Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Djoko Tjandra Ungkap Pernah Berniat Temui Wapres Ma'ruf di Malaysia tapi Batal

Djoko Tjandra Ungkap Pernah Berniat Temui Wapres Ma'ruf di Malaysia tapi Batal Sidang Pledoi Terdakwa Djoko Tjandra. ©2020 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Jakarta Pusat kembali menggelar sidang penghapusan red notice atas nama Djoko Soegiarto Tjandra dan pengurusan Fatwa Mahkamah Agung (MA). Sidang kali ini beragendakan pemeriksaan terdakwa Djoko Tjandra.

Dalam sidang, Djoko bercerita pernah ingin bertemu dengan Wakil Presiden Ma'aruf Amin di Malaysia, akan tetapi batal. Hal ini berawal saat dirinya ditanya terkait hubungan dirinya dengan seseorang bernama Rahmat.

"Saya kenal Rahmat bulan Mei tahun 2018 di KL (Kuala Lumpur). Saat itu ada tim ICMI zamannya ayah angkatnya Pak Rahmat itu, mereka semua merasa dekat sama Pak Anwar Ibarahim yang saat itu dihidden oleh raja di Malaysia. Sehingga beliau keluar dari penjara. Teman-teman dekat Pak Anwar semua datang welcome beliau. Disitu saya bertemu, karena waktu itu teman-teman di ICMI saya semua kenal. Di situ saya ketemu namanya Rahmat juga di situ," kata Djoko dalam sidang, Kamis (25/2).

Selanjutnya, dia menyebut pernah ditelepon oleh Rahmat. Saat itu, ia membicarakan soal niatan pertemuan antara dirinya dengan Ma'ruf Amin.

"Saya tidak pernah menyampaikan tapi mereka tahu (permasalahan hukum). Saya enggak tahu persis, tapi beliau beberapa kali telpon saya sat itu minta saya bersedia menemui kyai, Pak Rahmat. Mereka mau datang ke KL," ungkapnya.

"Dia telepon saya, Pak Djoko kita mau ke Malaysia karena ada kunjungan kerja. Beliau bilang pak kyai, panggilannya abah mau ke KL, yaitu yang sekarang jadi Wapres kita, mau ke KL. Pak Djoko bersedia ketemu, saya bilang oh dengan senang hati, waktu tidak ditentukan kapan itu saya denger lagi badannya kurang enak badan jadi enggak jadi datang," sambungnya.

Selanjutnya, tak ada komunikasi lagi antara Rahmat dan Djoko. Namun, pada 10 November 2019, Rahmat kembali menghubungi Djoko untuk memperkenalkan seseorang untuk mengurus masalah hukumnya itu.

"Selanjutnya Rahmat telepon saya enggak ingat bicara apa pada 10 November 2019, beliau telepon mau kenalkan seseorang mengerti masalah hukum saya. Di situ mulainya saya bilang silakan saja datang," jelasnya.

"Jadi tanggal 10 telepon, sehingga mereka datang lah pada 12 Novemver. Saudara Rahmat yang saya ketahui berangkat dari Jakarta ke Singapura jemput Pinangki dan bersama-sama berangkat ke KL," katanya.

Bantahan Jubir Ma'ruf

Dikonfirmasi terpisah, Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi menampik adanya rencana pertemuan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dengan Terdakwa kasus korupsi Djoko Tjandra. Diketahui, tudingan tersebut mencuat dalam sidang lanjutan Djoko yang digelar di Pengadilan Tipikor hari ini.

"Nggak ada itu, jadi itu Wapres tidak ada urusan hal-hal seperti itu dan tidak pernah ada hal yang cerita seperti itu," kaya pria karib disapa Cak Duki kepada para wartawan Istana Wakil Presiden, Kamis (25/2).

"Itu saya nggak ngerti ada cerita seperti itu. Saya kira nggak ada hubungan," tegas Masduki menambahkan.

Masduki menduga, pernyataan Djoko Tjandra hanya mengada-ada atau dengan lain kata, pelaku korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali ini hanya mencatut nama sang wakil presiden.

"Iya bisa jadi begitu (catut nama), kita nggak ada urusan begitu," terang Cak Duki.

