Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gunung Gamalama meletus, Bandara Babullah ditutup

Gunung Gamalama meletus, Bandara Babullah ditutup Ilustrasi Gunung Meletus. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Gunung Gamalama di Kota Ternate, Maluku Utara, meletus dengan menyemburkan abu vulkanik. Akibatnya, Bandara Babullah Ternate, mulai pukul 09.00 WIT ditutup untuk aktivitas penerbangan.

Kepala Bandara Babullah Ternate, Taslim Badaruddin mengatakan, penutupan tersebut sampai batas waktu yang belum ditentukan. Sebab, abu vulkanik akibat erupsi Gunung Gamalama yang menutupi landasan pacu bandara mencapai 5 cm dan sangat membahayakan untuk pesawat yang akan terbang atau mendarat.

Taslim mengatakan, pada 08.45 WIT, ada satu pesawat yakni Batik Air yang sempat terbang dari Bandara Babullah Ternate tujuan Makassar. Pesawat itu bisa mengudara karena saat itu kondisi landasan pacu bandara belum terlalu tebal ditutupi abu vulkanik Gunung Gamalama.

Menurutnya, pada pukul 09.00 WIT, seharusnya ada dua pesawat yang akan berangkat yakni Sriwijaya Air akan terbang dari Bandara Babullah Ternate menuju Jakarta. Namun, karena penutupan tersebut terpaksa penerbangannya ditunda. Begitu pula, pesawat Ekspres Air dari Ternate tujuan Labuha, Halmahera Selatan ikut dibatalkan.

"Ada pula empat penerbangan yang akan tiba di Bandara Babullah Ternate pada Jumat Pagi yakni Garuda Indonesia dari Jakarta dan Makassar serta dua pesawat Sriwijaya Air dari Jakarta dan Ambon juga dibatalkan, karena Bandara Babullah Ternate ditutup untuk aktivitas penerbangan," katanya, seperti dilansir Antara, Jumat (19/12).

Pihak Bandara Babullah Ternate akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk dengan Pemkot Ternate untuk pembersihan landasan pacu bandara. Sebab, penerbangan baru bisa dilakukan kalau kondisi landasan pacu bandara bersih dari abu vulkanik.

Sementara itu, para calon penumpang yang batal berangkat di Bandara Babullah Ternate meski terlihat kecewa, mereka tetap menunggu penyampaian lebih lanjut dari pihak penerbangan dan bandara mengenai kemungkinan akan tetap dilakukan penerbangan pada hari ini.

Seperti diketahui, Gunung Gamalama meletus sejak Kamis malam dan hingga kini masih terus mengeluarkan abu vulkanik yang menyebar ke seluruh wilayah Kota Ternate, termasuk di kawasan Bandara Babullah Ternate yang berada di kaki Gunung Gamalama.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Tutup Sementara
Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Tutup Sementara

Abu vulkanik Gunung Ruang yang terdeteksi berdasarkan hasil pengamatan lapangan, berupa paper test yang dilakukan pada pukul 07.00 WITA hari ini (18/4).

Baca Selengkapnya
Bandara Djalaluddin Gorontalo Kembali Dibuka Usai Tutup Imbas Erupsi Gunung Ruang
Bandara Djalaluddin Gorontalo Kembali Dibuka Usai Tutup Imbas Erupsi Gunung Ruang

Aktivitas penerbangan Bandara Djalaluddin ditutup sementara pada Selasa (30/4).

Baca Selengkapnya
Bandara Maumere 'Lumpuh' Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
Bandara Maumere 'Lumpuh' Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

Bandar Udara (Bandara) Frans Seda Maumere ditutup sementara imbas erupsi gunung Lewotobi Laki-Laki.

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Bandara Internasiaonal Minangkabau Tutup Akibat Erupsi Gunung Marapi
Bandara Internasiaonal Minangkabau Tutup Akibat Erupsi Gunung Marapi

Diketahui, erupsi Marapi periode 3 Desember 2023 kemarin hingga hari ini masih terjadi.

Baca Selengkapnya
Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Lion Air Grup Rute Ternate-Manado Ditunda
Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Lion Air Grup Rute Ternate-Manado Ditunda

Akibat erupsi Gunung Ruang, sejumlah penerbangan Lion Air Grup masih ditunda.

Baca Selengkapnya
Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Kamis Siang Akibat Erupsi Gunung Ruang
Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Kamis Siang Akibat Erupsi Gunung Ruang

Penutupan Bandara Sam Ratulangi diperpanjang sejak 30 April pukul 11.13 WITA sampai 2 Mei 2024 pukul 12.00 WITA

Baca Selengkapnya
Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka Usai Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi
Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka Usai Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi

Sebelumnya BIM ditutup sejak Sabtu, (19/1/2023) pukul 14.15

Baca Selengkapnya
Gunung Ruang Erupsi, 18 Penerbangan dari Bandara Sam Ratulangi Dibatalkan
Gunung Ruang Erupsi, 18 Penerbangan dari Bandara Sam Ratulangi Dibatalkan

Petugas mengatakan destinasi pesawat yang dibatalkan tersebut yaitu ke Bandara Cengkareng, Ternate, Makassar, Surabaya, Sorong, dan Weda (Ternate).

Baca Selengkapnya
Bandara Minangkabau Tutup akibat Erupsi Gunung Marapi
Bandara Minangkabau Tutup akibat Erupsi Gunung Marapi

Penerbangan di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman ditutup sementara akibat abu erupsi Gunung Marapi.

Baca Selengkapnya
Sempat Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka
Sempat Ditutup Akibat Abu Vulkanik Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Kembali Dibuka

Bandara Internasional Minangkabau kembali dibuka pukul 14.00 WIB

Baca Selengkapnya
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup

Penutupan dilakukan dengan pertimbangan aspek keselamatan para penumpang pesawat terbang.

Baca Selengkapnya