Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hamili anak kandung, pria Bali jalani upacara adat

Hamili anak kandung, pria Bali jalani upacara adat Ilustrasi perkosaan, pelecehan seksual, pencabulan. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock

Merdeka.com - Pihak desa adat Sudaji kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng menggelar Caru Balik Sumpah, upacara pembersihan desa akibat peristiwa yang tidak wajar seorang gadis remaja yang dihamili ayah kandungnya. Anehnya, upacara yang dipimpin Ida Pandita Mpu Nabe Yogiswara Dharmajaya dari Griya Suka Asti Bakung ini tidak dihadiri kedua orang yang terkena sanksi, Gede PY (40) dan NP (17).

Dalam surat pernyataan, Gede PY mengakui perbuatannya berhubungan badan dengan putrinya. Ia mengaku sanggup melaksanakan segala tuntutan desa adat, melaksanakan pemrayascita atau membersihkan segala kotoran di wilayah Desa Adat Sudaji.

Tuntutan adat tersebut harus dilakukan Gede PY selama 2 hari yakni, 22 hingga 23 September, di perempatan agung Desa Sudaji. Apabila tidak melaksanakan tuntutan Desa, maka keduanya siap diasingkan dari Desa Sudaji.

Dalam rangkaian upacara ini sebelumnya, keduanya sempat dilakukan Pelukatan (pemandian buang sial) yang dilakukan di Pantai dengan disaksikan sejumlah keluarga dan warga adat. Sayangnya dalam upacara pecaruan desa, keduanya tidak dihadirkan. Hal ini membuat sejumlah warga kecewa, lantaran keduanya sudah membuat kotor desa.

"Secara hukum surat pernyataan ini, tidak absah, kok tidak ada tanggal, kapan? Bukan itu saja, yang bersangkutan (GPY dan LSCD, red) juga tidak hadir dalam Upacara ini, padahal kan mereka yang membuat leteh Gumi (desa kotor)," keluh Anggota Dadia Desa Adat Petang Dasa, Ketut Dibia yang hadir dalam Upacara itu, Kamis (24/9) di Buleleng.

Penyelesaian secara hukum adat dilakukan mengingat ada isu yang menyebutkan kalau anaknya setiap malam dipaksa untuk memenuhi nafsu bejat sang ayah. Bahkan selama ini tidak hanya tidur serumah tetapi sudah sekamar layaknya suami istri.

Sementara itu, Jro Bendesa Desa Adat Pakraman Sudaji, Jro Nyoman Sunuada menegaskan, Upacara Mecaru Balik Sumpah ini dilakukan berdasarkan hukum adat yang ada di Desa Pakraman Sudaji. Upacara ini hanya diperuntukkan untuk pembersihan desa semata.

"Ini cuma untuk pembersihan desa, karena desa kami leteh (kotor), akibat adanya perbuatan terlarang. Kalau yang bersangkutan itu, upacaranya dibersihkan di Segara (pantai) Sangsit, di sana mereka dilukat (dimandikan) sebelum kembali ke desa," terang Jero Sunuada. (mdk/amn)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Tradisi Kebo-keboan di Banyuwangi Sebagai Wujud Ungkapan Syukur, Manusia 'Didandani' Layaknya Kerbau
Potret Tradisi Kebo-keboan di Banyuwangi Sebagai Wujud Ungkapan Syukur, Manusia 'Didandani' Layaknya Kerbau

Melihat tradisi unik kebo-keboan yang ada di Banyuwangi, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Potret Kakak Ipar Mahalini, Nindy Priscilia yang Tampil Cantik Pakai Kebaya Bali saat Prosesi Adat
Potret Kakak Ipar Mahalini, Nindy Priscilia yang Tampil Cantik Pakai Kebaya Bali saat Prosesi Adat

Potret Kakak Ipar Mahalini, Nindy Priscilia yang Tampil Cantik Pakai Kebaya Bali saat Prosesi Adat

Baca Selengkapnya
Uniknya Tradisi Memitu di Indramayu, Ketika Ibu Hamil Dipakaikan Kembang dan Dimandikan Air Doa
Uniknya Tradisi Memitu di Indramayu, Ketika Ibu Hamil Dipakaikan Kembang dan Dimandikan Air Doa

Tradisi ini tak sekedar menampilkan rasa bahagia dan ucapan syukur, namun turut dilaksanakan dengan sejumlah simbol yang dikaitkan dengan makna kebaikan.

