Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gugus Tugas Covid-19 Riau Dapat Bantuan Ratusan Ribu APD dari RAPP dan APR

Gugus Tugas Covid-19 Riau Dapat Bantuan Ratusan Ribu APD dari RAPP dan APR Gugus Tugas Covid-19 Riau dapat bantuan ratusan ribu APD. Istimewa

Merdeka.com - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Provinsi Riau mendapat bantuan alat pelindung diri (APD) dari PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dan PT Asia Pacific Rayon (APR). Bantuan tersebut untuk mendukung upaya percepatan penanganan virus corona.

Bantuan yang diterima Gubernur Riau, Syamsuar yang juga merupakan Ketua Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Riau itu berupa 15.000 baju pelindung (hazmat), 150.000 masker, 150.000 sarung tangan, 450 kacamata pelindung (google) untuk digunakan oleh para tenaga kesehatan, seperti dokter dan perawat yang menangani pasien Covid-19. Bantuan tersebut akan didistribusikan ke Kabupaten dan Kota di Riau.

Stakeholder Relations Manager RAPP, Wijatmoko Rah Trisno mengatakan pihaknya terpanggil untuk turun tangan membantu para dokter dan tenaga kesehatan yang berisiko terpapar langsung Covid-19. Terlebih APD merupakan kebutuhan penting pada masa tanggap darurat ini.

Orang lain juga bertanya?

"Kita berharap para tenaga kesehatan mendapatkan rasa aman dan nyaman dalam bekerja. Di mata kami, kerelaan dan keberanian mereka adalah wujud nyata tindakan kepahlawanan sesungguhnya. Semoga masa-masa sulit ini dapat kita lewati bersama dengan baik," kata Wijatmoko di Pekanbaru, Kamis (9/4).

Pada kesempatan yang sama, Syamsuar menyampaikan terima kasih atas dukungan RAPP dan APR untuk penanganan Covid-19 di Riau. Syamsuar mengatakan APD masih sangat dibutuhkan. Ini merupakan sumbangan berharga bagi Gugus Tugas, khususnya para tenaga kesehatan.

"Kami menyadari tenaga medis yang bekerja menanggulangi penyebaran Covid-19 sangat membutuhkan alat pelindung diri yang memadai sehingga mereka dapat bekerja secara maksimal," kata Syamsuar.

Dalam pemberian bantuan ini, RAPP dan APR bekerja sama dengan Tanoto Foundation dan RGE Indonesia, yayasan filantropi dan kelompok perusahaan manufaktur global berbasis sumber daya alam, yang didirikan oleh Sukanto Tanoto dan istrinya, Tinah Bingei Tanoto.

Sementara itu, Sukanto Tanoto merasa prihatin atas musibah dan bencana yang melanda Indonesia dan dunia sedang menghadapi darurat Covid-19.

"Kita prihatin bahwa pasien positif setiap harinya terus bertambah. Semua tenaga medis sedang berjuang menangani wabah corona ini. Para dokter dan tenaga medis kita melayani masyarakat tanpa kenal lelah di tengah keterbatasan dan kekurangan stok APD," ujar Tanoto.

Dalam situasi genting ini, kata Tanoto, tidak boleh ada tenaga medis yang ikut tertular pada saat melakukan perawatan. Tenaga medis jangan sampai menjadi korban saat mereka menyelamatkan jiwa orang lain, karena ketidakadaan APD.

"Tenaga medis adalah harapan kita, benteng pertahanan kita. Melihat urgensi untuk melawan Covid-19 ini, kami dari RAPP dan APR ikut ambil bagian dalam perlawanan virus ini dengan memberikan bantuan perangkat APD kepada tenaga medis di provinsi Riau melalui Gugus Tugas Covid-19," jelas Tanoto.

Dia merasa bersyukur diberi kesempatan untuk bisa terlibat langsung mendukung Pemerintah Provinsi Riau dalam mencegah penyebaran wabah Covid-19.

"Kepada para dokter, perawat, teknisi medis, petugas Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Anda semua adalah Pahlawan kami. Kami mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya. Tetaplah semangat, para pejuang kami. Semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa. Semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir dan Indonesia dapat kembali melanjutkan tugas pembangunan dalam keadaan sehat," tandasnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Hari Jelang Pilkada Riau, Personel Gabungan Polri dan TNI Mulai Bergerak Amankan TPS
Dua Hari Jelang Pilkada Riau, Personel Gabungan Polri dan TNI Mulai Bergerak Amankan TPS

Total tidak kurang dari 1.265 personel gabungan dikerahkan untuk mengawal Pilkada.

