Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ganjar: Penyandang Disabilitas Harus Diberi Akses untuk Mendapat Vaksinasi

Ganjar: Penyandang Disabilitas Harus Diberi Akses untuk Mendapat Vaksinasi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. ©2021 Youtube Ruang Ganjar

Merdeka.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memastikan program vaksinasi Covid-19 bagi penyandang disabilitas di wilayahnya akan segera dilaksanakan. Menurut dia, para penyandang harus diberi ruang dan akses untuk mendapat vaksinasi.

"Mereka (penyandang disabilitas) musti kita kasih ruang, ruang yang dimaksud adalah akses. Kalau akses yang sifatnya umum mungkin sudah dilakukan tapi kalau aksesnya berupa vaksinasi ini menjadi lebih penting," kata Ganjar menerima kunjungan kerja Stafsus Presiden Angkie Yudistia di Kantor Gubernur Jawa Tengah, seperti dikutip dari siaran pers, Kamis (3/6/2021).

"Saya sampaikan ke Mba Angkie, kalau vaksinasi untuk disabilitas dan kelompok masyarakat rentan sudah menjadi kebijakan nasional sampaikan ke gubernur, nanti kami yang akan percepat," sambungnya.

Orang lain juga bertanya?

Selain vaksinasi, Ganjar menilai penyandang disabilitas juga harus diprioritaskan mendapat keterampilan agar dapat hidup mandiri secara ekonomi. Dia mengaku kerap melibatkan penyandang disabilitas dalam beberapa kegiatan ekonomi.

"Akses ekonomi maka kita bisa petakan teman-teman disabilitas, bisa menjadi target utama untuk kita latih. Selama pandemi COVID-19 ini kita kasih projects ke teman-teman disabilitas agar secara ekonomi mereka terlibat dengan membuat masker, face shield, dan lain-lain," jelasnya.

Sementara itu, Stafsus Presiden Angkie Yudistia berharap program pemerintah pusat dapat dirasakan oleh penyandang disabilitas di seluruh wilayah Indonesia. Salah satunya, vaksinasi virus corona untuk penyandang disabilitas dan kelompok masyarakat rentan.

"Kami berharap di Jawa Tengah ini dapat merealisasikan program dari pemerintah pusat," ucap Angkie.

Angkie menilai, sinergitas antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah perlu lebih ditingkatkan. Hal ini agar setiap program pemerintah dapat berjalan dengan baik di daerah.

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mulai mencanangkan vaksinasi Covid-19 untuk penyandang disabilitas baik fisik maupun mental. Para penyandang disabilitas tersebut masuk dalam kategori prioritas penerima vaksin sebab mereka umumnya memiliki komorbid atau penyakit penyerta.

"ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) umumnya komorbidnya banyak, karena mereka tidak bisa menceritakan dengan terbuka apa yang mereka rasakan. Oleh karena itu, saya rasa bagus bisa mulai memberikan prioritas kepada orang yang dengan gangguan jiwa," Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dikutip dari siaran persn di situs Sekretariat Kabinet, Rabu (2/6/2021).

Setidaknya, ada 562.242 penyandang disabilitas di Indonesia yang akan divaksinasi Covid-19. Kemenkes memastikan penyandang disabilitas dapat dilayani di seluruh fasilitas kesehatan atau sentra vaksinasi manapun dan tidak terbatas pada alamat domisili KTP.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ganjar Ingin Kesetaraan Pendidikan dan Ekonomi bagi Kaum Disabilitas: No One Left Behind
Ganjar Ingin Kesetaraan Pendidikan dan Ekonomi bagi Kaum Disabilitas: No One Left Behind

Ganjar Pranowo bertekad mewujudkan kesetaraan hak dalam segala aspek bagi penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya
Ganjar soal Lapangan Pekerjaan untuk Disabilitas: Beri Kuota-Siapkan Sekolah Inklusi
Ganjar soal Lapangan Pekerjaan untuk Disabilitas: Beri Kuota-Siapkan Sekolah Inklusi

Ganjar memandang pentingnya persiapan sumber daya manusia dari kalangan disabilitas.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Negara Harus Beri Perhatian, dan Akses Modal ke Kelompok Rentan agar Mereka Bisa Berdaya
Ganjar: Negara Harus Beri Perhatian, dan Akses Modal ke Kelompok Rentan agar Mereka Bisa Berdaya

Ganjar Pranowo berdialog dengan anak muda, kelompok perempuan, dan kelompok disabilitas di Karanganyar

Baca Selengkapnya
Ganjar Dinilai Figur yang Peduli Terhadap Kaum Disabilitas
Ganjar Dinilai Figur yang Peduli Terhadap Kaum Disabilitas

Harapan kaum disabilitas ialah kehadiran negara kepada mereka, serta terkait pemberdayaan.

Baca Selengkapnya
Janji Ganjar untuk Kelompok Disabilitas
Janji Ganjar untuk Kelompok Disabilitas

Ganjar mengatakan, sejatinya aturan bagi para disabilitas untuk mendapatkan askes yang merata sudah ada, tinggal pelaksanaan saja diawasi secara baik dan benar

Baca Selengkapnya
Pramono Bakal Beri Bantuan Usaha dan Pelatihan Kerja untuk Disabilitas
Pramono Bakal Beri Bantuan Usaha dan Pelatihan Kerja untuk Disabilitas

Menurut Pramono, sudah saatnya pemerintah provinsi Jakarta turun tangan menangani permasalahan kaum disabilitas.

Baca Selengkapnya
Ganjar Harap Program untuk Disabilitas Terus Berkembang
Ganjar Harap Program untuk Disabilitas Terus Berkembang

Ganjar melibatkan penyandang disabilitas di setiap penyelenggaraan Musyawarah Perencanaan Pembangunan.

Baca Selengkapnya
Ganjar Minta Bawaslu Perhatikan Akses untuk Disabilitas Saat Pencoblosan
Ganjar Minta Bawaslu Perhatikan Akses untuk Disabilitas Saat Pencoblosan

Menurut Ganjar, kesetaraan bagi seluruh rakyat Indonesia sangat penting.

Baca Selengkapnya
Ini Respons Ganjar Mendapat Gagasan Pembentukan Kementerian Pemberdayaan Disabilitas
Ini Respons Ganjar Mendapat Gagasan Pembentukan Kementerian Pemberdayaan Disabilitas

Bambang mengatakan bahwa saat ini teman-teman penyandang disabilitas masih diposisikan sebagai objek dan merasa dipinggirkan.

Baca Selengkapnya
Langkah Pramono Ajak Penyandang Disabilitas di Jakarta Lebih Mandiri
Langkah Pramono Ajak Penyandang Disabilitas di Jakarta Lebih Mandiri

Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung memastikan seluruh penyandang disabilitas di Jakarta akan mendapatkan haknya.

Baca Selengkapnya
Debat soal Disabilitas: Ganjar Luruskan Prabowo, Anies Singgung Hak Asasi
Debat soal Disabilitas: Ganjar Luruskan Prabowo, Anies Singgung Hak Asasi

Prabowo ditanyakan tentang bagaimana memberi konsesi dan data disabilitas

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Debat Capres, Ganjar-Mahfud Dapat Dukungan dari Kaum Disabilitas
FOTO: Jelang Debat Capres, Ganjar-Mahfud Dapat Dukungan dari Kaum Disabilitas

Dukungan tersebut dideklarasikan dalam acara bertajuk Temu Kangen Disabilitas Bersama Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya