Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Empat Sekawan Berulah di Bandung, Ingin Rokok Todong Penjaga Toko dengan Senpi

Empat Sekawan Berulah di Bandung, Ingin Rokok Todong Penjaga Toko dengan Senpi Perampok toko di Bandung dibekuk. ©2021 Merdeka.com/aksara bebey

Merdeka.com - Empat sekawan di Kabupaten Bandung berulah dengan menodongkan senjata api kepada karyawan toko karena ingin membawa rokok secara gratis. Sebelumnya, mereka pun mengisi bensin untuk mobil jeep yang dikendarai di SPBU hingga penuh dengan hanya membayar Rp 50 ribu.

Diketahui, mereka berinisial ZZ, SG, NK dan TL. Aksi penodongan di toko kelontong di Jalan Bojongsoang, Kabupaten Bandung pada akhir pekan lalu itu viral di media sosial. Tak sampai 12 jam setelah beraksi, tiga orang di antara mereka berhasil ditangkap polisi, sedangkan TL masih buron.

Sang pemilik toko, Ifen Wahyudi mengatakan saat itu anak buahnya terkejut saat didatangi oleh para tersangka yang meminta rokok dengan cara menodongkan senjata api.

"Ini mintanya sambil nodong (senjata ke karyawan)," ujar Ifen di Mapolresta Bandung, Senin (30/8).

Sementara ZZ, mengaku saat itu ia dan kawan-kawannya ingin merokok, namun tak punya uang. Toko pun didatangi secara acak. Senjata api kemudian dikeluarkan karena kesal karyawannya tidak langsung mengambilkan rokok yang diminta.

"Pas dia (karyawan) ke dalam, lama, jadi saya susul, sempat dikokang (senjata api)," ucap dia.

Di tempat yang sama, Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan mengatakan penangkapan terhadap para tersangka berhasil dilakukan setelah dilakukan penyelidikan, termasuk memeriksa rekaman CCTV.

"Sebelum melakukan pencurian di toko, para pelaku sempat mampir ke SPBU meminta diisikan bensin full namun hanya membayar Rp50 ribu," kata dia.

Pihak kepolisian menyita barang bukti berupa rokok dengan permen yang jika diuangkan sebesar Rp800 ribu. Selain itu, di rumah tersangka ditemukan 250 butir peluru berbagai kaliber. Khusus untuk temuan ini, polisi akan melakukan pendalaman mengenai asal senjata yang mereka dapatkan.

Para tersangka dijerat dengan pasal 365 tentang pencurian dengan kekerasan. Selain itu, pihak kepolisian juga akan menerapkan undang-undang darurat tentang kepemilikan senjata. Jadi ancamannya sekitar 12 tahun kurungan penjara.

"Keterangan dari para pelaku ini masih berubah-ubah, sedang kita dalami bagaimana asal usulnya, termasuk senpi replika ini ada berbagai jenis termasuk air softgun juga," pungkasnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Empat Perampok Spesialis Minimarket di Bekasi Ditangkap, Dua Ditembak
Empat Perampok Spesialis Minimarket di Bekasi Ditangkap, Dua Ditembak

Firdaus mengatakan, setiap kali beraksi komplotan perampok ini selalu membekali diri dengan senjata tajam dan senjata api rakitan untuk mengancam pegawai.

Baca Selengkapnya
Gerai Alfamart di Cipadu Tangerang Disatroni Perampok, Pelaku Bawa Golok dan Senpi
Gerai Alfamart di Cipadu Tangerang Disatroni Perampok, Pelaku Bawa Golok dan Senpi

Gerai Alfamart di kawasan Kav 313 RT04/09, Kelurahan Cipadu, Kota Tangerang, disatroni perampok. Pelaku terekam membawa golok dan benda mirip senjata api.

Baca Selengkapnya
Kehabisan Bensin, Tiga Anak di Gunungkidul Curi Duit Kotak Amal Masjid
Kehabisan Bensin, Tiga Anak di Gunungkidul Curi Duit Kotak Amal Masjid

Peristiwa ini terjadi saat ketiga anak yang berstatus pelajar SMP ini mengunjungi rumah salah satu temannya di Saptosari

Baca Selengkapnya
Satroni Tiga Toko Emas di Jateng, Komplotan Perampok Bersenpi asal Jatim Diringkus
Satroni Tiga Toko Emas di Jateng, Komplotan Perampok Bersenpi asal Jatim Diringkus

Ditreskrimum Polda Jateng membongkar komplotan perampok bersenpi asal Jawa Timur. Mereka diringkus setelah merampok tiga toko emas.

Baca Selengkapnya
23 Kali Satroni Minimarket di Jabodetabek, Kawanan Pencuri Digulung Polisi
23 Kali Satroni Minimarket di Jabodetabek, Kawanan Pencuri Digulung Polisi

Empat dari enam kawanan pencuri spesialis minimarket di wilayah Jabodetabek diringkus polisi. Dua lainnya masih diburu polisi..

Baca Selengkapnya
SPBU di Garut Jadi Sasaran Perampokan, Uang Rp190 Juta Raib dan Satpam Dilumpuhkan
SPBU di Garut Jadi Sasaran Perampokan, Uang Rp190 Juta Raib dan Satpam Dilumpuhkan

Saat kejadian satpam sedang melakukan penjagaan sambil memperbaiki toilet.

Baca Selengkapnya
Warung Tempat Sarang Bandit Jalanan Digerebek Polisi, Dua Penusuk Sopir Truk di Exit Tol Tomang Ditangkap
Warung Tempat Sarang Bandit Jalanan Digerebek Polisi, Dua Penusuk Sopir Truk di Exit Tol Tomang Ditangkap

Sejumlah senjata tajam disita polisi saat menangkap pelaku.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Mahfud Diduga Terlibat Perampokan Minimarket
Polisi Tangkap Mahfud Diduga Terlibat Perampokan Minimarket

Baku tembak terjadi saat penangkapan, hingga polisi melakukan tindakan tegas terukur.

Baca Selengkapnya
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial

Ade mengatakan kelima orang pelaku telah melakukan perencanaan untuk membobol toko yang pada saat itu masih dalam keadaan tutup.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pencampuran Pertalite dengan Air Sebelum Dikirim ke SPBU Bekasi
Kronologi Pencampuran Pertalite dengan Air Sebelum Dikirim ke SPBU Bekasi

Setelah menurunkan Pertalite sebanyak 1.800 liter, pelaku menerima uang sebesar Rp14 juta.

Baca Selengkapnya
Toko di Samping Kantor Polisi Palembang Bolak-balik Kemalingan, Ini Fakta di Baliknya
Toko di Samping Kantor Polisi Palembang Bolak-balik Kemalingan, Ini Fakta di Baliknya

Toko di samping kantor polisi tapi kemalingan berkali-kali. Bagaimana bisa? simak kronologinya

Baca Selengkapnya
4 Pemabuk Berulah, Ancam Warga Pakai Senjata Tajam
4 Pemabuk Berulah, Ancam Warga Pakai Senjata Tajam

Para pelaku melakukan pengancaman terhadap warga dan merusak pos karcis.

Baca Selengkapnya