Hadiri Acara Doa untuk Ani Yudhoyono, Zulkifli Doakan AHY jadi 'Next Leader'
Merdeka.com - Ketua MPR Zulkifli Hasan menghadiri acara Grand Launching Cara Cepat Menghapal Al Quran Metode At-Taisir di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Minggu (31/3). Dalam acara itu, dia sempat mendoakan Ani Yudhoyono Istri Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono yang tengah sakit kanker darah.
Acara Grand Launching Cara Cepat Menghapal Al Quran Metode At-Taisir ini memang memiliki salah satu agenda untuk mendoakan Ani Yudhoyono. Kegiatan itu juga dihadiri putra sulung Ani Yudhoyono yakni, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.
"Hari ini kita juga bersama-sama mendoakan Ibu Ani supaya diberikan kesabaran dan segera diangkat penyakitnya," kata Zulkifli.
-
Bagaimana penampilan Ani Yudhoyono saat Idul Fitri? Saat membagikan momen safari Ramadan bersama keluarga, penampilan Ani Yudhoyono juga jadi sorotan. Ia tampil sangat anggun dan adem mengenakan busana tunik putih, serta hijab bermotif dengan warna senada.
-
Bagaimana AHY menghadiri HUT Bhayangkara? Melansir dari Instagram pribadi AHY @agusyudhoyono, Selasa (2/7) AHY menghadiri upacara setelah mengikuti rapat di Istana Negara. Bersama para pejabat tinggi lain, AHY mengikuti upacara dengan khidmat dari awal hingga akhir prosesi.
-
Apa yang dilakukan AHY dan keluarga di makam Ibu Ani? AHY dan keluarga terlihat mengunjungi tempat peristirahatan terakhir almarhumah Ibu Ani Yudhoyono di TMP Kalibata Jakarta.
-
Apa yang dilakukan Annisa Pohan di pesta ulang tahun Agus Yudhoyono? Acara ulang tahun Agus berjalan penuh dengan tawa dan kebahagiaan. Annisa dan Agus bernyanyi duet bersama, dan mereka sangat gembira.
-
Siapa yang mendampingi Annisa Yudhoyono? Annisa dan Aira berfoto bersama Dian Sastrowardoyo, yang kebetulan juga membawa putranya, Ishana.
-
Siapa yang hadir di pesta ulang tahun Agus Yudhoyono? Seluruh keluarga besar hadir, termasuk SBY dan ayah Annisa, Aulia Pohan.
Selain itu, pria yang akrab disapa Bang Zul ini juga sempat mendoakan hal lainnya untuk AHY. Dia mendoakan AHY untuk bisa menjadi the next leader.
"Mas AHY ini kita doakan, jadi next pemimpin kita, kalau saya dari dulu sudah mendukung" ungkapnya.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini juga berpesan soal kondisi terkini bangsa jelang Pemilu 2019. Dia berharap ribuan jemaah yang hadir di Istiqlal untuk menggunakan hak suara untuk memilih pemimpin yang baik.
Diketahui, Ani Yudhoyono, hingga kini masih menjalani perawatan intensif di National University Hospital, Singapura. Saat ini kondisinya sedang melemah.
Hal itu diungkapkan sang menantu, Annisa Pohan, di akun Instagram, Jumat (22/3). Dalam unggahan foto, tampak Ani Yudhoyono duduk dekat jendela.
Dijelaskan Annisa Pohan, Ani Yudhoyono baru saja menjalani kemo untuk membunuh sel-sel kanker yang bersarang di tubuh istri Susilo Bambang Yudhoyono tersebut.
"Dalam 3 hari terakhir ini karena Memo baru selesai kemo cycle 2, maka kondisi Memo dalam keadaan tidak se-aktif biasanya dan belum bisa posting IG, apalagi melakukan excercise rutin seperti biasanya. Memo masih dlm kondisi harus banyak tidur istirahat," lanjutnya. (mdk/fik)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Momen ziarah AHY ke makam Ani Yudhoyono hingga sampaikan pesan menyentuh dan permohonan doa.
Baca SelengkapnyaAHY menjalani prosesi serah terima jabatan (sertijab) dengan Hadi Tjahjanto di Kementerian ATR/BPN.
Baca SelengkapnyaAHY sempat datangi dua tokoh penting ini sebelum dilantik Presiden Jokowi jadi Menteri ATR/BPN.
Baca SelengkapnyaAHY menemui SBY sebelum dilantik menjadi Menteri ATR/BPN.
Baca SelengkapnyaDalam momen tersebut, Annisa terlihat mempesona dalam balutan kebaya yang membuatnya semakin cantik.
Baca SelengkapnyaTaufik Basari sudah bisa memastikan bahwa nama calon wakil presiden sudah mengerucut ke satu nama.
Baca SelengkapnyaIbas terlihat bahagia dan tersenyum manis saat mendampingi sang kakak AHY dilantik jadi menteri Menteri ATR/BPN di Istana.
Baca SelengkapnyaBelum lama ini, AHY terlihat mengunjungi dan menghormati tempat peristirahatan terakhir almarhumah Ibu Ani Yudhoyono di TMP Kalibata Jakarta.Simak lebih lengkap
Baca SelengkapnyaAHY menjelaskan, kedatangannya ke DPR memiliki dua agenda. Salah satunya yakni memperkenalkan diri sebagai menteri yang baru KIM
Baca SelengkapnyaMenteri ATR/BPN sekaligus Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, spesial hadir Sidang Paripurna Awal Masa Jabatan Periode 2024 - 2029.
Baca SelengkapnyaIbas mengaku keluarga kaget saat AHY dilantik menjadi menteri.
Baca SelengkapnyaAHY memberikan dukungan kepada Ibas yang dilantik sebagai pimpinan MPR RI.
Baca Selengkapnya