Hari terakhir jabat Walkot Bandung, Kang Emil pamitan 'Hatur nuhun'
Merdeka.com - Ridwan Kamil akan dilantik sebagai Gubernur Jawa Barat, Rabu (5/8) besok di Istana Negara. Hari ini menjadi hari terakhir Ridwan Kamil menjabat sebagai Wali Kota Bandung.
Secara khusus pria yang akrab disapa Emil ini menyampaikan permohonan maaf kepada warga Bandung jika selama 5 tahun dirinya menjabat banyak kekurangan.
"Pesan di hari terakhir ini, saya mohon maaf lahir batin kepada warga Bandung khususnya jika selama 5 tahun tentulah saya ada kekurangan ya, ada kekhilafan tapi percayalah saya 5 tahun bekerja keras siang malam membela kota Bandung. 345 Penghargaan adalah saksi sejarah bagaimana saya mengubah 345 hal yang dulu lambat atau lelet atau kurang baik menjadi baik atau luar biasa. Tapi kekurangan masih ada," ujar Emil kepada awak media seusai mengemasi barang-barang di ruangannya, Selasa (4/9).
-
Bagaimana Kapolres membuat warga tertawa? Bilang Ibu-ibu Cantik Ketika diberi kesempatan untuk berbicara di depan ibu-ibu Desa Cikande Permai, AKBP Condro mengatakan jika ibu-ibu di sana ternyata cantik-cantik. Tidak cukup sampai di sana, ia melanjutkan kalimat tersebut dengan kata yang bikin warga ngakak.'Ternyata ibu-ibu di Kampung Cikande Permai cantik-cantik, pak. Belum selesai. Cantik-cantik, dulunya,' kata Kapolres Serang yang membuat ibu-ibu tertawa terbahak-bahak.
-
Siapa yang mengapresiasi Ridwan Kamil? Kendati demikian, dirinya mengapresiasi Ridwan Kamil yang memberi perhatian terkait kesehatan mental di Jakarta.
-
Apa yang bikin bahagia? Memiliki orang-orang di sekitar yang peduli pada Anda dan yang Anda pedulikan akan membuat orang bahagia.
-
Apa yang dijanjikan Ridwan Kamil untuk warga di masing-masing RW? Salah satu programnya nanti RW-RW akan kita kasih anggaran minimal Rp100 sampai Rp200 juta, kata RK di Jakarta Timur, yang dikutip (8/9).
-
Apa yang membuat elektabilitas Ridwan Kamil tinggi? Pernah menjabat wali kota Bandung dan Gubernur Jawa Barat.
-
Kenapa Ririn Ekawati merasa bersyukur punya suami seperti Ibnu Jamil? Aku mendapatkan banyak hal positif di dalam hubungan ini, agama Ibnu sangat kuat, dan dia sering mengingatkan aku untuk menjalankan sholat,“ ungkapnya.
Emil pun menyampaikan kesannya selama menjabat sebagai wali kota. Salah satu hal paling membahagiakan selama menjabat sebagai wali kota kata Emil yakni melihat warganya semakin bahagia.
"Yang paling membahagiakan melihat rakyat Bandung sekarang bahagia, dari tiap ketemu, cara berinteraksi sampai disurvei pun mengkonfirmasi warga Bandung ini warga paling bahagia di Indonesia. Kalau diukur pasti banyak dimensi-dimensinya, tapi rasa bahagia itu tercermin-lah dan wartawan bisa lihat ekspresi-ekspresi warga di berbagai event atau tempat begitu adanya. Dan jangan khawatir tadi insha Allah saya bantu urusan urusan Bandung yang tidak selesai oleh wali kota seperti masalah banjir transportasi," ucapnya.
Emil mengaku tidak mempunyai cita-cita menjadi kepala daerah. Namun langkahnya saat memutuskan maju di Pilwalkot Bandung 2013 lalu mengubah jalan hidupnya dari dunia arsitek yang digelutinya selama ini.
ridwan kamil berkemas ©2018 Merdeka.com/dian rosadi
"Saya terus terang enggak pernah punya cita cita ya jadi wali kota, gubernur. Itu belokan sejarah di 2013, tapi dimanapun ditempatkan saya bertekad harus memberikan yang terbaik. Dulu jadi arsitek selalu 10 besar banyak menang award dan sebagainya. Pindah profesi, dunia baru saya belajar tahun pertama, saya kebut tahun kedua ketiga kan. Hasilnya kita panen dengan pencapaian yang tadi saya sebutkan," kata Emil.
Emil pun tak lupa menyampaikan terima kasih kepada awak media di lingkungan Balai Kota Bandung yang selama ini mengikuti kegiatan wali kota. Dengan mata berkaca-kaca, Emil pun menyampaikan permohonan maaf.
"Dan juga kepada teman-teman media hatur nuhun atas segalanya. Hampura (mohon maaf). Itu aja," ucap Emil sembari berkaca-kaca.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Momen Ridwan Kamil bersiap-siap tinggalkan Gedung Pakuan menjelang akhir masa jabatannya.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil sudah mengemasi barang dari rumah dinas di Gedung Pakuan, Bandung. Besok (5/9), dia akan menanggalkan jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat pada 2018.
Baca SelengkapnyaAcara ini diikuti Uu bersama warga di pedesaan Sukabumi dengan penuh kehangatan.
Baca SelengkapnyaKang Emil, sapaan akrabnya, belum mengetahui siapa yang bakal menjadi Penjabat Gubernur Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaMa’ruf berharap, kepemimpinannya selama lima tahun ini dapat diterima dengan baik oleh rakyat atau husnul khatimah.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil (RK), mengaku bahagia didukung Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) dalam pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaDengan menahan haru, Ganjar menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaBima menyampaikan hal itu seusai berpamitan dengan warga Kota Bogor di Lapangan Sempur.
Baca SelengkapnyaDPRD Jawa Barat segera mengirimkan berkas pemberhentian Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat kepada Kemendagri.
Baca SelengkapnyaSuasana haru menyelimuti Markas Polda Banten pada hari Senin (8/7) ketika seluruh personel dengan penuh penghormatan mengantarkan kepergian Wakapolda Banten.
Baca SelengkapnyaMasa jabatan Bima Arya sebagai Wali Kota Bogor akan berakhir pada Desember 2023
Baca Selengkapnya