Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hangatnya sambutan pasukan elite TNI/Polri untuk Presiden Jokowi

Hangatnya sambutan pasukan elite TNI/Polri untuk Presiden Jokowi Jokowi di Mako Brimob. ©2016 merdeka.com/titin supriatin

Merdeka.com - Selama sepekan terakhir, Presiden Joko Widodo menggelar safari politik ke sejumlah markas militer. Dimulai dari markas Komando Pasukan Khusus (Kopassus) yang berada di kawasan Cijantung, Jakarta Timur, dan terakhir di markas Komando Strategis Angkatan Darat (Kostrad) di Cilodong, Depok.

Safari ini dilakoni Jokowi tidak lama usai demo 4 November lalu berakhir. Dia juga sempat mengundang sejumlah tokoh agama dan masyarakat ke Istana untuk menetralisir keadaan paska kericuhan dan kerusuhan di malam yang sama.

Ternyata, kedatangan Jokowi ke markas militer tersebut mendapat sambutan yang begitu hangat dari para prajurit. Mendapat itu, Jokowi tersenyum. Dia yakin, para prajurit siap untuk menjalankan tugasnya membela negara.

Seperti apa sih sambutan hangat yang diterima Jokowi?

jokowi di mako kopassus

Setiap kali menyambangi markas militer, Jokowi mendapatkan sambutan sangat meriah dari para prajurit TNI/Polri. Sambutan itu salah satunya adalah nyanyian dan yel-yel.

Di markas Kopassus, Jokowi disajikan yel-yel berjudul 'Kami Si Raja Hutan'. Sembari mengepalkan tangannya, seluruh anggota pasukan elite itu berteriak bergembira, Jokowi pun tersenyum dan bertepuk tangan.

"Kami si raja hutan, bertempur segala medan. Loreng-loreng, rumput dan samaran, tampil di garis depan," teriak para prajurit.

jokowi di markas marinir

Sesudah di Kopassus, sambutan serupa juga didapatkannya saat mendatangi Mako Brimob di Kelapa Dua, Depok. Berlanjut ke Mako Korps Marinir di Cilandak, markas Korps Pasukan Khas di Margahayu, Bandung hingga terakhir mendatang markas Kostrad di Cilodong, Depok.

Yang lebih segar terjadi ketika Jokowi mendatangi markas Kostrad. Saat tiba di sana, prajurit baret hijau berbaris panjang dari dekat pintu masuk hingga mendekati podium. Alhasil, nyanyian begitu membahana.

Mendengar itu, sejumlah perwira tinggi Kostrad tampak semangat ketika mendampingi Jokowi. Sang Presiden juga sama, dia bertepuk tangan mengikuti irama dari para prajurit/

Tak hanya sambutan yel-yel, Jokowi juga dua kali dibopong para prajurit. Kejadian itu pertama kali berlangsung saat dia mendatangi Mako Brimob, Jumat (11/11), tiga hari sebelum satuan elite kepolisian itu merayakan hari jadinya.

Entah siapa yang pertama kali memunculkan ide tersebut, salah satu personel Polri lantas meminta izin pada Jokowi untuk mengangkatnya. Setelah mendapatkan angin segar, mereka langsung menggendong Jokowi beramai-ramai sembari meneriakkan yel-yel.

jokowi di kostrad cilodong

Hal yang sama berlanjut saat Jokowi mendatangi markas Korps Marinir di Cilandak, Jakarta Selatan. Saat menuju podium yang berada di tengah lapangan, Jokowi langsung dibopong para anggota prajurit.

Yel-yel Korps Marinir bersahutan, Jokowi yang dibopong tampak berusaha mengikuti irama yel-yel yang diteriakkan seluruh pasukan sembari mengepalkan tangannya.

Itulah yang dilakukan para prajurit saat menyambut kedatangan orang nomor satu di negeri ini. Siapapun presidennya, loyalitas kepada bangsa dan negara tetap nomor satu. Bravo.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Panglima TNI dan Kapolri Diperintah Presiden Prabowo Antar Jokowi Sampai Solo
Panglima TNI dan Kapolri Diperintah Presiden Prabowo Antar Jokowi Sampai Solo

Warga dan relawan yang memadati jalan meneriakkan yel-yel 'selamat datang Jokowi'.

