Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dua Ormas Pemuda di Medan Bentrok Bawa Balok, Kapolrestabes Bilang Buat Pasang Pagar

Dua Ormas Pemuda di Medan Bentrok Bawa Balok, Kapolrestabes Bilang Buat Pasang Pagar Dua ormas di Medan bentrok. ©2021 Merdeka.com/uga andriansyah

Merdeka.com - Bentrokan antara dua kelompok organisasi masyarakat (ormas) kepemudaan terjadi di Jalan Perpustakaan, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Kamis (27/5) malam. Bahkan beberapa orang dari salah satu kelompok ormas kepemudaan yang terlibat bentrokan itu membawa senjata balok.

Namun, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Riko Sunarko, mengatakan massa yang membawa sebuah balok bertujuan memasang pagar.

"Bawa balok buat pasang pagar itu dirantai. Itu pipa pasang rantai. Tidak ada (bentrok)," kata Riko di lokasi kejadian, Kamis (27/5).

Riko pun membantah telah terjadi bentrokan antara dua kelompok ormas kepemudaan. "Tidak ada yang bentrok. Hanya kerumunan saja makanya kami bubarin," ucapnya.

Sementara, Camat Medan Petisah, M Agha Novrian, membenarkan terjadinya bentrok tersebut. Namun, belum diketahui pasti penyebab bentrokan dua ormas kepemudaan itu.

"Tadi ada sedikit bentrokan antara dua organisasi. Petugas dari kepolisian dan tiga pilar langsung mengamankan lokasi serta membubarkan massa," ujarnya.

Bentrokan itu berawal saat seorang anggota dari salah satu ormas kepemudaan tersebut dianiaya oleh kelompok lain. Tak terima dianiaya, salah seorang anggota ormas kepemudaan itu mengadu ke rekan-rekannya. Kemudian, anggota ormas kepemudaan yang dianiaya beserta rekan-rekannya membalas pelaku penganiayaan itu.

Bentrokan pun akhirnya pecah. Tak berlangsung lama suasana di sekitar lokasi berangsur kondusif.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bentrok Dua Ormas di Tangerang Berujung Perusakan dan Pembakaran Posko
Bentrok Dua Ormas di Tangerang Berujung Perusakan dan Pembakaran Posko

Dua organisasi masyarakat (ormas) di Tangerang Selatan terlibat perselisihan, Selasa (5/11) malam.

Baca Selengkapnya
2 Orang Luka-Luka Saat Bentrokan Antarormas di Jakbar, Dipicu Sengketa Lahan
2 Orang Luka-Luka Saat Bentrokan Antarormas di Jakbar, Dipicu Sengketa Lahan

Masalah ini selesai usa mediasi dua belah pihak. Antara kedua ormas sepakat tidak melakukan aktivitas apapun di lahan tersebut sampai adanya putusan pengadilan.

Baca Selengkapnya
Bentrok Dua Ormas di Tangsel Disebabkan Penguasaan Lahan
Bentrok Dua Ormas di Tangsel Disebabkan Penguasaan Lahan

Puluhan orang yang tiba-tiba melakukan perusakan dan membakar posko ormas lainnya.

Baca Selengkapnya
Kronologi Bentrokan Simpatisan PDIP Vs PPP di Magelang
Kronologi Bentrokan Simpatisan PDIP Vs PPP di Magelang

Akibat kejadian tersebut terdapat kerugian enam unit sepeda motor yang dibakar massa, sedangkan korban jiwa dikabarkan nihil.

Baca Selengkapnya
Anggota Ormas Terlibat Bentrok di Muntilan Magelang Dipulangkan, Polisi Upayakan Mediasi
Anggota Ormas Terlibat Bentrok di Muntilan Magelang Dipulangkan, Polisi Upayakan Mediasi

Proses pemulangan dikawal hingga perbatasan dan petugas juga masih disiagakan di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Cewek, Dua Kelompok Remaja di Jakpus Bentrok
Gara-Gara Cewek, Dua Kelompok Remaja di Jakpus Bentrok

Hasil penyelidikan sementara bahwa kejadian tersebut melibatkan dua kelompok remaja

Baca Selengkapnya
Tiga Ormas di Bekasi Bentrok Dipicu Penarikan Mobil, Puluhan Orang Ditangkap
Tiga Ormas di Bekasi Bentrok Dipicu Penarikan Mobil, Puluhan Orang Ditangkap

Debt collector dan pemilik mobil merupakan anggota ormas berbeda.

Baca Selengkapnya
Dua Ormas Bentrok di Bekasi Diduga Akibat Penarikan Mobil
Dua Ormas Bentrok di Bekasi Diduga Akibat Penarikan Mobil

Polisi menyebut bentrokan dipicu penarikan mobil salah satu pihak debt collector di wilayah tersebut.

Baca Selengkapnya
Bentrokan Ormas di Jl TB Simatupang, Dipicu Penikaman hingga Balas Dendam
Bentrokan Ormas di Jl TB Simatupang, Dipicu Penikaman hingga Balas Dendam

Petugas saat ini telah menangkap terduga pelaku inisial U yang merupakan anggota dari salah satu ormas.

Baca Selengkapnya
Tawuran Pecah di Jalan Raya Pantura Kendal, Puluhan Orang Saling Serang
Tawuran Pecah di Jalan Raya Pantura Kendal, Puluhan Orang Saling Serang

Dua kelompk awalnya saling menantang di media sosial.

Baca Selengkapnya
Polisi Datangi TKP Ricuh Diskusi Generasi Muda Golkar: Tidak Boleh Ada Keributan, Jelas!
Polisi Datangi TKP Ricuh Diskusi Generasi Muda Golkar: Tidak Boleh Ada Keributan, Jelas!

Massa mengatasnamakan kader Golkar datang sekira pukul 14.00 Wib. Tidak berselang lama kemudian, terjadi kericuhan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rekaman Kerusuhan Demo MK, Batu & Tanah Melayang Pejabat Polisi Turun Tangan
VIDEO: Rekaman Kerusuhan Demo MK, Batu & Tanah Melayang Pejabat Polisi Turun Tangan

Saat massa 02 hendak masuk ke area Patung Kuda yang berada Jalan Medan Merdeka Barat, terjadi pelemparan dari arah pendukung 01

Baca Selengkapnya