Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gibran Temui Wali Kota Solo FX Rudy Bahas Pencalonan dan Mekanisme Pilkada

Gibran Temui Wali Kota Solo FX Rudy Bahas Pencalonan dan Mekanisme Pilkada Gibran bertemui FX Rudy. ©2019 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Putra Sulung Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Gibran Rakabuming Raka menemui Wali Kota Solo F.X Hadi Rudyatmo di Rumah Dinas Loji Gandrung, Rabu (18/9). Di rumah yang pernah ditempatinya bersama Jokowi tersebut, Gibran berbicara empat mata dengan Rudy, yang juga Ketua DPC PDIP Solo.

Gibran yang datang bersama sopir tiba di Loji Gandrung pada pukul 12.50 WIB. Ia baru ditemui Rudy pada pukul 13.10 WIB di ruang utama Loji Gandrung. Sambutan hangat diberikan Rudy kepada putra sulung mantan Wali Kota Solo.

"Dengaren mriki, wonten nopo Niki mas? (Tumben ke sini, ada apa ini mas?)," tanya Rudy.

Orang lain juga bertanya?

Beberapa saat kemudian keduanya meminta izin untuk berbicara empat mata.

Usai pertemuan Gibran menyampaikan jika dirinya hanya bersilaturahmi dengan Rudy. Di antaranya membicarakan perkembangan Kota Solo dalam beberapa tahun ini. Kendati demikian Rudy mengakui jika Gibran membicarakan terkait politik. Yakni terkait mekanisme pencalonan untuk maju Pilkada 2020 melalui PDIP.

"Tadi mas Gibran tanya-tanya masalah biasa. Bagaimana mekanisme pencalonan dan sebagainya. Ya saya langsung memberikan paparan," katanya.

Kepada Gibran, Rudy juga menjelaskan terkait persyaratan untuk mendaftar sebagai bakal calon wali kota yang akan maju Pilkada 2020. Disampaikan pada Gibran, syarat tersebut antara lain memiliki kartu tanda anggota (KTA) PDIP.

"Saya sampaikan juga, kalau mendaftar peserta pilkada 2020 syaratnya harus punya KA PDIP, ada TES juga. Yang nanti memberi rekomendasi itu DPP, saya hanya mengantar kader PDIP," jelasnya.

Sementara itu Gibran mengaku hanya membicarakan terkait perkembangan Kota Solo. Gibran menilai jika Rudy merupakan sosok yang sangat peduli pelaku UMKM.

"Tadi ngobrol banyak perkembangan Kota Solo. Beliau sangat peduli pelaku UMKM, seperti saya ini sudah sangat dimanusiakan. Seperti di Kottabarat, Markobar dan teman-teman PKL sudah dialokasikan ke tempat lebih baik. Saya sangat mengapresiasi," katanya.

Gibran membantah jika kedatangannya tersebut berkaitan dengan politik. Dia juga tidak secara khusus diminta oleh Jokowi untuk menemui Rudy. Ia mengaku hanya bertukar pikiran dengan Rudy di luar pembahasan politik.

"Enggak ada hubungannya dengan bapak, ini hanya tukar pikiran aja. Kita bicara tentang Kota Solo. Apapun Solo ini kecil tapi dinamis sekali," terangnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gibran Pasrah Disebut Bukan Kader PDIP, Soal KTA akan Temui FX Rudy
Gibran Pasrah Disebut Bukan Kader PDIP, Soal KTA akan Temui FX Rudy

Wali Kota Solo yang juga kader PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan segera menemui FX Rudy.

Baca Selengkapnya
FX Rudy Surati Gibran Minta Mundur dan Kembalikan KTA PDIP
FX Rudy Surati Gibran Minta Mundur dan Kembalikan KTA PDIP

Rudy menegaskan jika dirinya tak perlu bertemu Gibran lagi, karena surat tersebut sudah sampai di tangan wali kota Solo itu.

Baca Selengkapnya
PDIP Minta Gibran Mundur dan Kembalikan KTA
PDIP Minta Gibran Mundur dan Kembalikan KTA

PDIP meminta para relawan untuk tidak menghujat dan mencaci maki lawan politik Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Usai Mundur dari Wali Kota, Gibran Segera Temui DPC PDIP Solo
Usai Mundur dari Wali Kota, Gibran Segera Temui DPC PDIP Solo

Gibran berharap dalam waktu dekat bisa direalisasikan pertemuan dengan FX Rudy.

Baca Selengkapnya
Gibran Membelot Jadi Cawapres Prabowo, FX Rudy: Kader Partai Itu Harus Siap Kecewa dan Dikecewakan
Gibran Membelot Jadi Cawapres Prabowo, FX Rudy: Kader Partai Itu Harus Siap Kecewa dan Dikecewakan

Rudy enggan berbicara banyak terkait Gibran yang telah dideklarasikan sebagai cawapres Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
FX Rudy Minta Gibran Mundur dari PDI Perjuangan demi Nama Baik Megawati
FX Rudy Minta Gibran Mundur dari PDI Perjuangan demi Nama Baik Megawati

Rudy tidak ingin Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dianggap melakukan politik dua kaki.

Baca Selengkapnya
Reaksi FX Rudy saat Gibran Dilirik Partai Lain
Reaksi FX Rudy saat Gibran Dilirik Partai Lain

Gibran mempunyai keputusan sendiri, terkait rayuan-rayuan dari partai lain.

Baca Selengkapnya
Gibran Siap Maju Pemilihan Gubernur jika Dapat Rekomendasi Megawati
Gibran Siap Maju Pemilihan Gubernur jika Dapat Rekomendasi Megawati

FX Rudy menilai Gibran layak mencalonkan diri sebagai gubernur

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sekjen Hasto Jawab Usulan Jokowi Ketum PDIP & Gibran Lapor Diisukan Duet Sama Prabowo
VIDEO: Sekjen Hasto Jawab Usulan Jokowi Ketum PDIP & Gibran Lapor Diisukan Duet Sama Prabowo

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut Wali Kota Solo Gibran Rakabuming sudah melapor ke partai soal isu jadi Cawapres Prabowo Subianto di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bertemu Diam-Diam, Puan Mas Gibran Kemungkinan Ikut Pilpres 2024
VIDEO: Bertemu Diam-Diam, Puan Mas Gibran Kemungkinan Ikut Pilpres 2024

Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengakui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sudah menyampaikan kepadanya perihal keinginan mengikuti Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
PDIP Ikut Pertimbangkan Gibran jadi Cawapres Ganjar
PDIP Ikut Pertimbangkan Gibran jadi Cawapres Ganjar

PDIP ikut melirik Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menjadi Cawapres Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya
Gibran Jawab Peluangnya jadi Cawapres Prabowo: Tunggu Pertemuan Saya Dengan Pimpinan PDIP
Gibran Jawab Peluangnya jadi Cawapres Prabowo: Tunggu Pertemuan Saya Dengan Pimpinan PDIP

Gibran mennyampaikan jika bukan hanya dirinya yang berpeluang. Namun juga masyarakat lainnya.

Baca Selengkapnya