Baca Selengkapnya
Potret Kompak dan Gagah Jokowi-Prabowo, Pakai Baret Brimob Naik Maung Berpelat Indonesia 1
Potret Kompak dan Gagah Jokowi-Prabowo, Pakai Baret Brimob Naik Maung Berpelat Indonesia 1

Jokowi datang dengan mengenakan setelan jas dan baret korps Brimob berwarna biru

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senyum Prabowo, Defile Pasukan Koppasus Gagah Saat Lewati Jokowi Sabet Rp 10 Miliar
VIDEO: Senyum Prabowo, Defile Pasukan Koppasus Gagah Saat Lewati Jokowi Sabet Rp 10 Miliar

Ribuan warga tumpah ruah memadati Monas untuk melihat dari dekat parade pasukan dan pawai alutsista TNI.

Baca Selengkapnya
FOTO: Gagahnya Jokowi Naik Tank Marinir Keliling Monas Cek Kesiapan Pasukan di Peringatan HUT ke-78 TNI
FOTO: Gagahnya Jokowi Naik Tank Marinir Keliling Monas Cek Kesiapan Pasukan di Peringatan HUT ke-78 TNI

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI di Monas.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-78 TNI di Monas, Megawati, SBY hingga Prabowo Hadir
Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-78 TNI di Monas, Megawati, SBY hingga Prabowo Hadir

Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-78 TNI di Monas

Baca Selengkapnya
Jokowi Dianugerahi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana, Apa Itu?
Jokowi Dianugerahi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana, Apa Itu?

Penganugerahan langsung diberikan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo digelar di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat

Baca Selengkapnya
Jokowi Anugerahi Tanda kehormatan Nugraha Sakanti ke Tujuh Satker Polri
Jokowi Anugerahi Tanda kehormatan Nugraha Sakanti ke Tujuh Satker Polri

Medali tersebut merupakan bentuk apresiasi Polri kepada Jokowi yang dinilai berperan besar dalam pengembangan organisasi Korps Bhayangkara.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Manuver Ngeri Perwira Polwan Bermoge Depan Jokowi-Prabowo, Sigap Amankan Jalur VIP
VIDEO: Manuver Ngeri Perwira Polwan Bermoge Depan Jokowi-Prabowo, Sigap Amankan Jalur VIP

Kepolisian Republik Indonesia memberikan medali kehormatan Loka Praja Samrakshana yang memiliki arti 'perlindungan terhadap rakyat dan publik' kepada Jokowi

Baca Selengkapnya
Ini 3 Prajurit TNI Penerima Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Pratama
Ini 3 Prajurit TNI Penerima Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Pratama

Jokowi juga menyematkan tanda kehormatan Samkaryanugraha pada sejumlah kesatuan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penampilan Tiga Eks Kapolri Gagah Berbintang Empat, Jokowi & Prabowo Hadir di Mako Brimob
VIDEO: Penampilan Tiga Eks Kapolri Gagah Berbintang Empat, Jokowi & Prabowo Hadir di Mako Brimob

Tiga mantan Kapolri Jenderal (Purn) Timur Pradopo, Sutarman dan Tito Karnavian juga hadir memakai baret berbintang empat

Baca Selengkapnya
Jokowi Mendadak Sopiri Panglima TNI dan Kapolri, Dua Jenderal Bintang 4 Senyum Lebar jadi Penumpang
Jokowi Mendadak Sopiri Panglima TNI dan Kapolri, Dua Jenderal Bintang 4 Senyum Lebar jadi Penumpang

Momen langka Jokowi sopiri Panglima TNI dan Kapolri saat acara Pesta Rakyat HUT ke-79 TNI.

Baca Selengkapnya
Anggota Kopassus dan Panglima Perang Moro Kagoya Pakai Jaket Loreng, Tiba-tiba Datangi Rumah Sekda di Puncak Jaya Papua
Anggota Kopassus dan Panglima Perang Moro Kagoya Pakai Jaket Loreng, Tiba-tiba Datangi Rumah Sekda di Puncak Jaya Papua

Momen panglima perang Moro dikawal dua anggota Kopassus menghadap Sekda Kabupaten Puncak Jaya. Ada apa?

Baca Selengkapnya