Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Eks Wali Kota Padang Sebut Aturan Wajib Jilbab agar Anak-anak Tidak Dibully

Eks Wali Kota Padang Sebut Aturan Wajib Jilbab agar Anak-anak Tidak Dibully jilbab. shutterstock

Merdeka.com - Aturan nonmuslim berhijab di SMKN 2 Padang turut ditanggapi oleh Wali kota Padang Periode 2004-2014, Fauzi Bahar. Ia merupakan pimpinan padang yang mencetuskan aturan tersebut ketika masih menjabat. Menurutnya hijab atau busana muslim merupakan budaya yang melekat bagi masyarakat Sumatera Barat.

"Saya mendukung dari dunia pendidikan bahwa berbusana muslim ini cermin dari Sumatera Barat, khususnya Padang," kata Fauzi Bahar dikutip dari Padang TV, Rabu (27/1).

Kewajiban berbusana muslim bagi siswa di sekolah negeri, kata Fauzi, merupakan satu ikhtiar dirinya saat menjabat sebagai wali kota untuk mencegah perundungan bagi anak-anak yang tak berbusana muslim.

"Dan itu keinginan dari guru, kepala sekolah agar tidak ada anak-anak yang tidak berjilbab kemudian dibully oleh teman-temannya. Atau mereka dengan tidak berjilbab rambutnya warna-warni, bikin model yang lain, ini kan tidak bagus ya," katanya.

Dia mengklaim kebijakan tersebut sama sekali tak ada maksud untuk menjerumuskan para siswa. Semua murni demi kebaikan para murid.

"Kalau hari ini ada kelompok yang memprotes, ketahuilah tidak ada satu pun guru yang berkeinginan mencelakakan anaknya. Saya juga seorang guru soalnya," ujar Fauzi Bahar.

Dia menegaskan sebagai pihak memprotes jika kebijakan tersebut dihapuskan. "Dan itu saya memprotes berat kalau kebijaksanaan ini dihapuskan. Karena bagaimanapun yang generasi berikutnya tentu akan bebas lagi dan itu, ini hanya sekelompok orang kecil saja yang miss komunikasi. Kita perlu duduk bersama lah kepada tokoh masyarakat," pungkasnya.

Seperti diketahui, dugaan tindakan intoleran ditunjukkan oleh pihak SMK Negeri 2 Padang, Sumatera Barat. Dalam sebuah video yang viral, sekolah meminta orang tua dari siswi nonmuslim agar anaknya mengenakan kerudung dalam aktivitas pembelajaran di sekolah.

Bapak sang anak langsung menolak permintaan hal itu dan bakal karena kerudung bukanlah identitas agamanya.

Reporter: Yopi Makdori

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Guru Sindir Wali Murid Tukang Protes
Viral Guru Sindir Wali Murid Tukang Protes

Aksi guru ini diduga maraknya kekerasan yang dilakukan wali murid.

Baca Selengkapnya
Viral Guru Paksa Potong Rambut Siswi, Susi Pudjiastusi Sampai Bereaksi
Viral Guru Paksa Potong Rambut Siswi, Susi Pudjiastusi Sampai Bereaksi

Aksi guru ini berbuntut panjang. Orang tua murid tidak terima anaknya diperlakukan demikian.

Baca Selengkapnya
Viral, Guru Olahraga Cukur Rambut Murid SMP dengan Model seperti Badut
Viral, Guru Olahraga Cukur Rambut Murid SMP dengan Model seperti Badut

Dirinya pun khawatir anaknya akan ditertawakan siswa lain jika berpenampilan dengan rambut botak tengah.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Tak Pakai Ciput, Rambut Siswi SMPN di Lamongan Digunduli Guru
Gara-Gara Tak Pakai Ciput, Rambut Siswi SMPN di Lamongan Digunduli Guru

Wali murid protes rambut anaknya digunduli guru gara-gara tak pakai ciput.

Baca Selengkapnya
Bukan Dicukur, Ibu Guru Cantik ini Punya Cara Unik Beda Sendiri Hukum Siswa Berambut Gondrong
Bukan Dicukur, Ibu Guru Cantik ini Punya Cara Unik Beda Sendiri Hukum Siswa Berambut Gondrong

Dia tetap memberi hukuman tegas ke para siswa berambut gondrong, namun tidak dengan cara memotong rambut.

Baca Selengkapnya
Jokowi di Depan Ribuan Guru: Tidak Boleh Ada Lagi Bullying di Sekolah!
Jokowi di Depan Ribuan Guru: Tidak Boleh Ada Lagi Bullying di Sekolah!

Jokowi khawatir dengan kasus bullying yang terjadi akhir-akhir ini

Baca Selengkapnya
Viral Bu Guru Cantik Hapus Make Up Siswi yang Dandan ke Sekolah, Aksi Dipuji Warganet
Viral Bu Guru Cantik Hapus Make Up Siswi yang Dandan ke Sekolah, Aksi Dipuji Warganet

Mayoritas warganet setuju dan mendukung aksi guru tersebut.

Baca Selengkapnya
Gunduli Rambut Siswi, Guru di Lamongan Kena Sanksi Dibebastugaskan Mengajar
Gunduli Rambut Siswi, Guru di Lamongan Kena Sanksi Dibebastugaskan Mengajar

Kesal dengan penampilan sang siswi, guru tersebut lalu memperingatkan mereka dengan hukuman agar memakai ciput.

Baca Selengkapnya
Pesan Heru Budi Kepada Kepala Sekolah: Tidak Ada Lagi Murid Senior Bullying Junior
Pesan Heru Budi Kepada Kepala Sekolah: Tidak Ada Lagi Murid Senior Bullying Junior

Heru Budi mengatakan, kepala sekolah bertanggung jawab terkait keamanan peserta didik di sekolah.

Baca Selengkapnya
Guru Ini Potong Rambut Siswi yang Berhijab, Aksinya Tuai Pro Kontra Warganet
Guru Ini Potong Rambut Siswi yang Berhijab, Aksinya Tuai Pro Kontra Warganet

Aksi guru cukur rambut siswi yang berjilbab ini curi perhatian. Video ini menjadi sorotan warganet.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Guru di Samosir Potong Rambut Pelajar SMP dengan Model Tak Wajar
Duduk Perkara Guru di Samosir Potong Rambut Pelajar SMP dengan Model Tak Wajar

Guru tersebut mengakui telah memotong rambut JS dengan bentuk tidak wajar dengan dalih mendisiplinkan siswa.

Baca Selengkapnya
Wali Kota Eri soal Polemik Seragam Sekolah: Warga Surabaya yang Kaya Jangan Pura-Pura Miskin
Wali Kota Eri soal Polemik Seragam Sekolah: Warga Surabaya yang Kaya Jangan Pura-Pura Miskin

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan tidak ada paksaan bagi para wali murid membeli seragam sekolah untuk anak-anaknya melalui koperasi sekolah.

Baca Selengkapnya