Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Eni Saragih ngaku ditekan Golkar usai 'nyanyi' soal suap PLTU Riau-1

Eni Saragih ngaku ditekan Golkar usai 'nyanyi' soal suap PLTU Riau-1 Eni Maulani Saragih diperiksa KPK. ©2018 Merdeka.com/Dwi Narwoko

Merdeka.com - Tersangka kasus dugaan suap PLTU Riau-1 Eni Maulani Saragih akui adanya tekanan dari Partai Golkar karena ocehannya di kasus itu. Eni diketahui telah mengungkap adanya aliran suap PLTU Riau-1 ke Partai Golkar saat Munaslub yang mengukuhkan Airlangga Hartarto sebagai ketua umum.

Aliran suap PLTU Riau-1 ke Partai Golkar sudah dibuktikan dengan pengembalian Rp 700 juta dari salah satu pengurus partai berlambang beringin itu ke KPK.

"Adalah pokoknya (tekanan dari Golkar) itu. Adalah. Sudah saya sampaikan juga itu. Semua sudah saya sampaikan ke penyidik," ujar Eni Saragih usai diperiksa di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (4/10).

Eni mengaku, dirinya hanya mendapatkan tekanan saja, tidak ada pihak yang mengintimidasinya. Eni menganggap tekanan tersebut wajar. Sebab, setiap orang memiliki keinginan untuk merasa aman.

"Kalau sampai mengintimidasi, ya enggak lah. Cuma setiap orang punya hak mau aman juga, mau sebagiannya, tapi saya tak mengindahkan itu. Tak anggap (tekanan) itu sebagai intimidasi," kata Eni.

Eni menyatakan tak peduli dengan tekanan-tekanan yang dia terima. Dia sudah berjanji untuk kooperatif dan mengajukan diri sebagai tersangka yang bekerjasama dengan KPK, alias justice collaborator (JC).

"Yang penting saya sudah berjanji akan kooperatif. Menyampaikan apa adanya," kata Eni.

Dalam kasus ini, KPK baru menetapkan tiga orang tersangka, yakni Eni Maulani Saragih, Johanes Budisutrino Kotjo, dan mantan Sekjen Golkar Idrus Marham. Idrus diduga secara bersama-sama dengan Eni menerima hadiah atau janji dari Johanes terkait kasus ini.

Idrus disebut berperan sebagai pihak yang membantu meloloskan Blackgold untuk menggarap proyek PLTU Riau-1. Mantan Sekjen Golkar itu dijanjikan uang USD 1,5 juga oleh Johanes jika Johanes berhasil menggarap proyek senilai USD 900 juta itu.

Proyek PLTU Riau-I sendiri masuk dalam proyek 35 ribu Megawatt yang rencananya bakal digarap Blackgold, PT Samantaka Batubara, PT Pembangkit Jawa-Bali, PT PLN Batubara dan China Huadian Engineering Co. Ltd.

Reporter: Fachrur RozieSumber: Liputan6.com

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Didukung di Pilkada Banten, Airin Ungkit Kontribusi untuk Golkar dan Prabowo-Gibran
Tak Didukung di Pilkada Banten, Airin Ungkit Kontribusi untuk Golkar dan Prabowo-Gibran

Airin mengungkit kembali perannya selama di Golkar. Di antaranya ikut memenangkan Golkar dan Prabowo-Gibran di Banten, maju Caleg hingga ditugaskan jadi Cagub.

Baca Selengkapnya
Di Hadapan Airlangga, Kaesang Pantun PSI Beda Calon dengan Golkar di Pilkada Banten
Di Hadapan Airlangga, Kaesang Pantun PSI Beda Calon dengan Golkar di Pilkada Banten

Kemudian, pantun itu pun dibalas Ketum Golkar Airlangga.

Baca Selengkapnya
SOKSI Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Jabat Ketum Golkar Periode 2024-2029
SOKSI Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Jabat Ketum Golkar Periode 2024-2029

SOKSI resmi mendukung Airlangga Hartarto untuk menjabat kembali sebagai Ketua Umum Partai Golkar pada periode yang akan datang.

Baca Selengkapnya
Membaca Manuver Golkar usai Ditinggal KIM di Pilkada Banten, Koalisi dengan PDIP Pilihan Terakhir?
Membaca Manuver Golkar usai Ditinggal KIM di Pilkada Banten, Koalisi dengan PDIP Pilihan Terakhir?

Dinamika Pilkada Banten mulai memanas usai Golkar yang ditinggal Koalisi Indonesia Maju di Pilkada Banten.

Baca Selengkapnya
Menakar Untung Rugi Golkar Duet PDIP Lewat Simbol Bunga Politik Merah Kuning
Menakar Untung Rugi Golkar Duet PDIP Lewat Simbol Bunga Politik Merah Kuning

Sementara, keuntungan Golkar berkoalisi dengan PDIP hanya untuk menyelematkan posisi Airlangga agar tidak menjadi tersangka di kasus minyak sawit mentah.

Baca Selengkapnya
Nasib Airin: Dipromosikan Prabowo saat Pilpres, Di-PHP dalam Pilkada Banten
Nasib Airin: Dipromosikan Prabowo saat Pilpres, Di-PHP dalam Pilkada Banten

Golkar berharap kerja kerasnya memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 bisa dibalas dengan dukungan terhadap Airin.

Baca Selengkapnya
Relawan Optimis Doa Prabowo untuk Airin bakal Terwujud di Pilkada Banten
Relawan Optimis Doa Prabowo untuk Airin bakal Terwujud di Pilkada Banten

Doa dan harapan terhadap Airin Rachmi Diany untuk menjadi gubernur Banten mendatang.

Baca Selengkapnya
Golkar Beralih Dukungan ke Airin-Ade Sumardi, Ace Hasan: KIM Pasti Menghargai Kebijakan Ini
Golkar Beralih Dukungan ke Airin-Ade Sumardi, Ace Hasan: KIM Pasti Menghargai Kebijakan Ini

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ace Hasan Syadzily mengatakan, pengusungan pasangan tersebut berdasarkan adanya kebijakan dari masing-masing partai.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pujian Bahlil Golkar Pilih Bareng PDIP Dukung Airin
VIDEO: Pujian Bahlil Golkar Pilih Bareng PDIP Dukung Airin "Barang Bagus di Pilgub Banten"

Golkar balik badan memutuskan mengusung pasangan Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kejutan Airlangga Terkekeh Sindir Rebutan Kursi Langsung Tos sama Sri Mulyani
VIDEO: Kejutan Airlangga Terkekeh Sindir Rebutan Kursi Langsung Tos sama Sri Mulyani

Momen lucu terjadi ketika Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberi kesempatan kepada jurnalis bertanya.

Baca Selengkapnya
Golkar Usung Airin di Pilkada Banten, Langkah Berani Bahlil Tarik Dukungan dari Calon Didukung KIM Plus
Golkar Usung Airin di Pilkada Banten, Langkah Berani Bahlil Tarik Dukungan dari Calon Didukung KIM Plus

Menarik kembali dukungan dan memberikannya kepada Airin merupakan hal yang wajar.

Baca Selengkapnya
Disaat Cinta Ini Terasa Angel, Merdunya Suara Titiek Soeharto Bawakan Lagu 'Angel' Jadi Sorotan
Disaat Cinta Ini Terasa Angel, Merdunya Suara Titiek Soeharto Bawakan Lagu 'Angel' Jadi Sorotan

Momen Titiek Soeharto cover lagu di Youtube langsung ramai jadi sorotan.

Baca Selengkapnya