DPD desak pemerintah perbanyak mudik gratis buat tekan pemudik motor
Merdeka.com - Ketua PURT DPD RI, Habib Ali Alwi mendesak pemerintah agar mengingatkan masyarakat yang mudik mengutamakan faktor keamanan. Sebab, seringkali pemudik melupakan segi keamanan ketika berkendara di jalan.
"Salah satu indikator dari kesuksesan dalam menangani mudik bagi pemerintah adalah rendahnya tingkat kecelakaan, untuk itu pemerintah harus melakukan berbagai upaya untuk menekan faktor penyebab kecelakaan, salah satunya dengan menelusuri penyebab kecelakaan," kata Alwi dalam acara Dialog Kenegaraan di gedung DPD RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta (08/07).
Menurutnya, pengendara sepeda motor memiliki tingkat kecelakaan yang tinggi. Maka dari itu untuk menekan pemudik dengan motor pemerintah diminta memperbanyak sarana transportasi mudik gratis.
-
Dimana saja pemudik motor terlihat ramai? Mudik motor masih jadi primadona Jutaan pemudik dengan motor menyemut selama musim mudik 2023. Memadati ruas-ruas jalan demi bertemu keluarga di kampung halaman.
-
Kenapa banyak orang mudik pakai motor? Mayoritas masyarakat beralasan mudik memakai motor lebih hemat biaya dan memudahkan mobilisasi di kampung halaman. "Kalau pakai motor, biayanya enggak sampai Rp500 ribu. Di kampung juga bisa ke mana-mana. Pakai motor bisa 8-9 jam, paling kalau capek istirahat dulu di rest area,"
-
Kenapa jumlah pemudik tahun ini meningkat? 'Dibanding tahun lalu, jumlah pemudik tahun ini naik sekitar 55%. Jumlah kendaraan juga meningkat drastis, sementara kapasitas jalan tidak banyak bertambah,' ujar Slamet dalam paparannya di Hotel Grand Kemang, Jaksel, Selasa (2/4).
-
Kenapa mudik lebaran bikin ekonomi daerah hidup? Pemudik dari kota besar cenderung membawa banyak uang untuk dibagikan ke orang tua dan saudara. Mereka lantas akan belanja dan datang ke berbagai destinasi wisata daerah. Dampaknya, roda perekonomian daerah ikut berputar selama musim mudik lebaran.
-
Moda transportasi apa yang paling banyak digunakan pemudik Lebaran 2023? Mobil pribadi digunakan paling banyak pemudik dengan jumlah pengguna mencapai (27,32 juta orang).
-
Kenapa Jawa Tengah jadi daerah tujuan mudik terbanyak? Lima daerah destinasi mudik tertinggi pada Lebaran 2023 adalah: Jawa Tengah (32,75 juta orang), Jawa Timur (24,6 juta orang), Jawa Barat (20,72 juta orang), Jabodetabek (8,07 juta orang), dan Yogyakarta (5,9 juta orang).
Alwi juga menyayangkan tiket kereta api yang habis jauh-jauh hari sebelum lebaran. Dia menduga kebanyakan tiket dibeli kalangan menengah ke atas.
"Program pro-rakyat dalam rangka mudik harus direalisasikan oleh Pemerintah, di antaranya dengan subsidi. Penggunaan kereta api untuk mudik harus dapat disubsidi atau bahkan akan lebih baik lagi jika dapat digratiskan, karena kereta api dinilai lebih aman dan terjangkau bagi masyarakat kecil," jelasnya.
Sementara, Pengamat Transportasi, Yayat Supriyatna menilai pilihan moda transportasi sepeda motor merupakan indikasi rendahnya perekonomian sebagian besar masyarakat Indonesia.
"Jika kondisi ekonomi masyarakat baik maka mereka akan cenderung memilih moda transportasi yang aman, seperti kereta api dan pesawat terbang," tandasnya.
(mdk/efd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hasil evaluasi pelaksanaan program mudik gratis masih meninggalkan sejumlah catatan yang perlu diperbaiki.
Baca SelengkapnyaMenteri Perhubungan Budi Karya melarang masyarakat mudik menggunakan sepeda motor karena rentan mengalami kecelakaan lalu lintas.
Baca SelengkapnyaPemerintah kembali menggelar mudik gratis agar masyarakat tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor.
Baca SelengkapnyaKM Dononsolo membawa sebanyak 1.705 orang penumpang dan 663 unit sepeda motor.
Baca SelengkapnyaPolisi menyampaikan, tidak ada larangan mudik menggunakan sepeda motor. Namun, sebaiknya dihindari.
Baca SelengkapnyaKemenhub imbau masyarakat manfaatkan mudik gratis.
Baca SelengkapnyaProgram ini bertujuan untuk menekan jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor.
Baca SelengkapnyaKepolisian melihat banyak bahaya mengintai pemudik menggunakan sepeda motor. Terlebih bagi yang membawa anak-anak.
Baca SelengkapnyaProgram mudik gratis bagi pengendara motor ini menjadi salah satu upaya menekan angka kecelakaan saat arus mudik Lebaran.
Baca SelengkapnyaPemberangkatan peserta mudik gratis Pemprov DKI dilakukan secara serentak dari Monas, pada Kamis (4/4) pagi.
Baca SelengkapnyaKecelakaan tertinggi dialami oleh penggunaan sepeda motor yakni 77,67 persen.
Baca Selengkapnya