Baca Selengkapnya
Polda Riau Kerahkan 6.756 Personel Amankan Pilkada Serentak 2024
Polda Riau Kerahkan 6.756 Personel Amankan Pilkada Serentak 2024

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin apel gelar pasukan dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning menjelang Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Usai Sosialisasi Pemilu, Kapolres Rohil Angkat Barang Warga Saat Evakuasi Korban Banjir
Usai Sosialisasi Pemilu, Kapolres Rohil Angkat Barang Warga Saat Evakuasi Korban Banjir

Andrian bersama jajarannya memindahkan barang-barang milik korban banjir ke dalam sampan.

Baca Selengkapnya
Sepanjang 2023, 226 Warga Riau Nyaris jadi Korban TKI Ilegal
Sepanjang 2023, 226 Warga Riau Nyaris jadi Korban TKI Ilegal

Polisi meminta masyarakat supaya tidak mudah terbujuk rayu bekerja keluar negeri secara ilegal.

Baca Selengkapnya
Polda Riau dan TNI Bahas Isu Penting, Irjen Iqbal: Kita Mendengar Potensi Kerawanan Usai Pemilu
Polda Riau dan TNI Bahas Isu Penting, Irjen Iqbal: Kita Mendengar Potensi Kerawanan Usai Pemilu

Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menuturkan, fokus rapim pada tiga hal utama.

Baca Selengkapnya
Polres Rohil Siap Bantu Tertibkan APK Peserta Pemilu 2024 di Masa Tenang
Polres Rohil Siap Bantu Tertibkan APK Peserta Pemilu 2024 di Masa Tenang

Masa tenang akan digelar selama tiga hari, yakni pada 11, 12, dan 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
1.664 Personel Pengamanan TPS Dikerahkan, Ini Pesan Irjen Iqbal
1.664 Personel Pengamanan TPS Dikerahkan, Ini Pesan Irjen Iqbal

Seluruh personel itu akan ditempatkan di 12 kabupaten kota.

Baca Selengkapnya
Berkat Proposal Ini, Indonesia Dapat Kucuran Dana Rp385 Miliar dari Amerika
Berkat Proposal Ini, Indonesia Dapat Kucuran Dana Rp385 Miliar dari Amerika

Program pendanaan ini akan berlangsung dalam durasi tiga tahun.

Baca Selengkapnya
Cegah Mpox Mewabah, Parlemen Indonesia-Afrika Minta Pemerintah Lakukan Langkah Kongkret
Cegah Mpox Mewabah, Parlemen Indonesia-Afrika Minta Pemerintah Lakukan Langkah Kongkret

Indonesia-Afrika bersepakat untuk mencegah penyebaran mpox bukan hanya di Indonesia dan Afrika tetapi juga di dunia.

Baca Selengkapnya
Riau Siaga Darurat Karhutla, Jenderal Bintang 2 Ini Perintahkan Anak Buah Gencar Patroli: Jangan Kasih Kendor
Riau Siaga Darurat Karhutla, Jenderal Bintang 2 Ini Perintahkan Anak Buah Gencar Patroli: Jangan Kasih Kendor

"Jangan kasih kendor bagi pelaku-pelaku kebakaran lahan baik perorangan maupun perusahaan," kata Kapolda Riau.

Baca Selengkapnya
Wakapolda Riau dan Kapolres Rohil Beri Sembako Korban Banjir & Sosialisasikan Pemilu
Wakapolda Riau dan Kapolres Rohil Beri Sembako Korban Banjir & Sosialisasikan Pemilu

Sejak 23 Januari 2024, banjir telah merendam ratusan rumah warga di Kecamatan Rimba Melintang.

Baca Selengkapnya
Gunung Ruang Masih Semburkan Abu Vulkanik, Kapal Perang TNI Dikerahkan Evakuasi Warga di Pulau Tagulandang
Gunung Ruang Masih Semburkan Abu Vulkanik, Kapal Perang TNI Dikerahkan Evakuasi Warga di Pulau Tagulandang

Tidak hanya mengirimkan bantuan berupa kebutuhan pokok untuk pengungsi, TNI AL juga menyiapkan 400 prajurit dari berbagai satuan ke lokasi.

Baca Selengkapnya