Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hakim MK Tegur Tim Hukum Prabowo karena Tanya Saksi Ahli KPU di Luar Konteks

Hakim MK Tegur Tim Hukum Prabowo karena Tanya Saksi Ahli KPU di Luar Konteks Hakim Konstitusi I Dewa Gede Palguna. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Tim hukum Capres dan Cawapres Prabowo-Sandiaga bertanya kepada saksi ahli dihadirkan tim hukum KPU, Marsudi Wahyu Kisworo, apakah situng KPU memiliki pengamanan dan sistem audit.

Hal tersebut ditanyakan lantaran Marsudi merupakan arsitek IT KPU yang merancang situng pada tahun 2003.

"Apakah dalam arsitektur sistem informasi itu ada prosedur misal jaminan keamanan auditnya?" tanya salah satu tim hukum Prabowo-Sandiaga, Teuku Nasrullah dalam lanjutan sidang sengketa Pilpres 2019 di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Kamis (20/6).

"Ada semua," jawab Marsudi

Nasrullah lantas meminta profesor IT pertama RI itu apakah bisa melakukan audit saat ini. Marsudi menjawab bahwa ia tidak berwenang.

"Maaf ya pak saya kan hanya rakyat biasa, enggak bisa datang ke KPU ujug-ujug buat audit pak. Kecuali majelis hakim memerintahkan saya audit ya saya datang. Saya enggak punya wewenang di situ," ucap Marsudi.

Selain itu, tim hukum Prabowo-Sandiaga juga kembali meminta Marsudi apakah mampu membuktikan adanya pemilih di bawah umur seperti yang dituduhkan BPN 02.

"Kalau saya ditugas saya bisa, mudah. Saya pakar security sistem apapun bisa saya jebol bahkan saya tadi becanda saya enggak perlu tanya wifi MK, saya bisa tembus saja. Tapi nanti kena marah hakim. Saya tidak ditugaskan untuk itu," jawab Marsudi.

Tak puas dengan tanggapan Marsudi, Nasrullah meminta ahli menunjukkan keahliannya menjebol sistem.

"Kalau kami minta bisa enggak tunjukkan keahlian saudara?" tanya Nasrullah.

"Bisa tapi makan waktu 2-3 hari, karena saya mesti buat programnya izin KPU, izin MK," jawab Marsudi.

Mendengar permintaan tim hukum BPN, hakim MK I Dewa Gede Palguna meminta tim BPN tidak meminta dan bertanya di luar konteks.

"Di luar konteks tidak mungkin ahli menerangkan itu," tegas hakim Palguna.

Reporter: Delvira HutabaratSumber: Liputan6.com

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Hotman Bawa Kasus Narkoba Jenderal Teddy di MK, Tanya Kredibilitas Saksi Ahli Timnas AMIN
VIDEO: Hotman Bawa Kasus Narkoba Jenderal Teddy di MK, Tanya Kredibilitas Saksi Ahli Timnas AMIN

Hotman menanyakan terkait kredibilitas saksi ahli di sidang PHPU tersebut.

Baca Selengkapnya
TPN Ganjar Minta Kapolri Dipanggil ke Sidang PHPU, Yusril: MK Bisa Panggil Siapa Saja, Mau Presiden Boleh
TPN Ganjar Minta Kapolri Dipanggil ke Sidang PHPU, Yusril: MK Bisa Panggil Siapa Saja, Mau Presiden Boleh

Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran, Yusril Ihza Mahendra mengatakan Mahkamah Konstitusi (MK) bebas memanggil siapa saja untuk dimintai keterangan

Baca Selengkapnya
VIDEO: Lawan Kubu Anies & Ganjar, Tim Prabowo Anggap Menteri Tak Diperlukan di Sidang MK
VIDEO: Lawan Kubu Anies & Ganjar, Tim Prabowo Anggap Menteri Tak Diperlukan di Sidang MK

