4 Mantan Bupati lolos ke DPR dari Kalsel
Merdeka.com - Empat mantan bupati di Kalimantan Selatan dalam Pemilihan Umum legislatif 2014, meraih jatah keanggotaan DPR dari provinsi yang terdiri 13 kabupaten/kota dan terbagi dua daerah pemilihan itu.
Pemantauan penghitungan perolehan suara oleh Komisi Pemilihan Umum setempat, di Banjarmasin, Jumat, melaporkan, empat mantan bupati yang meraih jatah keanggotaan DPR-RI itu dari partai politik serta daerah pemilihan (dapil) berbeda, seperti dikutip dari Antara, Jumat (25/4).
Keempat mantan bupati yang tembus DPR periode 2014 - 2019 yaitu mantan Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Saiful Rasyid untuk dapil Kalsel satu (1), yang meliputi enam kabupaten.
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPR? Pendiri Dewa 19, Ahmad Dhani, bersama mantan vokalisnya, Once Mekel, telah resmi dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih untuk periode 2024-2029.
-
Siapa yang terpilih jadi anggota DPRD? Fadel Islami merintis karir politiknya sejak tahun 2021.
-
Siapa yang pernah jadi anggota DPR RI? Sosok Romo Wisnoe yang begitu berpengaruh di tengah kelompok penghayat, menjadi magnet bagi partai politik saat itu. Sejumlah partai berebut menariknya menjadi anggota partai. Dan di era 1980-an, dia lolos menjadi legisltatif sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Golkar.
-
Dimana kursi DPR dibagi di setiap daerah? Pada pasal 187 ayat 3 UU Nomor 17 tahun 2017, yaitu sebanyak 575 kursi dengan minimal 3 dan maksimal 19 kursi di setiap daerahnya.
-
Siapa yang terpilih menjadi anggota dewan dari daerah pemilihan 5? Fatimah Tania Nadira Alatas adalah wakil DPRD DKI Jakarta yang terpilih dari daerah pemilihan 5, yang mencakup Kecamatan Duren Sawit, Kecamatan Jatinegara, dan Kecamatan Kramajati.
-
Siapa yang dilantik menjadi anggota DPR RI? Kehadiran Verrell di kursi parlemen kali ini menjadi simbol terwujudnya cita-cita yang ia bangun sejak duduk di bangku sekolah.
Mantan Bupati HST dua periode (2000-2005 dan 2005-2010) itu bergabung dengan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), yang sebelumnya Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Bulan Bintang (PBB).
Kemudian saat Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Kalsel tahun 2010, putra dari Alai HST itu mencalonkan sebagai wakil gubernur melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Tiga mantan bupati lain di provinsi tertua di Pulau Kalimantan itu yang berhasil meraih jatah keanggotaan DPR pada Pemilu 2014 melalui dapil Kalsel dua (2) yang meliputi lima kabupaten dan kota yaitu H Zairullah Azhar (mantan Bupati Tanah Bumbu), H Adriansyah (mantan Bupati Tanah Laut) dan H Sjachrani Mataja (mantan Bupati Kotabaru).
Sementara dari dua dapil di Kalsel untuk DPR itu, hanya tiga petahana yang bisa bertahan, yaitu dari dapil Kalsel-1 masing-masing Ahmadi Noor Supit (Partai Golkar), H Syaifullah Tamliha (PPP) dan Habib Aboe Bakar Al Habsyie (PKS).
Di dapil Kalsel 2, petahana (anggota DPR-RI terdahulu) yang bisa bertahan pada Pemilu 2014 hanya H Aditya Mufti Ariffin, putra H Rudy Ariffin (gubernur dua periode provinsi tersebut).
Sedangkan pendatang baru dari Partai Golkar H Hasnuryadi Sulaiman dan Indro Hananto, keduanya anak dan menantu H Abdussaman Sulaiman HB (Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kalsel).
Selain itu, dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yaitu Zainul Arifin Noor (akademisi Universitas Islam Kalimantan Mohammad Arsyad Al Banjary), di samping sejumlah mantan bupati di provinsi tersebut.
Sebagaimana Pemilu 2009, pada Pemilu 2014, Kalsel yang kini berpenduduk lebih dari empat juta jiwa masih mendapatkan jatah anggota DPR-RI sebanyak 11 orang terbagi dua dapil, masing-masing enam (dapil 1) dan lima (dapil 2).
Dapil Kalsel 1 terdiri Kabupaten Barito Kuala (Batola), Banjar, Tapin, Hulu Sungai Selatan (HSS), Hulu Sungai Tengah (HST), Hulu Sungai Utara (HSU), Balangan dan Kabupaten Tabalong.
Untuk dapil Kalsel 2 meliputi Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Tanah Bumbu (Tanbu) dan Kabupaten Kotabaru yang berbatasan Laut Sulawesi serta Selat Makassar. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebanyak 17 calon legislatif terpilih untuk DPR RI asal daerah pemilihan Sumatera Selatan
Baca SelengkapnyaPerebutan kursi antara calon anggota DPR petahana dan wajah baru tersaji di beberapa daerah.
Baca SelengkapnyaSebanyak 21 calon anggota legislatif (caleg) dari daerah pemilihan (dapil) DKI Jakarta lolos ke DPR RI.
Baca SelengkapnyaKomisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menuntaskan agenda penetapan hasil Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaKPU telah menuntaskan agenda penetapan hasil Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaAgus Rahardjo memperoleh 2,2 juta suara atau posisi kelima teratas dari 13 caleg DPD Jatim yang terdaftar.
Baca SelengkapnyaAdapun deretan nama caleg yang berhasil lolos parlemen untuk dapil Jawa Timur ini didapat berdasarkan penghitungan lewat metode Sainte Lague.
Baca SelengkapnyaSaid menyebut pembagian jatah pimpinan komisi di DPR dilakukan secara merata dengan parpol lain yang lolos ke Senayan.
Baca SelengkapnyaPresiden PKS Ahmad Syaikhu menjadi satu-satunya ketua umum partai parlemen yang maju sebagai calon legislatif bernomor urut satu.
Baca SelengkapnyaAHY menyerahkan secara langsung surat rekomendasi partai secara bergantian kepada empat pasangan bakal cagub dan bakal cawagub.
Baca SelengkapnyaTujuh caleg dipastikan lolos dari Dapil Jawa Barat I.
Baca Selengkapnya