Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ikatan Dai Aceh Undang Jokowi-Prabowo Uji Kemampuan Baca Alquran

Ikatan Dai Aceh Undang Jokowi-Prabowo Uji Kemampuan Baca Alquran Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandiaga. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho

Merdeka.com - Indonesia menggelar perhelatan politik besar di 2019 mendatang, yakni Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres). Dewan Ikatan Dai Aceh mengundang dua pasangan capres-cawapres mengikuti uji kemampuan membaca Alquran.

"Kami akan mengundang kedua pasangan calon untuk mengikuti uji mampu membaca Alquran. Tes membaca Al Quran, Surat Al-Fatihah dan surat pendek lainnya akan dilaksanakan di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh pada tanggal 15 Januari 2019," kata Ketua Dewan Ikatan Dai Aceh Tgk Marsyuddin.

Hal itu disampaikannya pada konferensi pers bertemakan Akhiri Polemik Keislaman Capres dan Cawapres dengan Uji Baca Al Quran, di Banda Aceh. Demikian dikutip dari Antara, Sabtu (29/12).

Berita terbaru Prabowo Subianto selengkapnya di Liputan6.com

Menurut dia, hasil tes membaca Al Quran tidak akan mempengaruhi keputusan KPU/KIP. Justru, katanya, sebagai langkah awal untuk mengakhiri politik identitas yang sudah terlanjur terjadi.

"Kami pastikan Ikatan Dai Aceh tetap netral pada Pilpres 2019. Setelah uji baca Al Quran kedua pasangan calon tersebut masyarakat bisa menentukan sendiri mana calon yang pantas memimpin negeri ini," katanya.

Dia juga mengingatkan agar persaudaraan berbangsa dan bernegara menjelang Pemilihan Presiden 2019 tetap terjaga. Seba kondisi terkini, di kalangan bawah sudah saling menyalahkan satu sama lainnya bahkan tim saling menebar kebencian di media sosial.

"Menjelang pilpres rakyat menjadi korban dan mestinya para elite politik negeri ini senantiasa menjaga dan memelihara persaudaraan berbangsa dan bernegara. Islam itu rahmatan lil 'alamin dan kita imbau semua pihak untuk segera mengakhiri politik yang dapat merusak hubungan persaudaraan berbangsa dan bernegara," katanya.

Ia menyampaikan, sadar atau tidak menjelang pemilihan presiden, politik identitas sudah dimainkan oleh tim tertentu. Pemilu presiden dan wakil presiden pada 17 April 2019 diikuti dua pasangan calon, yakni pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin dan pasangan calon nomor urut 02 Prabowo Subianto/Sandiaga Uno.

Sebagai organisasi yang fokus pada pengembangan dakwah dan syiar Islam, pihaknya ingin turut berperan dalam pesta demokrasi pemilihan oreside periode 2019-2024.

"Kita ingin mengakhiri politik identitas dengan uji baca Al Quran," ujarnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi Syarat Wajib Ikut Pilkada Aceh, 2 Bacagub Bakal Jalani Uji Mampu Baca Alquran
Jadi Syarat Wajib Ikut Pilkada Aceh, 2 Bacagub Bakal Jalani Uji Mampu Baca Alquran

Kedua bakal calon yakni Bustami Hamzah – Muhammad Yusuf A Wahab Tu Sop dan Muzakir Manaf – Fadhlullah, hadir.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Bakal Calon Gubernur di Pilkada Aceh Jalani Tes Baca Alquran
FOTO: Momen Bakal Calon Gubernur di Pilkada Aceh Jalani Tes Baca Alquran

Tes kemampuan baca Alquran ini merupakan syarat wajib yang harus dipenuhi bakal calon kepala daerah di Aceh.

Baca Selengkapnya
Malam Jelang Pencoblosan, TKN Prabowo-Gibran Gelar Doa dan Khataman Alquran
Malam Jelang Pencoblosan, TKN Prabowo-Gibran Gelar Doa dan Khataman Alquran

Acara khataman tersebut dikhususkan agar Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan apapun hasilnya dapat diterima oleh semua pihak.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka MTQ Nasional 2024 di Samarinda
Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka MTQ Nasional 2024 di Samarinda

Presiden Jokowi berpesan agar penyelenggaraan MTQ Nasional tahun ini bisa lebih baik dari sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Tahun Terakhir Menjabat Presiden dan Wapres, Jokowi-Maruf Amin Kompak Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal
Tahun Terakhir Menjabat Presiden dan Wapres, Jokowi-Maruf Amin Kompak Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal

Tahun Terakhir Menjabat Presiden dan Wapres, Jokowi-Maruf Amin Kompak Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal

Baca Selengkapnya
Dihadiri KH Said Aqil Siroj, Nahdlatul Aulia Gelar Doa untuk Indonesia Jelang Pilpres 2024
Dihadiri KH Said Aqil Siroj, Nahdlatul Aulia Gelar Doa untuk Indonesia Jelang Pilpres 2024

KH Said Aqil Siroj menjelaskan bahwa gerakan thoriqoh merupakan revolusi spiritual, lebih dari revolusi mental.

Baca Selengkapnya
PP Muhammadiyah Gelar Uji Publik Capres-Cawapres, Sudirman Said Pastikan Anies-Cak Imin Hadir
PP Muhammadiyah Gelar Uji Publik Capres-Cawapres, Sudirman Said Pastikan Anies-Cak Imin Hadir

Sudirman Said memastikan pasangan AMIN bakal menghadiri uji publik capres-cawapres yang digelar PP Muhammadiyah.

Baca Selengkapnya
Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies-Muhaimin 14 Desember 2023
Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies-Muhaimin 14 Desember 2023

Kampanye pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar

Baca Selengkapnya
136 Dewan Hakim MTQ Ke-XXX Provinsi Jawa Timur Resmi Dilantik
136 Dewan Hakim MTQ Ke-XXX Provinsi Jawa Timur Resmi Dilantik

136 dewan hakim Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Ke-XXX Provinsi Jawa Timur secara resmi dilantik oleh Ketua II Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran Jatim.

Baca Selengkapnya
Anies dan Cak Imin Hadiri Haul Habib Ali di Solo, Ini Pesan untuk Keduanya
Anies dan Cak Imin Hadiri Haul Habib Ali di Solo, Ini Pesan untuk Keduanya

Ditanya tentang pesan habib kepada pasangan AMIN, Anies dan Gus Imin kompak menjawab dengan senyum.

Baca Selengkapnya
Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies Baswedan-Cak Imin 16 Desember 2023
Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies Baswedan-Cak Imin 16 Desember 2023

Cawapres Muhaimin Iskandar tengah menjalani ibadah umrah

Baca Selengkapnya
Jokowi Buka MTQ Nasional di Kaltim: Selamat Berlomba, Tampilkan Kemampuan Terbaik
Jokowi Buka MTQ Nasional di Kaltim: Selamat Berlomba, Tampilkan Kemampuan Terbaik

Jokowi menyampaikan MTQ merupakan momen yang dapat dimanfaatkan untuk mengedukasi diri agar lebih mencintai Al-Qur'an.

Baca Selengkapnya