Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hati-hati, Tol Jombang-Mojokerto rawan kecelakaan karena masih sepi

Hati-hati, Tol Jombang-Mojokerto rawan kecelakaan karena masih sepi Tol Jombang-Mojokerto. ©2018 Liputan6.com

Merdeka.com - Pembangunan Tol Jombang-Mojokerto (Jomo), Jawa Timur telah rampung dan siap digunakan untuk arus mudik Lebaran 2018. Saat ini, tol sepanjang 40,5 kilometer yang menghubungkan Surabaya-Nganjuk itu sudah mulai beroperasi.

Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Royke Lumowa menilai, infrastruktur tol tersebut sudah cukup memadai. Namun dia mengingatkan masyarakat agar lebih waspada dan mengendalikan kecepatan karena jalur tersebut rawan kecelakaan.

"Mungkin karena masih sepi jadi rawan kecelakaan. Tentu nanti kami akan menambah kamera pemantau kecepatan. Mudah-mudahan ini bisa menekan angka kecelakaan karena over speeding," ujar Royke saat meninjau jalur mudik di Jombang, Jawa Timur, Rabu (4/4).

Kecelakaan yang terjadi di Tol Jombang-Mojokerto ini rata-rata dipicu laju kendaraan yang terlampau tinggi. Hal itu tak lepas dari kondisi jalan tol baru yang masih mulus dan cenderung sepi. Berdasarkan data yang diterima, tercatat terjadi kecelakaan sebanyak 61 kali dan menelan dua korban jiwa terhitung sejak Januari 2018. Rata-rata mereka mengalami kecelakaan tunggal akibat tidak mampu mengendalikan laju kendaraannya.

"95 Persen disebabkan karena pecah ban, disebabkan mulusnya jalan. Sehingga kecepatan tinggi maka ban tidak kuat tahan panas," kata dia.

Keberadaan Tol Jombang-Mojokerto ini diyakini dapat menekan kemacetan saat arus mudik dan balik Lebaran 2018 di wilayah Jawa Timur. Tol ini mempunyai empat lajur lalu lintas di dua arah terpisah. Setiap lajur memiliki lebar 3,6 meter, dengan lebar bahu luar tiga meter dan lebar bahu dalam 1,5 kilometer.

Jumlah simpang susun tol ini ada tiga yakni, simpang susun Mojokerto Barat, simpang susun Jombang dan simpang susun Bandar. Adapun jumlah lokasi gerbang tol ada tiga yakni di Gerbang Tol Mojokerto Barat, Gerbang Tol Jombang dan Gerbang Tol Bandar.

Untuk Gerbang Tol Mojokerto Barat terdapat dua pintu masuk dan dua pintu keluar. Gerbang Tol Jombang terdapat dua pintu masuk dan tiga keluar. Kemudian Gerbang Tol Bandar memiliki tiga pintu masuk dan tiga pintu keluar.

Tol ini memiliki empat rest area, masing-masing di KM 678 dan KM 695 dari dua arah. Fasilitas di rest area ini juga sudah cukup memadai, seperti tempat parkir kendaraan baik besar dan kecil, toilet pria dan wanita, musholla, pujasera, genset, serta security dan cleaning service. Ke depan akan ada mesin anjungan tunai mandiri (ATM) dan tenant komersial.

Reporter: Nafiysul QodarSumber: Liputan6.com

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada

"Ya penyebabnya, sepi dan jalan mulus, pengemudi maunya ngebut," kata Branch Manager Jalan Tol Terpeka Taufiq

Baca Selengkapnya
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru

Ruas tol Solo-Ngawi sepanjang 90 kilometer memiliki kondisi yang datar dan rata.

Baca Selengkapnya
Bukan Jalan Rusak, Kecelakaan Lalu Lintas Mayoritas Terjadi di Jalan Mulus! Begini Faktanya
Bukan Jalan Rusak, Kecelakaan Lalu Lintas Mayoritas Terjadi di Jalan Mulus! Begini Faktanya

Peristiwa kecelakaan lalu lintas lebih banyak terjadi di jalan dalam kondisi baik ketimbang rusak maupun berlubang.

Baca Selengkapnya
Pemudik Harus Istirahat, Ini Titik Lelah yang Melintas di Tol Trans Jateng
Pemudik Harus Istirahat, Ini Titik Lelah yang Melintas di Tol Trans Jateng

Ruas tol lainnya yang memicu sopir kehabisan tenaga yakni ruas Tol Semarang-Solo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta-Fakta Ngeri Longsor Tol Bocimi, Begini Penjelasan Pengelola
VIDEO: Fakta-Fakta Ngeri Longsor Tol Bocimi, Begini Penjelasan Pengelola

Pihak pengelola jalan tol menduga akibat gerusan air saat hujan deras.

Baca Selengkapnya
Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas
Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas

Sesampainya di lokasi kejadian pengemudi bus itu diduga tidak fokus saat mengemudikan kendaraaannya oleng ke kiri dan membentur goadril.

Baca Selengkapnya
2 Jenazah Korban Kecelakaan Maut Tol Jakarta Cikampek KM 58 Teridentifikasi, dari Ciamis dan Bogor
2 Jenazah Korban Kecelakaan Maut Tol Jakarta Cikampek KM 58 Teridentifikasi, dari Ciamis dan Bogor

Sigit mengatakan saat ini proses identifikasi terhadap para jenazah masih dilakukan oleh pihak rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Jalan Tol Bocimi Longsor, Lalu Lintas Dari Arah Jakarta Dialihkan
Jalan Tol Bocimi Longsor, Lalu Lintas Dari Arah Jakarta Dialihkan

Melakukan rekayasa lalu lintas dari arah Jakarta menuju Sukabumi

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Terjadi kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada Senin (8/4) pagi.

Baca Selengkapnya
Data Korlantas Polri Selama Arus Mudik Lebaran 2024: 1.835 Kecelakaan, 281 Orang Meninggal
Data Korlantas Polri Selama Arus Mudik Lebaran 2024: 1.835 Kecelakaan, 281 Orang Meninggal

Kecelakaan didominasi‘adu banteng’ sisi depan kendaraan yang saling bertabrakan.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Tol Cipularang, Diresmikan SBY Hingga Masuk Daftar Rawan Kecelakaan
Fakta-Fakta Tol Cipularang, Diresmikan SBY Hingga Masuk Daftar Rawan Kecelakaan

Dirangkum berbagai sumber, operasional Tol Cipularang diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 12 Juli 2005.

Baca Selengkapnya
Polri Libatkan KNKT Usut Penyebab Kecelakaan KM 58 yang Menewaskan 12 Orang
Polri Libatkan KNKT Usut Penyebab Kecelakaan KM 58 yang Menewaskan 12 Orang

Listyo menekankan paling utama saat ini adalah mencegah agar ini tidak terulang lagi.

Baca Selengkapnya