Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Disaksikan Megawati dan Keluarga, KRI Bung Karno-369 Resmi Beroperasi

Disaksikan Megawati dan Keluarga, KRI Bung Karno-369 Resmi Beroperasi megawati resmikan KRI Bung Karno. ©2023 Merdeka.com/nur habibie

Merdeka.com - Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri menghadiri upacara serah terima pengoperasian Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Bung Karno-369. Kegiatan dilakukan di Dermaga Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (1/6).

Bertepatan dengan Hari Lahirnya Pancasila, putri Proklamator RI Bung Karno tersebut juga akan menyaksikan pengukuhan komando pengoperasian kapal korvet buatan anak bangsa tersebut.

Ketua Umum PDI Perjuangan ini hadir dengan didampingi dua anaknya yaitu Rizki Pratama alias Tatam dan Ketua DPR RI Puan Maharani dalam meresmikan pengoperasian kapal tersebut.

Selain itu, hadir juga anak-anak Bung Karno lainnya seperti Guntur Soekarnoputra, Sukmawati Soekarnoputri serta Guruh Soekarnoputra.

Tampak hadir juga Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Kalemdiklat Polri Komjen Purwadi Arianto.

megawati resmikan kri bung karno

©2023 Merdeka.com/nur habibie

Untuk jajaran TNI yang menghadiri langsung kegiatan tersebut yakni Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Muhammad Ali, dan jajaran dari TNI AL.

Diketahui, Kapal Korvet Bung Karno-369 hadir untuk memperkuat armada TNI AL yang dioperasionalkan dalam mendukung pelaksanaan Operasi Militer untuk Perang (OMP), serta mendukung Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

Selain itu, korvet baru ini akan menggantikan kapal kepresidenan KRI Barakuda-633 yang sudah beroperasi selama 27 tahun. KRI Bung Karno-369 dibangun oleh produsen pertahanan dalam negeri PT Karimun Anugrah Sejati di Batam.

KRI ini memiliki panjang 73 meter, lebar 12 meter, dan tinggi 5 meter. Korvet Bung Karno memiliki berat 650 ton dengan anak buah kapal sebanyak 55 orang personel dengan kecepatan jelajah 22 knot serta kecepatan maksimal 24 knot.

Kapal ini dipersenjatai dengan satu Meriam Leonardo 40 mm, dua senapan mesin berat 20 mm, dan dua peluncur rudal permukaan ke udara.

KRI Bung Karno juga dilengkapi dengan terpedo dan sonar, serta dirancang mampu membawa helikopter Panther dan memiliki helidek yang mirip dengan korvet kelas Bung Tomo.

Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan Upacara Pengukuhan Komandan KRI Bung Karno-369 oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. Komandan yang dikukuhkan ialah Letkol Laut (P) Krido Satrio Utomo menjadi Komandan Pertama KRI tersebut.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gagahnya KRI Bung Karno-369
Gagahnya KRI Bung Karno-369

Di hari kelahiran Pancasila, TNI AL meresmikan operasional KRI Bung Karno-369. Istimewanya, kapal perang ini merupakan buatan anak bangsa. Simak penampakannya!

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Brevet Kehormatan Hiu Kencana di Atas KRI RJW-992
Jokowi Terima Brevet Kehormatan Hiu Kencana di Atas KRI RJW-992

Panglima TNI pun langsung menyematkan Brevet Kehormatan Hiu Kencana di dada sebelah kanan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Perdana, Pesawat Kepresidenan Mendarat Mulus di Bandara IKN
Perdana, Pesawat Kepresidenan Mendarat Mulus di Bandara IKN

Pesawat Jokowi pun sempat memutari landasan pacu atau runway Bandara IKN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sosok Gagah Kolonel Infanteri Wahyudi, Komandan Upacara HUT RI di IKN Darah Kopassus
VIDEO: Sosok Gagah Kolonel Infanteri Wahyudi, Komandan Upacara HUT RI di IKN Darah Kopassus

Kali ini upacara dilakukan di dua lokasi yakni, Ibu Kota Nusantara (IKN)

Baca Selengkapnya
Bamsoet Bertemu Megawati: Bung Karno adalah Pahlawan Nasional Bersih dari Cacat Hukum
Bamsoet Bertemu Megawati: Bung Karno adalah Pahlawan Nasional Bersih dari Cacat Hukum

Acara tersebut diselenggarakan pimpinan MPR RI di Ruang Delegasi Lantai 2 Gedung Nusantara V MPR RI, Jakarta, hari ini.

Baca Selengkapnya
Gagahnya Jokowi Didampingi Panglima Yudo Naik Tank Korps Marinir Cek Prajurit di HUT TNI
Gagahnya Jokowi Didampingi Panglima Yudo Naik Tank Korps Marinir Cek Prajurit di HUT TNI

Jokowi Didampingi Panglima TNI Yudo Naik Tank Korps Marinir Cek Prajurit di HUT TNI

Baca Selengkapnya
Jokowi Anugerahkan Tanda Kehormatan Samkarya Nugraha untuk Satuan KRI Nanggala-402 yang Tenggelam
Jokowi Anugerahkan Tanda Kehormatan Samkarya Nugraha untuk Satuan KRI Nanggala-402 yang Tenggelam

Pemberian tanda kehormatan ke tunggul KRI Nanggala-402 tersebut dilakukan di atas KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW-992), Sabtu (28/9/2024)

Baca Selengkapnya
VIDEO: Aksi Keren 78 Penerjun di Udara Bikin Jokowi dan Iriana Kagum di HUT ke-78 TNI
VIDEO: Aksi Keren 78 Penerjun di Udara Bikin Jokowi dan Iriana Kagum di HUT ke-78 TNI

Kepala negara bersama Ibu Negara Iriana terlihat kagum saat para penerjun mendarat mulus

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ekspresi Kagum Try Sutrisno hingga Pensiunan Jenderal Lihat Aksi Penerjun di HUT TNI
VIDEO: Ekspresi Kagum Try Sutrisno hingga Pensiunan Jenderal Lihat Aksi Penerjun di HUT TNI

Presiden Jokowi menyaksikan aksi udara dari 78 penerjun gabungan TNI dan Polri.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Ditemani Prabowo Lihat Aksi Pasukan Khusus TNI AL Usai Terima Brevet Hiu Kencana di KRI RJW
VIDEO: Jokowi Ditemani Prabowo Lihat Aksi Pasukan Khusus TNI AL Usai Terima Brevet Hiu Kencana di KRI RJW

Acara tersebut merupakan penghormatan atas dukungan pemerintahan Presiden Jokowi terhadap pengembangan

Baca Selengkapnya
Momen Megawati Rapikan Dasi Firli Bahuri Saat Hadiri Sidang Tahunan MPR
Momen Megawati Rapikan Dasi Firli Bahuri Saat Hadiri Sidang Tahunan MPR

Firli Bahuri tampak sedikit membungkukkan tubuh saat Megawati merapikan dasinya.

Baca Selengkapnya
Menanti Pertemuan Jokowi dan Megawati di IKN
Menanti Pertemuan Jokowi dan Megawati di IKN

Megawati dalam kapasitasnya sebagai Presiden ke lima Republik Indonesia akan diundang untuk memperingati hari kemerdekaan di IKN.

Baca Selengkapnya