Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hamil 9 bulan, menantu pemilik rumah putih selamat dari longsor

Hamil 9 bulan, menantu pemilik rumah putih selamat dari longsor Tanah longsor di Banjarnegara. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Rumah bercat putih di Dusun Jemblung Desa Sampang Kecamatan Karangkobar Banjarnegara Jawa Tengah itu masih berdiri utuh. Tak terlihat bekas longsoran menghampiri rumah yang berada di kaki bukit Telaga Lele. Dari informasi yang dihimpun beberapa relawan, rumah tersebut masih utuh seperti sediakala, meski pun di sekeliling rumah porak poranda diterjang longsor.

Beberapa relawan yang berhasil mencapai lokasi rumah putih di RT 05/RW 01 tersebut. Di belakang rumah, nampak kolam ikan lele yang dipelihara keluarga Mukheri bersama istri, anak, menantu dan cucunya. Wawan Wahyuni (21), seorang korban selamat yang selamat dari tragedi Jemblung mengemukakan, saat itu tidak ada firasat jika Bukit Telaga Lele yang selama ini berada di belakang rumah kakeknya akan longsor.

"Yang saya tahu, waktu itu tiba-tiba saya dengar ada suara ledakan beberapa kali dari arah Bukit Telaga Lele. Suaranya cukup keras, saat itu banyak anggota keluarga yang lari dari rumah kakek," kata Wawan saat ditemui di Puskesmas Karangkobar beberapa waktu lalu.

tanah longsor di banjarnegara

Saat itu, dia mengetahui ada luncuran tanah lumpur dari arah bukit yang menimpa sang kakek dan neneknya yang sedang berusaha menyelamatkan diri. Tetapi, pada longsoran kedua, kedua orang yang disayanginya ini tertimbun lumpur. Pun, Wawan yang mencoba menolong kakeknya hanya bisa melihat dari jarak yang tidak terlalu jauh. "Saya hanya bisa melihat mereka tertimbun lumpur," ucapnya sambil menerawang ke arah luar jendela puskesmas.

Lain lagi dengan cerita Chotimah (25) yang saat kejadian sedang menjemur pakaian saat kejadian. Dia mengaku melihat longsor yang menimbun puluhan rumah di Dusun Jemblung pada hari Jumat (12/12) sekitar pukul 17.30 WIB itu. Ketika itu dirinya tengah berada di luar rumah. Melihat adanya longsoran, dia kemudian menarik Wawan dan lari keluar rumah. "Longsor dari atas bukit, turun seperti ombak. Saya langsung lari ke dalam rumah dan menarik Wawan dan lari keluar rumah," jelasnya.

Namun longsoran bergerak lebih cepat, hingga dia dan keponakannya terseret material longsor hingga puluhan meter dengan kondisi badan yang tertimbun longsor sampai leher. Beruntung, dia dan keponakannya selamat. Kondisi ini berbalik dengan yang dialami suami dan anaknya. "Saya lihat suami dan mertua saya tergulung material longsoran, tapi saya tidak melihat Dafa (anaknya)," katanya di Puskesmas Karangkobar.

tanah longsor di banjarnegara

Kini Chotimah sedang dirawat di Posko pengungsian Desa Karangkobar, dia harus beristirahat cukup guna memulihkan tenaga untuk menjalani proses kelahiran, karena saat ini Chotimah sedang hamil sembilan bulan. Sementara itu, Sanis (70) nenek Chotimah berencana akan mengajak, cucunya, Chotimah tinggal di Dusun Tekik yang berada di Desa Sampang.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Lokasi Bencana Longsor di Pagentan Banjarnegara, 10 Rumah Habis Tak Bersisa
Potret Lokasi Bencana Longsor di Pagentan Banjarnegara, 10 Rumah Habis Tak Bersisa

Tebing yang longsor diperkirakan mencapai tinggi 50 meter.

