Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ikut Tanam Mangrove Bersama Jokowi, Para Dubes Puji Langkah Indonesia

Ikut Tanam Mangrove Bersama Jokowi, Para Dubes Puji Langkah Indonesia Jokowi tanam mangrove di Kaltara. ©Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Para duta besar negara sahabat dan perwakilan Bank Dunia ikut menanam mangrove bersama Presiden Joko Widodo di Desa Bebatu, Kecamatan Sesayap Hilir, Kabupaten Tana Tidung, Provinsi Kalimantan Utara, Selasa(19/10). Mereka mengapresiasi program rehabilitasi mangrove yang terus digalakkan pemerintah Indonesia.

Apresiasi antara lain datang dari Country Director Bank Dunia Satu Kahkonen. Menurutnya, program yang tengah dijalankan pemerintah Indonesia memiliki arti penting tidak hanya bagi negeri ini, tapi juga seluruh dunia.

"Ini adalah program restorasi mangrove terbesar di dunia dan oleh karena itu kami memuji pemerintah Indonesia yang melakukannya," ujar Kahkonen.

Orang lain juga bertanya?

Hal senada diungkapkan Duta Besar Ceko untuk Indonesia Jaroslav Dolecek. Duta Besar Ceko mengatakan, rehabilitasi mangrove merupakan hal yang penting bagi semua negara, bukan hanya bagi negara tertentu.

"Karena iklim global bukan menyangkut individu atau satu pemerintah tetapi kita semua," kata Dolecek.

Duta Besar Finlandia untuk Indonesia Jari Sinkari mengatakan, hutan mangrove sangat efisien dalam menyerap gas karbondioksida. Dia juga memuji langkah pemerintah Indonesia yang fokus pada penanaman mangrove.

"Saya pikir jika Anda perlu menaruh uang Anda untuk satu jenis hutan, saya pikir ini adalah pilihan yang sangat baik dan saya mengucapkan selamat kepada pemerintah Indonesia atas pilihannya," ungkap Sinkari.

Sementara itu, Duta Besar Swiss untuk Indonesia Kurt Kunz berharap program rehabilitasi mangrove ini bisa menjadi contoh dan stimulus bagi masyarakat Indonesia dan dunia.

"Stimulus untuk lebih menghormati alam, menjaga alam, untuk hidup lebih serasi dengan alam," ungkap Kunz.

Adapun Deputi Dubes Brazil, Daniel Barra Ferreira merasa sangat terhormat dan senang diundang untuk menemani mantan Wali Kota Solo itu dalam penanaman mangrove di Kalimantan Utara. Menurutnya, program rehabilitasi mangrove menunjukkan komitmen kuat Indonesia dalam pembangunan berkelanjutan.

"Hal ini menunjukkan komitmen yang mendalam dari Indonesia dengan pembangunan berkelanjutan serta konservasi dan restorasi kawasan penting seperti mangrove," kata Ferreira.

Seluruh dubes yang hadir tampak sangat antusias menanam mangrove bersama Jokowi. Mereka kompak mengenakan sesingal tidung, ikat kepala khas Tidung, yang diberikan oleh Wakil Bupati Tidung Hendrik sebelum mereka turun menanam mangrove.

Setelah menanam mangrove bersama, Presiden Jokowi dan para dubes kemudian berbincang di saung kayu. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar turut mendampingi Presiden Jokowi dalam diskusi yang berlangsung hangat.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Momen Jokowi Jadi Fotografer Dadakan untuk Delegasi KTT World Water Forum di Hutan Mangrove Tahura Bali
FOTO: Momen Jokowi Jadi Fotografer Dadakan untuk Delegasi KTT World Water Forum di Hutan Mangrove Tahura Bali

Di sela kunjungannya ke Tahura Ngurah Rai Bali, Presiden Jokowi tiba-tiba diminta tolong untuk memotret delegasi KTT World Water Forum. Begini aksinya!

