Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ditolak di Batam, Ratna Sarumpaet minta wartawan tanya alasannya ke Jokowi

Ditolak di Batam, Ratna Sarumpaet minta wartawan tanya alasannya ke Jokowi Ratna Sarumpaet. © Kapanlagi/Budy Santoso

Merdeka.com - Aktivis Ratna Sarumpaet mendapat penolakan saat ingin menghadiri Seminar Gerakan Selamatkan Indonesia (GSI) di Batam pada Minggu (16/9). Dia menuding pemerintah di balik penolakan itu. Dia meminta wartawan menanyakan alasannya pada Presiden Jokowi.

"Tanya pak Jokowi, kan yang menahan dia. Pasukannya. Masak nanya sama saya kan korban," kata Ratna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin(17/9).

Ratna tidak merinci lebih lanjut terkait kronologi penolakan yang dialaminya di Batam. Dia hanya menjelaskan, saat tiba di Bandara sudah ada rombongan pendemo yang menolaknya.

Orang lain juga bertanya?

"Jadi sudah dipasang gitu rombongan-rombongan yang mensweeping mobil-mobil orang yang keluar dari bandara, terus sudah ada setting demo-demo di mana-mana yang menolak gitu, terus sudah ada barak kuda di mana-mana, kayak dibuat serem gitu, dibuat dramatis sekali," tutur Ratna.

Peristiwa penolakan ini bukan yang pertama dialami Ratna. Sebelumnya dia juga pernah ditolak saat hendak menghadiri deklarasi Gerakan #2019GantiPresiden di daerah.

"Ya saya kan sudah mengalami ini. Sudah mulai dari Bangka Belitung ya. Bangka Belitung itu aku sendiri, lalu kemudian ada Palembang bersama Rocky Gerung. Lalu ada Lubuk Lingau lalu ada Lampung itu sama Rocky Gerung juga. Terus kemarin saya sendiri," ucapnya.

Ratna menilai penolakan itu terjadi karena pemerintah tidak suka melihat masyrakat yang berbeda pendapat.

"Ya, Kalau buat saya pribadi ormas itu cipta, ini keinginan dari rezim, rezim itu tidak suka lihat orang yang bersebrangan dengan dia. Ya susah juga kan, tidak boleh dong. kalau tidak ya tidak usah ada pemilu saja," tutup Ratna.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Angkat Bicara Tidak Diundang ke Rakernas PDIP: Tanyakan ke Pengundang, Jangan ke Saya
Jokowi Angkat Bicara Tidak Diundang ke Rakernas PDIP: Tanyakan ke Pengundang, Jangan ke Saya

PDIP tidak akan mengundang Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya
Ditolak Massa Buntut Dugaan Hina Jokowi, Rocky Gerung Batal Isi Diskusi di Yogyakarta
Ditolak Massa Buntut Dugaan Hina Jokowi, Rocky Gerung Batal Isi Diskusi di Yogyakarta

Ratusan massa menolak Rocky Gerung mengisi diskusi di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya
4 Fakta Aksi Boikot Rocky Gerung di Jatim, Massa Ancam Geruduk Kantor Gubernur
4 Fakta Aksi Boikot Rocky Gerung di Jatim, Massa Ancam Geruduk Kantor Gubernur

Aksi tolak Rocky Gerung ramai di sejumlah daerah. Ini yang terjadi di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Kronologi Penolakan Diskusi Rocky Gerung dan Pelemparan Botol di Sleman
Kronologi Penolakan Diskusi Rocky Gerung dan Pelemparan Botol di Sleman

Rocky Gerung, Refly Harun maupun Saut Situmorang secara bergantian menjadi pembicara dalam diskusi itu.

Baca Selengkapnya
Respons Megawati Ditanya Hadiri HUT ke-79 RI di IKN: Kamu Jangan Mancing-Mancing
Respons Megawati Ditanya Hadiri HUT ke-79 RI di IKN: Kamu Jangan Mancing-Mancing

Megawati enggan membeberkan sikapnya apakah bakal memenuhi undangan itu.

Baca Selengkapnya
Anies Baswedan sebut Banyak Tempat Tak Berani Didatangi Dirinya
Anies Baswedan sebut Banyak Tempat Tak Berani Didatangi Dirinya

Diketahui, beberapa waktu lalu izin acara 'Desak Anies' di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), dibatalkan sepihak.

Baca Selengkapnya
Bobby Nasution Ungkap Nasib Wanita Lempar Sandal dan Air ke Arah Jokowi di Sumut
Bobby Nasution Ungkap Nasib Wanita Lempar Sandal dan Air ke Arah Jokowi di Sumut

Bobby mendalami bagaimana wanita yang melempar sandal ke Jokowi itu bisa masuk ke acaranya.

Baca Selengkapnya
Fakta Wanita Lempar Sandal saat Kegiatan Jokowi di Sumut, Alami Gangguan Jiwa
Fakta Wanita Lempar Sandal saat Kegiatan Jokowi di Sumut, Alami Gangguan Jiwa

Seorang wanita jadi perbincangan publik lantaran membuat keributan saat kunjungan Jokowi di Sumut.

Baca Selengkapnya
Syahrul Yasin Limpo Ingin Bertemu Jokowi, Namun Terhalang Ratas
Syahrul Yasin Limpo Ingin Bertemu Jokowi, Namun Terhalang Ratas

Tidak diketahui apa alasan dan tujuan Syahrul Yasin Limpo ingin bertemu Jokowi.

Baca Selengkapnya
Megawati Lagi-Lagi Ungkap Rencana Bertemu Kapolri, Ternyata Ini yang Mau Ditanyakan
Megawati Lagi-Lagi Ungkap Rencana Bertemu Kapolri, Ternyata Ini yang Mau Ditanyakan

Megawati Soekarnoputri kembali menyinggung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tidak mau menemuinya

Baca Selengkapnya
Sosok Wanita Disebut Artis Diduga Dimarahi Paspampres karena Ajak Jokowi Joget di IKN, Ternyata ini Profesinya
Sosok Wanita Disebut Artis Diduga Dimarahi Paspampres karena Ajak Jokowi Joget di IKN, Ternyata ini Profesinya

Dua anggota Paspampres yang duduk di belakang Presiden dengan sigap melarang wanita tersebut mengajak presiden joget bersama.

Baca Selengkapnya
UGM Buka Suara Terkait Anies Dilarang Jadi Pembicara Diskusi
UGM Buka Suara Terkait Anies Dilarang Jadi Pembicara Diskusi

Ketua Panitia Khalid Muhammad mengatakan Anies batal menjadi pembicara ini dikarenakan Rektorat UGM tidak memberikan izin kegiatan.

Baca Selengkapnya