Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Erick Thohir: Kepadatan Pelabuhan Merak Akibat Penumpang Tak Biasa Beli E-Ticket

Erick Thohir: Kepadatan Pelabuhan Merak Akibat Penumpang Tak Biasa Beli E-Ticket Erick Thohir. Arief Rahman Hakim ©2022 Liputan6.com

Merdeka.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menilai kepadatan penyeberangan di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, maupun Pelabuhan Merak, Banten, dipicu karena masyarakat tidak biasa membeli dengan tiket elektronik (e-ticket).

Menurut Erick, pembelian tiket elektronik dapat membuat masyarakat datang ke pelabuhan sesuai jadwal tiket dan mendekati keberangkatan.

"Problemnya karena masyarakat belum biasa, maksa belum ada e-ticket mau naik tapi enggak punya tiket, ini yang harus diantisipasi," kata Erick di Kantor Staf Presiden (KSP) Jakarta pada Senin (10/4).

Orang lain juga bertanya?

Erick pun menyiasati untuk berkoordinasi dengan Ditlantas Polda Metro Jaya untuk melakukan pengecekan tiket guna mengurangi kepadatan di pelabuhan.

Selain itu, Pemerintah juga menambah akses pelabuhan untuk pemudik yang membawa kendaraan.

"Dengan Kemenhub (Kementerian Perhubungan) dan Pelindo kita tambah akses pelabuhan. Pelabuhan Panjang bisa alternatif kendaraan pindah dari Sumatera ke Pulau Jawa," kata Erick.

Dalam kesempatan sebelumnya, Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengimbau para pemudik untuk menggunakan aplikasi seperti MitraDarat dan Ferizy untuk kelancaran perjalanan ke kampung halaman.

Direktur Angkutan Jalan Ditjen Perhubungan Darat Suharto menjelaskan MitraDarat merupakan aplikasi multi layanan yang menyediakan beragam informasi dalam satu pintu terkait pengawasan, perizinan dan operasional bidang transportasi darat.

MitraDarat merupakan sebuah layanan berupa aplikasi smartphone yang dirilis secara resmi oleh Kemenhub.

"Melalui aplikasi ini, kita dapat melakukan pengecekan informasi laik jalan kendaraan, pelacakan bus yang terintegrasi dan informasi mengenai peta mudik dan yang tidak kalah pentingnya dengan aplikasi ini masyarakat melakukan pendaftaran program mudik gratis Direktorat Jenderal Perhubungan Darat yang sudah kami lakukan," kata Suharto.

Selain MitraDarat, calon penumpang dapat memesan tiket sudah melalui aplikasi dan website Ferizy sejak H-60 sebelum keberangkatan.

Untuk itu, calon pemudik harus sudah mulai rencanakan jadwal berangkat, minimal H-1 sudah memiliki tiket karena saat ini sudah tidak ada penjualan tiket di pelabuhan.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menhub Akui Sulit Kendalikan Arus Mudik di 3 Lokasi Ini
Menhub Akui Sulit Kendalikan Arus Mudik di 3 Lokasi Ini

Menhub Budi Karya Sumadi mengakui 3 lokasi arus mudik lebaran menjadi yang paling menantang untuk diselesaikan.

Baca Selengkapnya
ASDP Bongkar Biang Kerok Macet Horor di Pelabuhan Merak Saat Mudik Lebaran
ASDP Bongkar Biang Kerok Macet Horor di Pelabuhan Merak Saat Mudik Lebaran

Dirut ASDP membeberkan fakta terkait kemacetan horor yang terjadi saat arus mudik lebaran 2024 di Pelabuhan Merak, Banten.

Baca Selengkapnya
Butut Tiket Habis Diborong Calo, Bupati Jepara Semprot Pejaga Loket Pelabuhan Kartini
Butut Tiket Habis Diborong Calo, Bupati Jepara Semprot Pejaga Loket Pelabuhan Kartini

Dia ingin mengurangi pembelian tiket secara kolektif.

Baca Selengkapnya
Macet Horor di Pelabuhan Merak, YLKI: Selalu Terulang Saat Puncak Mudik Lebaran
Macet Horor di Pelabuhan Merak, YLKI: Selalu Terulang Saat Puncak Mudik Lebaran

Tulus bilang, kejadian macet horor di Pelabuhan Merak selalu berulang di setiap musim mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya
FOTO: Membeludaknya Pemudik di Pelabuhan Merak Banten, Tiket Penyeberangan hingga H-2 Lebaran Ludes
FOTO: Membeludaknya Pemudik di Pelabuhan Merak Banten, Tiket Penyeberangan hingga H-2 Lebaran Ludes

Tiket penyeberangan baru bisa dipesan pada 9 April 2024 dini hari.

Baca Selengkapnya
Bagaiman Nasib Tiket Penyeberangan Jika Kendaraan Masih Terjebak Macet? Ini Kata ASDP Pelabuhan Merak
Bagaiman Nasib Tiket Penyeberangan Jika Kendaraan Masih Terjebak Macet? Ini Kata ASDP Pelabuhan Merak

Pemakai jasa penyeberangan agar datang lebih awal secepat-cepatnya 4 jam sebelum waktu pemberangkatan agar bisa masuk ke pelabuhan.

Baca Selengkapnya
Urai Kepadatan, Menko PMK: Kapal dari Merak ke Bakauheni Hanya Turun Penumpang & Langsung Kembali
Urai Kepadatan, Menko PMK: Kapal dari Merak ke Bakauheni Hanya Turun Penumpang & Langsung Kembali

"Kapal dari Merak ke Bakauheni itu hanya menurunkan penumpang, semuanya, dan langsung kembali lagi ke Merak untuk mengangkut penumpang," kata Muhadjir

Baca Selengkapnya
Ungkap Penyebab Macet Panjang di Merak, Ini Solusi dari Kapolri
Ungkap Penyebab Macet Panjang di Merak, Ini Solusi dari Kapolri

Kapolri minta jajarannya evaluasi kemacetan panjang di Merak

Baca Selengkapnya
Potret Terkini di Pelabuhan Merak: Cuaca Cerah, Kendaraan Pemudik Masih Mengular Panjang
Potret Terkini di Pelabuhan Merak: Cuaca Cerah, Kendaraan Pemudik Masih Mengular Panjang

Dermaga eksekutif menjadi pilihan bagi pemudik perjalan kaki, karena akses yang cukup dekat dari terminal terpadu Merak.

Baca Selengkapnya
Kapolri Soriti kemacetan di Pelabuhan Merak dan Ciwandan, Minta Segera Evaluasi
Kapolri Soriti kemacetan di Pelabuhan Merak dan Ciwandan, Minta Segera Evaluasi

Total kapal yang beroperasi dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni sebanyak 39 kapal dengan 112 perjalanan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus
Jokowi Minta Arus Mudik di Merak Perlu Penanganan Lebih Fokus

okowi menyebut permasalahan arus mudik di Merak sudah ada solusinya.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Catat 16.000 Kendaraan Kekurangan Saldo E-Toll Saat Mudik
Jasa Marga Catat 16.000 Kendaraan Kekurangan Saldo E-Toll Saat Mudik

Data 16 ribu kendaraan ini merupakan 4% dari total 385 ribu kendaraan yang melakukan transaksi di GT Kalikangkung pada periode 3-11 April 2024.

Baca Selengkapnya