Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hujan Deras, Empat Kecamatan di Aceh Besar Dikepung Banjir

Hujan Deras, Empat Kecamatan di Aceh Besar Dikepung Banjir Ilustrasi banjir. ©2021 Istimewa

Merdeka.com - Banjir melanda empat kecamatan di Kabupaten Aceh Besar yang menyebabkan rumah warga terendam. Banjir diakibatkan hujan deras yang terjadi sejak pukul 02.00 WIB dini hari hingga sore 17.30 WIB, Jumat (9/7).

Kepala Badan Penanggulangan Aceh (BPBA) Ilyas menyebut, empat kecamatan di Aceh Besar yang dilanda banjir antara lain, Kecamatan Leupung, Lhoong, Peukan Bada, dan Darul Imarah. Banjir mulai menggenangi permukiman warga sejak pukul 09.00 WIB.

"BPBD Kabupaten Aceh Besar telah meninjau lokasi, melakukan pendataan rumah yang terdampak dan kerusakan yang timbul akibat banjir," katanya.

Dia menjelaskan, ketinggian air banjir di Aceh Besar bervariasi sekitar 20 sampai 80 centimeter yang menggenangi permukiman warga.

Berdasarkan laporan petugas di lapangan, sebut Ilyas, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Dia menambahkan, juga tidak ada warga yang mengungsi akibat banjir. "Namun aktivitas masyarakat sekitar sedikit terganggu," ungkapnya.

Saat ini, berdasarkan laporan BPBA menyebut, banjir sudah mulai berangsur surut. Guyuran hujan juga sudah berhenti.

Ilyas mengimbau warga Aceh Besar dan sekitarnya untuk tetap waspada, mengingat kondisi cuaca masih dalam keadaan mendung.

Sementara, di Kota Banda Aceh sejumlah ruas jalan protokol tergenang banjir. Banjir mengakibatkan aktivitas lalu lintas di ibu kota Provinsi Aceh itu terganggu.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Kecamatan di Aceh Utara Dikepung Banjir, Seribuan Warga Mengungsi
8 Kecamatan di Aceh Utara Dikepung Banjir, Seribuan Warga Mengungsi

Sebanyak 8 kecamatan dalam Kabupaten Aceh Utara dikepung banjir, sejak Selasa (5/9) pagi. Akibat bencana ini, seribu lebih warga memilih mengungsi.

Baca Selengkapnya
Hujan Sejak Kemarin Sebabkan Aceh Selatan Banjir, Lalu Lintas Jalan Nasional Aceh-Sumut Terganggu
Hujan Sejak Kemarin Sebabkan Aceh Selatan Banjir, Lalu Lintas Jalan Nasional Aceh-Sumut Terganggu

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan masih mendata terkait jumlah korban terdampak banjir.

Baca Selengkapnya
4 Kecamatan di Melawi Kalbar Direndam Banjir Selama Sepekan, Intensitas Hujan Masih Tinggi
4 Kecamatan di Melawi Kalbar Direndam Banjir Selama Sepekan, Intensitas Hujan Masih Tinggi

BNPB menyatakan banjir masih merendam empat kecamatan di Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat (Kalbar), selama sepekan terakhir terhitung sejak Minggu (3/3).

Baca Selengkapnya
Banjir dan Tanah Longsor di Nias Barat, 4.000 Warga dan 1.000 Rumah Terdampak
Banjir dan Tanah Longsor di Nias Barat, 4.000 Warga dan 1.000 Rumah Terdampak

Setidaknya ada 1.000 rumah warga terdampak banjir disertai tanah longsor.

Baca Selengkapnya
Tanah Longsor dan Banjir Bandang Luwu, Enam Orang Meninggal Dunia
Tanah Longsor dan Banjir Bandang Luwu, Enam Orang Meninggal Dunia

Cuaca ekstrem yang terjadi di Kabupaten Luwu menyebabkan bencana banjir bandang dan tanah longsor.

Baca Selengkapnya
Sungai di Tasikmalaya Meluap, Rumah dan Empat Mobil Anggota DPR Terendam Banjir
Sungai di Tasikmalaya Meluap, Rumah dan Empat Mobil Anggota DPR Terendam Banjir

Banjir masuk ke area basement tempat penyimpanan empat kendaraan milik Anggota DPR-RI, KH Asep Maoshul Affandy.

Baca Selengkapnya
Banjir dan Longsor Landa Tujuh Kecamatan di Trenggalek, Rumah Warga dan Masjid Alami Kerusakan
Banjir dan Longsor Landa Tujuh Kecamatan di Trenggalek, Rumah Warga dan Masjid Alami Kerusakan

Masyarakat diminta waspada karena potensi cuaca ekstrem merujuk keterangan BMKG berpotensi terjadi hingga 21 April 2024.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini 3 Wilayah Jabar Diterjang Banjir dan Longsor, Ratusan Warga Mengungsi
Kondisi Terkini 3 Wilayah Jabar Diterjang Banjir dan Longsor, Ratusan Warga Mengungsi

Pj Gubernur mengimbau warga selalu waspada mengingat cuaca hujan masih akan terjadi beberapa saat ke depan.

Baca Selengkapnya
Berjibaku dengan Banjir, Tim SAR Evakuasi Ratusan Warga Padang dan Pesisir Selatan
Berjibaku dengan Banjir, Tim SAR Evakuasi Ratusan Warga Padang dan Pesisir Selatan

Sejumlah masyarakat di Kota Padang saat ini sudah dievakuasi tim SAR gabungan.

Baca Selengkapnya
Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi, 8 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi, 8 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Banjir lahar dingin ini juga mengakibatkan akses jalan terputus karena jembatan rusak.

Baca Selengkapnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya

Terhadap daerah-daerah yang berpotensi mengalami hujan lebat tersebut, BMKG memasukkannya ke dalam kategori waspada banjir akibat dampak hujan.

Baca Selengkapnya
Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga
Seribu Lebih Rumah Terendam Banjir Usai Hujan Sepekan, Jambi Siaga Tiga

Akibat banjir, masyarakat beraktivitas menggunakan paruh karena akses jalan tidak bisa dilalui.

Baca Selengkapnya