Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gibran Sebut Rel Layang Solo akan Dibangun Juli 2021

Gibran Sebut Rel Layang Solo akan Dibangun Juli 2021 Hari Pertama Berkantor di Balai Kota, Gibran Tetap Blusukan. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemerintah Kota Solo terus mematangkan rencana pembangunan rel layang Palang Joglo yang akan dilakukan pada pertengahan tahun ini.

"Rencana pembangunan rel layang di Palang Joglo terus dimatangkan. Saya berharap untuk pembangunan dapat dilakukan mulai bulan Juli," ujar Wali Solo, Gibran Rakabuming Raka, Rabu (3/3).

"Besok siang didetailkan lagi dengan pak Budi Karya (Menteri Perhubungan), untuk anggaran dari pusat," sambungnya.

Orang lain juga bertanya?

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Solo, Endah Sitaresmi Suryandari menyampaikan, hal lain yang dimatangkan terkait pembebasan lahan

"Kan cukup banyak bangunan, mana tanah KAI dan mana yang tidak. Ini belum diinventarisasi, nanti yang inventarisasi bagian pemerintahan, kelurahan, kecamatan," katanya.

Setelah investarisasi, lanjut dia, baru bisa ditentukan program selanjutnya.

"Karena kan kami harus lihat dulu status tanahnya yang ditempati mereka. Kalau milik KAI ya nanti biar diselesaikan KAI, tetapi tentunya tidak sekadar (diminta meninggalkan lokasi), seperti di Solo setiap ada penertiban kan tidak diminta pergi begitu saja, akan ada solusi," terangnya.

Kepala Dinas Perhubungan Hari Prihatno menambahkan pihaknya sudah membahas permasalahan yang akan timbul dengan Balai Perawatan Perkeretaapian Jawa Tengah. Di antaranya masalah rekayasa lalu lintas, drainase, dan pembebasan lahan.

"Kami akan koordinasi lebih detail lagi. Masalah tanah yang dikoordinir oleh Kepala Bagian Pemerintahan bisa segera diselesaikan, ada pembebasan lahan sekitar 15.000 m2," jelasnya.

Persimpangan Palang Joglo, dikatakannya, memang merupakan titik dengan tingkat kemacetan paling tinggi di Kota Solo. Bahkan, selama pandemi Covid-19 jumlah kendaraan yang keluar masuk di perlintasan tersebut dalam dua jam mencapai 9.000.

"Selama Covid-19 bisa 9.000, kalau sebelumnya ya lebih banyak lagi. Ini juga momentum yang bagus untuk membangun 'elevated rell' (rel layang). Bahkan untuk mengurai kemacetan di sana butuh waktu 20-30 menit," tandasnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November

Rel layang akan dilengkapi dua jalur, untuk memudahkan operasional kereta api dengan rute solo-Semarang maupun sebaliknya.

Baca Selengkapnya
Gaya Gibran Naik Maung, Tinjau Proyek Simpang Joglo
Gaya Gibran Naik Maung, Tinjau Proyek Simpang Joglo

Gibran juga sempat menyapa warga yang berada di lokasi. Tak lama kemudian, ia kembali masuk ke dalam kendaraan tanpa menjawab pertanyaan media.

Baca Selengkapnya
Masa Tenang Pemilu 2024, Gibran Datangi Lokasi-Lokasi Ini
Masa Tenang Pemilu 2024, Gibran Datangi Lokasi-Lokasi Ini

Taman bersejarah yang erat berkaitan dengan Pura Mangkunegaran itu direvitalisasi sejak tahun lalu.

Baca Selengkapnya
Ditinggal Gibran Maju Cawapres, Ini Proyek yang Belum Kelar di Solo
Ditinggal Gibran Maju Cawapres, Ini Proyek yang Belum Kelar di Solo

Hampir semua proyek itu menggunakan anggaran pemerintah pusat, hibah asing, BUMN, dan swasta.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Tol Solo-Klaten Rampung Akhir Agustus 2024
Pembangunan Tol Solo-Klaten Rampung Akhir Agustus 2024

Dia berharap tol Solo-Klaten bisa segera selesai sehingga  dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum.

Baca Selengkapnya
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat

Budi menerangkan, keberadaan rel layang juga memungkinkan untuk integrasi dengan KA Bandara Adi Soemarmo.

Baca Selengkapnya
Harapan Gibran Usai AHY Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN
Harapan Gibran Usai AHY Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN

Gibran enggan mengomentari diangkatnya AHY menggantikan Hadi Tjahjanto.

Baca Selengkapnya
Revitalisasi Keraton Sempat Terhambat, Gibran Sowan Raja Surakarta
Revitalisasi Keraton Sempat Terhambat, Gibran Sowan Raja Surakarta

Revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat tahap selanjutnya akan dimulai pada September hingga Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Pembebasan Lahan Untuk Normalisasi Ciliwung Fokus di Tiga Titik dan Ditargetkan Rampung 2024, Ini Lokasinya
Pembebasan Lahan Untuk Normalisasi Ciliwung Fokus di Tiga Titik dan Ditargetkan Rampung 2024, Ini Lokasinya

Pembebasan lahan ini dilakukan untuk membangun turap atau beton pembatas di sepanjang sisi sungai untuk menahan debit air.

Baca Selengkapnya
Gibran Optimistis Tanah Sriwedari dan Benteng Vastenburg Akan Jadi Milik Pemkot Solo
Gibran Optimistis Tanah Sriwedari dan Benteng Vastenburg Akan Jadi Milik Pemkot Solo

Gibran menyebut proses kepemilikan lahan Sriwedari lebih rumit dibandingkan Benteng Vastenburg, karena masih berstatus sengketa.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Sejumlah Proyek di Solo, Gibran : Akhir Tahun Biar Diresmikan Pak Presiden
Kunjungi Sejumlah Proyek di Solo, Gibran : Akhir Tahun Biar Diresmikan Pak Presiden

Kunjungannya di sejumlah proyek di Kota Solo untuk memastikan pekerjaan tersebut selesai sampai akhir.

Baca Selengkapnya
Tol Fungsional Jogja Solo Akan Dibuka Sampai Klaten Jelang Lebaran, Begini Dishub DIY Antisipasi Dampaknya
Tol Fungsional Jogja Solo Akan Dibuka Sampai Klaten Jelang Lebaran, Begini Dishub DIY Antisipasi Dampaknya

Sejumlah antisipasi disiapkan Dishub DIY untuk mengurai kepadatan di sejumlah titik rawan pada lebaran 2024 nanti

Baca Selengkapnya