Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin Makam Istri Dipindahkan dari Khusus Covid-19, Suami di Gowa Temui Gugus Tugas

Ingin Makam Istri Dipindahkan dari Khusus Covid-19, Suami di Gowa Temui Gugus Tugas Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah. ©2020 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Merdeka.com - Keinginan Andi Baso Ryadi Mappasulle, (46), warga Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, untuk memperjuangkan pemindahan jenazah istrinya, Nurhayani Abram (48) dari pekuburan Macanda Gowa, khusus pasien Covid-19 ke kampung leluhurnya di Kabupaten Bulukumba, kian kuat.

Upaya Andi didukung masyarakat karena banyak warga lain yang senasib istrinya, meninggal dunia karena penyakit lain tapi ditetapkan status PDP dan dimakamkan di pekuburan khusus Covid-19. Padahal hasil tes swab baru keluar setelah pemakaman dan ternyata dinyatakan negatif.

"Saya ikhlas, biarlah kasus istri saya ini jadi penolong bagi warga lain yang senasib. Jenazah harus dipindahkan karena ternyata bukan Covid-19 sesuai hasil tes swab yang negatif. Saya bermaksud menggugat secara hukum sekalipun jika itu harus. Tapi sebelumnya saya upayakan ketemu dulu tim gugus dan sudah diterima oleh juru bicara tim gugus Sulsel Ichsan Mustari," kata Andi saat dikonfirmasi, Jumat (5/6).

Orang lain juga bertanya?

Tapi dalam pertemuan itu, kata Baso, belum ada progres. "Di saat bersamaan, saya mendapat telepon dari Gubernur Sulsel selaku ketua tim gugus. Dijanjikan akan ditemui tapi jadwalnya masih dikomunikasikan. Respon Pak Gubernur ini titik terang bagi kami, semoga ada hasil dari perjuangan memindahkan kuburan istri saya," kata Baso.

Hal lain yang terpenting dari perjuangannya ini, kata Baso, adalah soal cap PDP Covid-19 yang disematkan sebelum keluar hasil swab. Hasil tes swab belum keluar tapi sudah disematkan status PDP dan pemulasaran jenazah pun secara protokol Covid-19.

"Ini disesalkan karena setelah tes swab keluar, hasilnya negatif. Jenazah sudah terlanjur di-PDP-kan. Dan keluarga pun dapat imbasnya. Tidak ada yang datang ke kami sekalipun itu menyampaikan duka. Sebaliknya justru langsung dikucilkan, bisnis juga terganggu," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah saat ditemui wartawan usai Salat Jumat di masjid Al Markaz Al Islami mengatakan, jika ternyata hasil tes swab pasien PDP itu negatif, ditunggu waktu untuk dibuat kajian dulu. "Jika sudah tidak menularkan, bisa dipindahkan, tidak ada larangan untuk memindahkan (kuburan jenazah). Dalam agama kita itu bisa," ujarnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Satu Warga Gunungkidul Suspeks Antraks, Kini Dirawat di RS
Satu Warga Gunungkidul Suspeks Antraks, Kini Dirawat di RS

Dinkes & Peternakan Gunungkidul menemukan adanya dugaan tiga hewan ternak milik warga Kayoman, Serut yang mati diduga karena terkena antraks.

Baca Selengkapnya
Aksi Pria Datangi Makam Istrinya usai Diwisuda Ini Viral, Bikin Warganet Terharu
Aksi Pria Datangi Makam Istrinya usai Diwisuda Ini Viral, Bikin Warganet Terharu

Momen pria kunjungi makam istrinya yang meninggal setelah melahirkan ini bikin haru.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Pengantin Wanita Tetap Jalani Pernikahan Meski Tengah Sakit, Aksinya Bikin Haru Warganet
Viral Momen Pengantin Wanita Tetap Jalani Pernikahan Meski Tengah Sakit, Aksinya Bikin Haru Warganet

Momen ini diabadikan di kanal TikTok @meymakeup_ciamis belum lama ini.

Baca Selengkapnya
Pria di Palembang Gantung Diri Karena Ditinggal Anak Istri, Tulis Wasiat Menyentuh Hati
Pria di Palembang Gantung Diri Karena Ditinggal Anak Istri, Tulis Wasiat Menyentuh Hati

Pria di Palembang Gantung Diri Karena Ditinggal Anak Istri, Tulis Wasiat Menyentuh Hati

Baca Selengkapnya