Tim Prabowo-Gibran di Sidang Sengketa Pilpres 2024 keberatan, jika hakim konstitusi hendak memanggil empat menteri dari kabinet Jokowi untuk bersaksi

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Kubu Prabowo Cecar Saksi Ahli Amin | Serda Adan Bunuh Casis TNI AL & Kuras Harta Keluarga
TOP NEWS: Kubu Prabowo Cecar Saksi Ahli Amin | Serda Adan Bunuh Casis TNI AL & Kuras Harta Keluarga

Dalam sidang, saksi ahli dari dihadirkan tim hukum Timnas Anies-Muhaimin dicecar pertanyaan tim hukum Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kubu Prabowo-Gibran Minta MK Hadirkan Kepala BIN Jadi Saksi Sengketa Pilpres
Kubu Prabowo-Gibran Minta MK Hadirkan Kepala BIN Jadi Saksi Sengketa Pilpres

Permintaan tersebut sebagai implikasi permintaan Tim Hukum Ganjar-Mahfud yang meminta Kapolri dihadirkan.

Baca Selengkapnya
Hakim MK Tegur Keras Hotman Paris: Anda Tidak Bisa Memaksakan Seperti Itu!
Hakim MK Tegur Keras Hotman Paris: Anda Tidak Bisa Memaksakan Seperti Itu!

Hotman Paris mencecar saksi ahli kubu AMIN untuk menjawab pertanyaannya

Baca Selengkapnya
Gelak Tawa Kubu Prabowo-Gibran Tanya Nepotisme Jokowi ke Saksi AMIN: Apa itu Hasil Penerawangan Saudara?
Gelak Tawa Kubu Prabowo-Gibran Tanya Nepotisme Jokowi ke Saksi AMIN: Apa itu Hasil Penerawangan Saudara?

Gelak Tawa Kubu Prabowo-Gibran Tanya soal Nepotisme: Apa itu Hasil Penerawangan Saudara Ahli?

Baca Selengkapnya
TPN Prabowo-Gibran Soroti Bocornya Informasi RPH MK, Minta Polisi Turun Tangan
TPN Prabowo-Gibran Soroti Bocornya Informasi RPH MK, Minta Polisi Turun Tangan

Adies Kadir meminta jajaran kepolisian melakukan pengusutan atas adanya kebocoran materi itu.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hotman Paris Skak Saksi Timnas AMIN, Ketua MK Wanti-Wanti Jangan Dipaksa Nanti Bohong
VIDEO: Hotman Paris Skak Saksi Timnas AMIN, Ketua MK Wanti-Wanti Jangan Dipaksa Nanti Bohong

Mahkamah Konstitusi kembali menggelar sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum, Senin (1/4)

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ketua MK Bikin Syok Tegur Tim Hukum AMIN Pakai Kaca Mata Hitam, Semua Nengok Terkejut
VIDEO: Ketua MK Bikin Syok Tegur Tim Hukum AMIN Pakai Kaca Mata Hitam, Semua Nengok Terkejut

Suhartoyo melihat salah satu anggota tim hukum menggunakan kaca mata hitam saat di sidang perkara Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Hakim MK Sentil Ahli Kubu Prabowo: Sesama Guru Besar Tak Boleh Saling Mendahului seperti Bus Kota
Hakim MK Sentil Ahli Kubu Prabowo: Sesama Guru Besar Tak Boleh Saling Mendahului seperti Bus Kota

Arief Hidayat tak sepaham dengan apa yang disampaikan ahli tersebut

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kata Ketua MK Soal Hadirkan Kapolri dan Kepala BIN, Usul Mendadak Kubu Ganjar-Prabowo
VIDEO: Kata Ketua MK Soal Hadirkan Kapolri dan Kepala BIN, Usul Mendadak Kubu Ganjar-Prabowo

Todung Mulya Lubis mengusulkan Kapolri Listyo Sigit Prabowo dihadirkan untuk bersaksi di sidang sengketa Pilpres 2024

Baca Selengkapnya