Baca Selengkapnya
Resmikan Kebun Raya Mangrove di Surabaya, Megawati Disambut Khofifah
Resmikan Kebun Raya Mangrove di Surabaya, Megawati Disambut Khofifah

Megawati selaku Ketua Yayasan Kebun Raya Indonesia juga akan menerima cendera mata dari Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

Baca Selengkapnya
Jelang WWF ke-10, Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Mangrove Tahura Ngurah Rai
Jelang WWF ke-10, Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Mangrove Tahura Ngurah Rai

Kementerian PUPR membangun fasilitas pembibitan dan persemaian mangrove yang terdiri dari tiga fasilitas bangunan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sosok Wanita Delegasi Prancis Bikin Presiden Jokowi Jadi Fotografer Dadakan di Bali
VIDEO: Sosok Wanita Delegasi Prancis Bikin Presiden Jokowi Jadi Fotografer Dadakan di Bali

Presiden Jokowi mengajak delegasi KTT World Water Forum ke-10 untuk mengunjungi kawasan konservasi mangrove Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Denpasar, Bali

Baca Selengkapnya
FOTO: Hari Mangrove Sedunia, 1.000 Pohon Bakau Ditanam di Pesisir Jakarta
FOTO: Hari Mangrove Sedunia, 1.000 Pohon Bakau Ditanam di Pesisir Jakarta

Peringatan Hari Mangrove Sedunia pada 26 Juli ditetapkan oleh UNESCO sejak tahun 2015.

Baca Selengkapnya
Perintah Langsung Presiden, Ini Cara Menko PMK dan Kapolri Kurangi Dampak Pemanasan Global
Perintah Langsung Presiden, Ini Cara Menko PMK dan Kapolri Kurangi Dampak Pemanasan Global

Pemanasan global dan perubahan iklim mempengaruhi berbagai aspek alam dan kehidupan manusia.

Baca Selengkapnya
Direktur IMF Puji Jokowi: yang Dilakukan Indonesia ke Mangrove itu Indah
Direktur IMF Puji Jokowi: yang Dilakukan Indonesia ke Mangrove itu Indah

Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Kristalina Georgieva menghadiri ISF 2023.

Baca Selengkapnya
Mentan Dampingi Jokowi dalam Gerakan Tanam Pohon Bersama
Mentan Dampingi Jokowi dalam Gerakan Tanam Pohon Bersama

Amran hadir sebagai Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Ad-Interim sejak 27 November 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Gagah Tanpa Seragam Dinas, Kapolri Jenderal Sigit Turun ke Taman Ajak Tamu Penting Tanam Pohon
Gagah Tanpa Seragam Dinas, Kapolri Jenderal Sigit Turun ke Taman Ajak Tamu Penting Tanam Pohon

Penanaman pohon tersebut dilakukan guna mempertahankan dan merawat serta melestarikan bumi.

Baca Selengkapnya
Antam Ikut Dampingi Jokowi dalam Tanam Pohon Bersama
Antam Ikut Dampingi Jokowi dalam Tanam Pohon Bersama

Partisipasi Antam dalam kegiatan penanaman pohon kali ini merupakan komitmen perusahaan dalam pelaksanaan program pelestarian alam

Baca Selengkapnya
Begini Langkah Nyata Jokowi Atasi Perubahan Iklim
Begini Langkah Nyata Jokowi Atasi Perubahan Iklim

Kegiatan penanaman pohon tersebut akan terus dilakukan di seluruh Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Bersama Anak-Anak, Ibu Negara Transplantasi Terumbu Karang di Bangsring Underwater Banyuwangi
Bersama Anak-Anak, Ibu Negara Transplantasi Terumbu Karang di Bangsring Underwater Banyuwangi

Bangsring Underwater Banyuwangi dikenal sebagai lokasi konservasi laut yang mampu memperbaiki ekosistem laut seluas 5 hektare.

Baca Selengkapnya