Baca Selengkapnya
Momen Calon Ayah Terlalu Semangat saat Belah Kelapa di Acara 7 Bulanan Ini Viral, Bikin Ngakak
Momen Calon Ayah Terlalu Semangat saat Belah Kelapa di Acara 7 Bulanan Ini Viral, Bikin Ngakak

Momen calon ayah terlalu semangat saat belah kelapa di acara 7 bulanan viral, bikin ngakak.

Baca Selengkapnya
Makin Dekat dengan Hari Pernikahan, ini Foto-foto Mahalini dan Rizky Febian saat Upacara Mepamit
Makin Dekat dengan Hari Pernikahan, ini Foto-foto Mahalini dan Rizky Febian saat Upacara Mepamit

Upacara Mepamit salah satu rangkaian proses adat jelang pernikahan.

Baca Selengkapnya
Tradisi Unik Ibu Hamil Dari Berbagai Negara, Mempertahankan Kebudayaan Leluhur
Tradisi Unik Ibu Hamil Dari Berbagai Negara, Mempertahankan Kebudayaan Leluhur

Meskipun adat dan ritualnya berbeda di setiap negara, tujuannya tetap satu: menjaga keselamatan ibu dan bayi, serta memastikan kelahirannya dengan lancar.

Baca Selengkapnya
Potret Ganteng Abdul Azis Jalani Prosesi Malam Mapacci Jelang Pernikahannya dengan Putri Isnari
Potret Ganteng Abdul Azis Jalani Prosesi Malam Mapacci Jelang Pernikahannya dengan Putri Isnari

Abdul Azis tampil begitu menawan saat menghadiri acara Mapacci. Tampak sekali aura yang memancar

Baca Selengkapnya
Mappalette Bola, Prosesi Gotong Royong Memindahkan Rumah Ala Masyarakat Suku Bugis
Mappalette Bola, Prosesi Gotong Royong Memindahkan Rumah Ala Masyarakat Suku Bugis

Berbeda dari orang-orang ketika proses pindah tempat tinggal, Suku Bugis di Sulawesi Selatan ini membuktikan cara memindahkan rumah yang sesungguhnya.

Baca Selengkapnya
Uniknya Tradisi Khitan di Salawu Tasikmalaya, Warga Keliling Kampung Sambil Menabuh Angklung
Uniknya Tradisi Khitan di Salawu Tasikmalaya, Warga Keliling Kampung Sambil Menabuh Angklung

Tradisi khitanan ini unik, karena diiringi warga dengan keliling kampung sembari menabuh angklung.

Baca Selengkapnya
7 Foto Bahagia Mahalini dan Rizky Febian di Rangkaian Prosesi Adat Jelang Pernikahan
7 Foto Bahagia Mahalini dan Rizky Febian di Rangkaian Prosesi Adat Jelang Pernikahan

Seperti apa potret bahagia Mahalini dan Rizky Febian di prosesi adat jelang pernikahan mereka? Yuk intip!

Baca Selengkapnya
Mengenal Upacara Kukhuk Limau, Prosesi Pengharapan Kehamilan Seorang Perempuan Khas Masyarakat Lampung
Mengenal Upacara Kukhuk Limau, Prosesi Pengharapan Kehamilan Seorang Perempuan Khas Masyarakat Lampung

Tradisi turun-temurun ala masyarakat Buay Nuban ini bertujuan untuk mendapatkan generasi yang diharapkan dan mendapatkan kebahagiaan dunia akhirat.

Baca Selengkapnya
Serba Ungu, Simak Acara Mitoni Kehamilan Jharna Bhagwani
Serba Ungu, Simak Acara Mitoni Kehamilan Jharna Bhagwani

Melalui akun Instagram pribadi Jharna membagikan deretan momen pada saat mitoni dilakukan.

Baca Selengkapnya