Foto Gibran Dijajarkan dengan Tujuh Presiden RI, Ini Kata FX Rudy
Merdeka.com - Pemasangan spanduk berisi foto Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dijajarkan dengan 7 Presiden RI direspons Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo (Rudy). Mantan Wali Kota Solo menilai aksi warga itu sebagai hal yang lumrah.
“Nggak masalah, semua orang bisa menjadi, menduduki jabatan presiden. Tapi semua keputusan ada di tangan Ketua Umum Partai (PDIP),” ujar Rudy, Rabu (1/6).
Menurut Rudy, pemasangan spanduk tersebut merupakan hal yang lumrah terjadi. Apalagi pemasang tersebut merupakan pendukung yang berharap idolanya menjadi presiden.
-
Apa yang digaungkan Gibran Rakabuming Raka dalam kampanye? Selama masa kampanye berlangsung, Gibran Rakabuming Raka yang merupakan calon wakil presiden nomor urut 2 memang banyak menggaungkan gagasan hilirisasi.
-
Bagaimana warga Solo sambut Jokowi? Mereka menyambut mantan presiden itu dengan beragam cara, ada yang membentangkan spanduk, memberikan karangan bunga, hingga menggelar pertunjukan kesenian di rumah Jokowi.
-
Siapa yang mendampingi Gibran Rakabuming Raka? Gibran hadir memakai baju ada Betawi didampingi sang istri Selvi Ananda yang tampil cantik mengenakan kebaya merah dan rambut disanggul.
-
Bagaimana warga Solo menyambut Jokowi? Saat kepulangan Jokowi lalu,para warga sekitar juga ikut menyambut bersama. Namun ia bersama warga lain tidak bisa mendekat untuk bersalaman.
-
Kenapa warga Solo sambut Jokowi? Mereka menyambut mantan presiden itu dengan beragam cara, ada yang membentangkan spanduk, memberikan karangan bunga, hingga menggelar pertunjukan kesenian di rumah Jokowi.
-
Bagaimana Ridwan Kamil mengkampanyekan dirinya di Pilkada DKI Jakarta? 'Saya akan sosialisasikan dan membantu Pak Ridwan Kamil menjadi gubernur. Saat mengemudikan angkot, saya akan mengajak penumpang untuk memilih nomor 1, pasangan RIDO,' tuturnya.
"Lumrah saja to, mau ada gambarnya Mas Gibran, ada gambar saya, ada gambarnya siapa pun, semua kan tetap ketua umum yang menentukan," katanya.
Belum Dapat Arahan
Meski Pemilihan Presiden tak lama lagi, Rudy mengaku belum mendapatkan arahan terkait nama yang akan diusung sebagai calon presiden (Capres) oleh PDIP. Semua keputusan terkait capres, lanjut dia, berada di tangan ketua umum partai yakni Megawati Soekarnoputri.
"Semua tergantung ketua umum, ketua umum yang memutuskan. Jadi bukan banner atau spanduk yang memutuskan," tandasnya.
Disinggung adanya dukungan masyarakat untuk Gibran, Rudy menegaskan jika semua dukungan memilki barometer dan penilaian tersendiri. Dukungan dari masyarakat, ditegaskannya, tidak akan mempengaruhi keputusan dari Ketua Umum Partai.
"Cara menilainya dari mana kalau itu dukungan dari masyarakat. Mau didukung atau tidak, kalau ketua umum rekomendasinya beda itu kader PDI Perjuangan yang tegak lurus wajib hukumnya untuk melaksanakan dan memenangkan," tegas Rudy.
Seperti diberitakan, spanduk yang dipasang warhga di ujung barat Jalan Veteran, Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, menjadi perhatian warga Solo. Deretan foto pada spanduk itu mengundang tanda tanya dan interpretasi.
Ada sembilan kolom foto pada spanduk itu. Tujuh kolom berurutan diisi foto presiden Republik Indonesia, mulai dari Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Abdurahman Wahid, Megawati Soekarnoputri, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Kolom kedelapan hanya bergambar tanda tanya. Sementara foto Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka ada di urutan kesembilan.
(mdk/yan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Gibran mempunyai keputusan sendiri, terkait rayuan-rayuan dari partai lain.
Baca SelengkapnyaPDIP meminta para relawan untuk tidak menghujat dan mencaci maki lawan politik Ganjar-Mahfud.
Baca SelengkapnyaRudy menegaskan jika dirinya tak perlu bertemu Gibran lagi, karena surat tersebut sudah sampai di tangan wali kota Solo itu.
Baca SelengkapnyaRudy tidak ingin Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dianggap melakukan politik dua kaki.
Baca SelengkapnyaGibran tampaknya kesal dengan sindiran warganet disebut tak ikhlas kampanyekan Ganjar
Baca SelengkapnyaGibran mengaku sudah tahu pemasangan yang dilakukan para relawan. Meski tak melarang, Gibran meminta para relawan meminta izin ke dia terlebih dahulu.
Baca SelengkapnyaFX Rudy Sebut 17 Skala Prioritas Wali Kota Solo Bohong, Ini Respons Gibran
Baca SelengkapnyaViral video yang menampilkan sejumlah kepala daerah dari PDIP mengajak masyarakat agar pilih Ganjar di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaWali Kota Solo yang juga kader PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan segera menemui FX Rudy.
Baca SelengkapnyaRudy enggan berbicara banyak terkait Gibran yang telah dideklarasikan sebagai cawapres Koalisi Indonesia Maju.
Baca SelengkapnyaRudi lalu menyinggung jabatan Wali Kota Surakarta yang berhasil didapat Gibran.
Baca SelengkapnyaMuncul spanduk penolakan terhadap Gibran yang bertuliskan ‘Solo Bukan Gibran’.
Baca Selengkapnya