Menurut pernyataan Djoko Tjandra, rencana pertemuannya dengan Wapres Ma'ruf diagendakan pada akhir tahun 2019 di Kuala Lumpur, Malaysia. Namun rencana itu batal, sebab Wapres Ma'ruf batal terbang ke Negeri Jiran disebabkan masalah kesehatan. Namun sekali lagi, Masduki kembali membantahnya.

"Ya bisa saja wapres mau ke mana dikaitkan dengan cerita apa. Kan bisa aja," Masduki memungkasi.

Reporter: Muhammad RadityoSumber : Liputan6.com

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Mahfud Mantap Mundur dari Menkopolhukam, Minta Waktu Temui Jokowi Sebagai Etika Politik
VIDEO: Mahfud Mantap Mundur dari Menkopolhukam, Minta Waktu Temui Jokowi Sebagai Etika Politik

Menko Polhukam sekaligus calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD mengaku sudah bertemu dengan Menteri Sekertariat Negara Pratikno

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Temui Jokowi di Istana, Lapor Jadi Cawapres Ganjar?
Mahfud MD Temui Jokowi di Istana, Lapor Jadi Cawapres Ganjar?

Mahfud tiba di Istana pada pukul 15.17 WIB dengan menggunakan mobil menteri berplat nomor RI 14.

Baca Selengkapnya
Jawaban Mahfud MD jika Ditunjuk jadi Cawapresnya Ganjar
Jawaban Mahfud MD jika Ditunjuk jadi Cawapresnya Ganjar

Kandidat Cawapres Ganjar adalah Mahfud MD, Erick Thohir, Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Habib Luthfi Temui Jokowi di Istana, Bahas Politik?
Habib Luthfi Temui Jokowi di Istana, Bahas Politik?

Pada Pilpres 2024 lalu, Habib Luthfi masuk ke jajaran tim kampanye Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Syahrul Yasin Limpo Ingin Bertemu Jokowi, Namun Terhalang Ratas
Syahrul Yasin Limpo Ingin Bertemu Jokowi, Namun Terhalang Ratas

Tidak diketahui apa alasan dan tujuan Syahrul Yasin Limpo ingin bertemu Jokowi.

Baca Selengkapnya
JK: Ketua PMI Harus Netral, Tidak Bisa jadi TPN
JK: Ketua PMI Harus Netral, Tidak Bisa jadi TPN

Ganjar menampik kedatangannya menemui JK dalam rangka undangan mengajak bergabung dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bentuk Protes Moral Alasan Mahfud Putuskan Mundur Sebagai Menko Polhukam
VIDEO: Bentuk Protes Moral Alasan Mahfud Putuskan Mundur Sebagai Menko Polhukam

Mahfud Md maju menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Mahfud Mengaku Siap Bertemu Wapres Ma'ruf Pekan Depan: Sudah Tiga Kali Ditunda
Mahfud Mengaku Siap Bertemu Wapres Ma'ruf Pekan Depan: Sudah Tiga Kali Ditunda

Pertemuan tiga cawapres dengan Wapres KH Ma'ruf Amin kabarnya akan digelar pada Senin (6/11).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Buka Fakta di Tengah Isu Jokowi Ajak Megawati Bertemu Jelang Pilres
VIDEO: Istana Buka Fakta di Tengah Isu Jokowi Ajak Megawati Bertemu Jelang Pilres

Ari membantah pertemuan dalam rangka langkah politik terkait dengan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sering Bertemu Prabowo Jelang Pelantikan, PDIP Positif Thinking
Jokowi Sering Bertemu Prabowo Jelang Pelantikan, PDIP Positif Thinking

Said meyakini pertemuan Jokowi dengan Prabowo tidak akan menghalangi pertemuan Megawati dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mahfud MD Temui Ma'ruf Amin Sebelum Pengumuman Cawapres Ganjar
Ini Alasan Mahfud MD Temui Ma'ruf Amin Sebelum Pengumuman Cawapres Ganjar

Mahfud MD mengungkap alasan menemui Ma'ruf Amin sebelum pengumuman cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Istana Bantah Kabar Sebut Presiden Jokowi Bertemu Megawati: Sama Sekali Tidak Benar!
Istana Bantah Kabar Sebut Presiden Jokowi Bertemu Megawati: Sama Sekali Tidak Benar!

Kabar tersebut dihembuskan oleh Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto

Baca Selengkapnya