Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dinkes Kota Tangerang Bakal Vaksin 3.000 Ibu Hamil

Dinkes Kota Tangerang Bakal Vaksin 3.000 Ibu Hamil Vaksinasi Dosis Ketiga untuk Tenaga Kesehatan. ©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Sekitar 3.000 ibu hamil di Kota Tangerang, akan mulai menerima vaksin Covid-19. Saat ini, Dinas Kesehatan terkait, baru mensosialisasikan kebijakan tersebut, agar para Ibu hamil mau menerima vaksin tersebut.

Plt Kepala Dinkes Kota Tangerang, Dini Anggraeni mengungkapkan, pemberian vaksin bagi Ibu hamil juga mesti dilakukan guna menjamin kesehatan para Ibu hamil di kota Tangerang.

"3.000 wanita hamil yang tercatat agar bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19. Tapi kemungkinan akan bertambah sesuai persyaratannya. Namun kita masih menunggu informasi arahnya dari Dinas Kesehatan provinsi dan Kemenkes, tapi kalau edaran sudah," jelas Kadinkes Kota Tangerang, Dini Anggraeni, Senin (9/8/2021).

Dia menjelaskan saat ini, sosialisasi masih digencarkan agar para suami dan istri serta keluarganya bersedia menerima vaksin tersebut.

"Sejauh ini kita masih dalam tahap sosialisasi kepada ibu hamil, suami dan keluarganya. Karena vaksinasi bagi ibu hamil kan resiko tinggi," ucap dia.

Dia juga menegaskan kalau vaksinasi ibu hamil tersebut, harus dilakukan di fasilitas kesehatan (faskes) yang sudah disiapkan. Faskes tersebut, juga harus benar-benar siap memberikan vaksin bagi ibu hamil termasuk mengantisipasi resiko usai vaksin diberikan kepada ibu hamil.

"Karena ibu hamil kan resiko tinggi dalam pemberian vaksin. Dimana syaratnya sendiri ibu hamil yang bisa di vaksin harus tidak punya penyakit komorbid dan yang terpenting usia kandungannya harus di atas 13 minggu," ucap Dini.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP