelengkapnyaKapolda Metro Jaya Irjen Karyoto merespons desakan mundur buntut mandeknya kasus pemerasan Ketua KPK, Firli Bahuri.
Baca SelengkapnyaDrama pernikahan singkat Anggi Anggraeni dan Fahmi Husaeni terus berlanjut.
Baca SelengkapnyaKejagung memastikan pengusutan kasus dugaan korupsi BTS Kominfo diduga mengalir ke pelbagai pihak tetap dilanjutkan.
Baca SelengkapnyaFirli mangkir dari pemanggilan penyidik Polda Metro Jaya. Absennya Firli pun tanpa ada alasan yang jelas.
Baca Selengkapnya