Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hakim pergoki staf humas Sumsel rekam sidang kasus hibah tanpa izin

Hakim pergoki staf humas Sumsel rekam sidang kasus hibah tanpa izin Sidang anak buah Alex Noerdin. ©2017 merdeka.com/irwanto

Merdeka.com - Ada kejadian menarik saat berlangsungnya sidang kasus dugaan tindak pidana korupsi dana hibah dan bansos di Pengadilan Negeri Tipikor Palembang, Senin (13/3).

Di saat dua terdakwa, Ikhwanudin (mantan Kepala Kesbangpol Linmas Sumsel) dan Laonma PL Tobing (Kepala BPKAD Sumsel) duduk di kursi pesakitan, ketua majelis hakim, Saiman, menunjuk ke arah pengunjung.

Mata Saiman mengarah ke seorang pengunjung yang merekam jalannya persidangan menggunakan kamera yang duduk di bagian pojok depan ruang. Ternyata perekam tersebut salah satu staf Biro Humas dan Protokol Setda Sumsel yang mengenakan seragam hitam putih.

"Siapa kamu, yang megang kamera," tegur Saiman.

Mengetahui perekam bukan wartawan yang melakukan peliputan, dengan maksud mendapat pengertian Saiman menjelaskan ada prosedur yang harus dilakukan bagi instansi yang ingin mendokumentasikan jalannya persidangan.

"Bagi instansi, harus ada prosedur, izin dulu, tidak bisa seperti itu," tegasnya.

Mendapat teguran, yang bersangkutan langsung keluar dan mengganti bajunya dengan kemeja biasa. Dalam sidang itu, belasan PNS Pemprov Sumsel lengkap dengan seragam resmi ikut menyaksikan sidang perdana.

Diketahui, Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari Kejaksaan Agung menilai perbuatan terdakwa Ikhwanudin dan Laonma PL Tobing melanggar Pasal 2 ayat (1) jo Pasal 18 Undang-undang Tipikor jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP, subsider Pasal 3 jo Pasal 18 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Kedua terdakwa didakwa melakukan tipikor secara bersama-sama mulai dari perencanaan, penyaluran, penggunaan dan pertanggungjawaban dana hibah dan bansos 2013. Total kerugian negara sebesar Rp 21 miliar dari total anggaran Rp 2,3 triliun. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tahanan Korupsi Pelesiran Bersama Kapolsek ke Kebun Sawit, Jaksa Langsung Blokir Aset
Tahanan Korupsi Pelesiran Bersama Kapolsek ke Kebun Sawit, Jaksa Langsung Blokir Aset

Aset itu diduga sudah dialihkan ke istri siri Suparmin dan istri lainnya.

Baca Selengkapnya
Pria Bersepeda Datangi Polsek Polisi Berseragam Beri Hormat, Terungkap Ini Sosok Sebenarnya
Pria Bersepeda Datangi Polsek Polisi Berseragam Beri Hormat, Terungkap Ini Sosok Sebenarnya

Para polisi di Polsek Tanjung Pura, Sumut ini justru memberikan sikap hormat pada pria bersepeda itu yang ternyata bukanlah orang sembarangan.

Baca Selengkapnya
Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar
Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Aiman menjalani pemeriksaan selama 12 jam sebagai saksi kasus dugaan penyebaran berita bohong.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ketua MK Bikin Syok Tegur Tim Hukum AMIN Pakai Kaca Mata Hitam, Semua Nengok Terkejut
VIDEO: Ketua MK Bikin Syok Tegur Tim Hukum AMIN Pakai Kaca Mata Hitam, Semua Nengok Terkejut

Suhartoyo melihat salah satu anggota tim hukum menggunakan kaca mata hitam saat di sidang perkara Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Viral Video Camat Sembunyikan Perempuan di Bawah Meja Kerja, Ini Penjelasannya
Viral Video Camat Sembunyikan Perempuan di Bawah Meja Kerja, Ini Penjelasannya

Perekam video menyebutkan bahwa ia memergoki seorang wanita berduaan dengan Camat Asemrowo bernama Muhammad Khusnul Amin.

Baca Selengkapnya
Peragakan Dugaan Kecurangan Aparat Desa Dukung 02, Saksi Kubu Ganjar Malah Bikin Hakim MK Bingung
Peragakan Dugaan Kecurangan Aparat Desa Dukung 02, Saksi Kubu Ganjar Malah Bikin Hakim MK Bingung

Dia pun enggan ditanya hal-hal lain kecuali apa yang diketahui.

Baca Selengkapnya