Baca Selengkapnya
Tragis, Ustaz dan Istrinya Tewas Saat Rumahnya Tertimbun Guguran Tebing Setinggi 8 Meter
Tragis, Ustaz dan Istrinya Tewas Saat Rumahnya Tertimbun Guguran Tebing Setinggi 8 Meter

Saat ini material longsor belum dibersihkan, karena butuh penanganan dari pihak terkait,.

Baca Selengkapnya
Rumah Tertimpa Longsor, Pasangan Suami Istri di Bali Meninggal Dunia
Rumah Tertimpa Longsor, Pasangan Suami Istri di Bali Meninggal Dunia

Korban meninggal merupakan pasangan suami-istri, bernama Ida Bagus Eka Widya Cipta (40) dan Ida Ayu Putu Mutiari (38).

Baca Selengkapnya
Akhir Tragis Perempuan Berusia 102 Tahun, Meninggal Tertimpa Tembok
Akhir Tragis Perempuan Berusia 102 Tahun, Meninggal Tertimpa Tembok

Sebelum kejadian, wilayah Kabupaten Tasikmalaya diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Banjir dan Longsor Landa Tujuh Kecamatan di Trenggalek, Rumah Warga dan Masjid Alami Kerusakan
Banjir dan Longsor Landa Tujuh Kecamatan di Trenggalek, Rumah Warga dan Masjid Alami Kerusakan

Masyarakat diminta waspada karena potensi cuaca ekstrem merujuk keterangan BMKG berpotensi terjadi hingga 21 April 2024.

Baca Selengkapnya
Tragis! Kronologi Satu Keluarga di Aceh Tengah Tewas Tertimbun Longsor, ada Balita 5 Tahun
Tragis! Kronologi Satu Keluarga di Aceh Tengah Tewas Tertimbun Longsor, ada Balita 5 Tahun

Peristiwa itu bermula saat kawasan sekitar dilanda hujan besar diikuti longsor.

Baca Selengkapnya
Rumah Roboh akibat Gempa Garut, Penghuni Selamat karena Ikut Pengajian Rutin
Rumah Roboh akibat Gempa Garut, Penghuni Selamat karena Ikut Pengajian Rutin

Rumah yang roboh berada di Desa Sindangsari, Kecamatan Cimerak, Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang

Ernawati (47) warga Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang tertimbun longsor

Baca Selengkapnya
FOTO: Parahnya Kerusakan Akibat Terjangan Tanah Longsor di Karo Sumatera Utara, 10 Orang Tewas
FOTO: Parahnya Kerusakan Akibat Terjangan Tanah Longsor di Karo Sumatera Utara, 10 Orang Tewas

Terjangan banjir bandang dan tanah longsor tersebut turut memutus akses jalan antara dua desa di Karo, Sumatera Selatan. Berikut penampakannya!

Baca Selengkapnya
Tiga Warga Meninggal Dunia Akibat Longsor di Lumajang
Tiga Warga Meninggal Dunia Akibat Longsor di Lumajang

Korban meninggal bernama Galih Adi Perkasa (23), Candra Agustina (20) dan Galang Naendra Putra (4).

Baca Selengkapnya
Tanah Longsor Timpa Pondok Pesantren di Karangasem Bali, Seorang Santriwati Meninggal
Tanah Longsor Timpa Pondok Pesantren di Karangasem Bali, Seorang Santriwati Meninggal

Tanah longsor menimpa Pesantren At-Taqwiim di Karangasem menyebabkan seorang santri meninggal dunia dan dua lainnya luka-luka.

Baca Selengkapnya
Jatuh ke Jurang Didorong Suaminya, Perempuan Ini Bisa Selamat Memanjat Tebing 9 Jam dengan Luka Parah, Tangan dan Pinggangnya Patah
Jatuh ke Jurang Didorong Suaminya, Perempuan Ini Bisa Selamat Memanjat Tebing 9 Jam dengan Luka Parah, Tangan dan Pinggangnya Patah

Seorang perempuan ribut dengan suaminya di perjalanan pulang dengan mobil. Suaminya kemudian mendorongnya sampai jatuh ke jurang.

Baca Selengkapnya