Dokter: Perkuat Upaya Pencegahan Penularan Covid-19
Merdeka.com - Dokter spesialis paru dari Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) cabang Jawa Tengah dr. Indah Rahmawati, Sp.P mengingatkan bahwa upaya pencegahan penularan COVID-19 harus terus diperkuat di tengah tren peningkatan kasus di sejumlah daerah.
"Tindakan pencegahan harus terus diintensifkan, tujuannya untuk mengurangi kemungkinan penularan infeksi COVID-19," katanya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (15/6).
Dia mencontohkan salah satu langkah pencegahan yang dapat dilakukan antara lain tetap berada di rumah dan mengurangi aktivitas di tempat umum.
-
Bagaimana cara agar terhindar dari Covid-19? 'Pemerintah mengimbau lebih rajin bermasker terutama jika sakit dan di keramaian, lebih rajin cuci tangan, lengkapi vaksinasi segera sebanyak 4x GRATIS, jaga ventilasi udara indoor, hindari asap rokok,' ujar Ngabila.
-
Bagaimana mencegah penularan flu? Menghindari kontak fisik dengan orang yang sedang sakit flu, seperti bersalaman, berpelukan, atau berciuman. Jika ada anggota keluarga yang terkena flu, usahakan untuk menjaga jarak dan tidak berbagi barang pribadi.
-
Bagaimana mencegah penularan TBC di rumah? Hindari berinteraksi secara langsung dengan orang yang terinfeksi TBC. Pastikan juga bahwa rumah Anda memiliki sirkulasi udara yang baik untuk mencegah penyebaran kuman. Selain itu, lakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala untuk memastikan kondisi tubuh tetap baik.
-
Bagaimana cara mencegah flu? 'Mencuci tangan adalah salah satu cara terbaik untuk mencegah penyebaran pilek dan flu.' Gunakan sabun dan air hangat, gosok setidaknya selama 20 detik, atau gunakan hand sanitizer berbasis alkohol jika tidak ada akses ke air.
-
Apa wejangan dari ibu? Ingat! Pokoknya kalau di dalam satu rumah tangga, di dalam satu rumah itu hanya ada satu kepala keluarga dalam satu keluarga itu sendiri', ucap sang ibu. Menurutnya, bila hidup bersama dengan orang yang bukan keluarga inti seperti mertua, orang tua atau saudara akan membuat rumah tangga bisa jadi tidak sehat.
-
Bagaimana orang tua cegah demam berdarah anak? Ancaman infeksi demam berdarah pada anak bisa dicegah dengan peran aktif orangtua secara tepat. Pentingnya Peran Orangtua dalam Penanganan DBD pada Anak Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kementerian Kesehatan, dr. Imran Pambudi, MPHM, menyatakan bahwa kewaspadaan orangtua merupakan kunci keberhasilan dalam menangani kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) pada anak-anak.
"Jika tidak memungkinkan untuk terus berada di rumah atau ada kegiatan penting yang mengharuskan ke luar rumah maka harus diiringi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat," katanya.
Upaya lainnya yang dapat dilakukan, kata dia, adalah menguatkan tes usap atau tes PCR serta menggencarkan edukasi 5M yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
"Selain itu perlu juga menggencarkan 3T yaitu pemeriksaan atau testing, pelacakan atau tracing dan pengobatan atau treatment secara berkesinambungan," katanya.
"Upaya 3T perlu dilakukan secara intensif sambil terus menjalankan program vaksinasi COVID-19 sesuai jadwal yang ditentukan," katanya.
Dia juga mengatakan bagi masyarakat yang hasil tes usapnya menunjukkan positif COVID-19 namun tidak bergejala atau bergejala ringan dapat menjalankan isolasi mandiri di rumah atau ke tempat rujukan yang telah dipersiapkan Pemda setempat.
"Bagi masyarakat yang hasil tes PCR positif tetapi tidak bergejala atau bergejala ringan bisa isolasi mandiri di rumah atau di tempat karantina khusus, namun harus ada pengawasan oleh masyarakat sekitar atau petugas untuk mencegah penyebaran," katanya.
Dia menambahkan bahwa RS sebaiknya hanya merawat pasien COVID-19 yang bergejala sedang-berat atau dengan komorbid yang membutuhkan perawatan.
Sementara itu dia juga mengingatkan masyarakat untuk terus disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menggunakan masker adalah langkah pencegahan, bukan hanya untuk COVID-19, tapi juga berbagai macam virus lainnya.
Baca SelengkapnyaPakar mengungkap sejumlah kiat agar masyarakat dapat menjalani liburan Natal dan Tahun Baru dengan aman di tengah kasus Covid-19 yang meningkat.
Baca SelengkapnyaTindakan pencegahan untuk HMPV serupa dengan tindakan pencegahan untuk penyakit pernapasan lainnya.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat
Baca Selengkapnya