Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini alasan pemilik gelar pernikahan anjing pertama di Indonesia

Ini alasan pemilik gelar pernikahan anjing pertama di Indonesia Pernikahan anjing di Manado. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pernikahan sepasang anjing jenis Alaska Malamute yang dilaksanakan di Atrium Mega Trade Center (MTC) Manado, Sulawesi Utara, pada Minggu (8/2) lalu, merupakan ajang 'dog wedding' pertama di Indonesia. Gelaran yang cukup menghibur warga Manado tersebut ternyata mendapat respons pecinta anjing dunia setelah dirilis surat kabar The Daily Mail, Senin (9/2).

"Motivasi awal Manado Dogs Lovers (MDL) bikin dog wedding itu biar semua tahu bahwa this is the first dog wedding in Indonesia. Kita ingin membuat image kota Manado lebih baik dari sebelumnya karena image di luar Manado bahwa kita mengonsumsi daging anjing. Jadi kita sekalian kampanye untuk say no to dog eating. Jadi anjing itu adalah teman sahabat," jelas Ketua MDL, Eka, saat dihubungi merdeka.com, Rabu (11/2).

Juwita Samuna (24) pemilik Bulls dan Yipa, pasangan anjing jenis Alaska yang dinikahkan tersebut mengatakan jika pesan moral yang ingin disampaikan lewat acara tersebut adalah anjing sebagai hewan yang terkenal setia mesti mendapat perlakuan khusus.

"Pesan moralnya adalah anjing bukan sekadar binatang peliharaan. Anjing adalah keluarga dan keluarga kan tidak makan keluarga," jelas Juwita.

pernikahan anjing di manado

Dog Wedding yang digelar di Manado pada Minggu (8/2) lalu ini memang unik dan digelar layaknya pernikahan sepasang manusia. Hanya saja prosesinya bukan sungguhan, sekadar memenuhi keunikan kegiatan tersebut. Meski demikian, tontonan menarik tersebut mampu menyedot perhatian ratusan pengunjung salah satu pusat perbelanjaan di Manado.

Usai prosesi, pengunjung memanfaatkan waktunya berfoto bersama sepasang hewan lucu tersebut. Bulls, si mempelai jantan terlihat gagah dengan setelan jas yang memang telah dipersiapkan pemiliknya, dipadu dengan kacamata modis yang membuat tampilannya keren. Sementara, Yipa sang mempelai betina tampak sedikit malu-malu saat dituntun masuk dengan setelan gaun dilengkapi mahkota di atas kepalanya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Pernikahan Anjing Viral Jojo dan Luna Pakai Adat Jawa, Habiskan Lebih dari Rp200 Juta
Fakta Pernikahan Anjing Viral Jojo dan Luna Pakai Adat Jawa, Habiskan Lebih dari Rp200 Juta

Pernikahan pasangan Jojo dan Luna viral di media sosial. Ini cerita di baliknya.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mewahnya Pernikahan Anjing di Jakarta Habiskan Rp200 Juta, Ada Pemberkatan dan Resepsi
FOTO: Mewahnya Pernikahan Anjing di Jakarta Habiskan Rp200 Juta, Ada Pemberkatan dan Resepsi

Pernikahan sepasang anjing Alaskan Malamute bernama Jojo dan Luna ini berlangsung sakral dan meriah. Simak potretnya!

Baca Selengkapnya
Kisah I Ketut Lelut Bersama Anjing-Anjingnya Memburu Limbah Restoran di Bali
Kisah I Ketut Lelut Bersama Anjing-Anjingnya Memburu Limbah Restoran di Bali

Kebiasan I Ketut Widianta ini sudah dijalani sejak tahun 2000.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Ini  'Nikahkan' Anjing Peliharaannya Super Mewah, Pakai 6 MC, Baju Karya Desainer Ternama hingga Souvenir Istimewa
Viral Pria Ini 'Nikahkan' Anjing Peliharaannya Super Mewah, Pakai 6 MC, Baju Karya Desainer Ternama hingga Souvenir Istimewa

Pria ini 'nikahkan' anjing peliharaannya secara mewah, lengkap dengan 6 MC, 2 baju dari desainer ternama, dekor cantik sampai souvenir pernikahan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mewahnya Pesta Ulang Tahun Anjing Rocky dan Jesslyn di Mal Jakarta, Dimeriahkan Parade Busana ala Disney
FOTO: Mewahnya Pesta Ulang Tahun Anjing Rocky dan Jesslyn di Mal Jakarta, Dimeriahkan Parade Busana ala Disney

Pesta ulang tahun anjing Rocky dan Jesslyn yang berlangsung di sebuah mal di Jakarta ini dihadiri ratusan anjing berbagai ras.

Baca Selengkapnya
Mengulik Mantu Kucing, Tradisi Unik Memohon Turunnya Hujan saat Kemarau di Pacitan
Mengulik Mantu Kucing, Tradisi Unik Memohon Turunnya Hujan saat Kemarau di Pacitan

Tradisi Mantu Kucing dilakukan oleh masyarakat di Dusun Njati, Pacitan, Jawa Timur sejak 1960-an.

Baca Selengkapnya
Viral Souvenir Pernikahan Unik di Mojokerto, Berisi Ayam Warna-warni
Viral Souvenir Pernikahan Unik di Mojokerto, Berisi Ayam Warna-warni

Video souvenir pernikahan ini viral sudah ditonton hampir 3 juta kali.

Baca Selengkapnya
Ternyata Dulu Pelihara Anjing Wajib Bayar Pajak, Tujuannya Mulia Sekali
Ternyata Dulu Pelihara Anjing Wajib Bayar Pajak, Tujuannya Mulia Sekali

Aturan pajak untuk anjing pernah diterapkan di Indonesia, saat masa kolonialisme Belanda.

Baca Selengkapnya
9 Hewan Paling Setia di Dunia, Rayap Salah Satunya!
9 Hewan Paling Setia di Dunia, Rayap Salah Satunya!

Tak hanya manusia, hewan juga diberikan rasa setia oleh Sang Pencipta. Kesetiaan hewan-hewan ini hanya butuh satu pasangan hidup saja. Apa saja hewan tersebut?

Baca Selengkapnya
Jadi Menantu Hotman Paris, Ini Sosok Chen Giovani Istri Fritz Hutapea yang Curi Perhatian
Jadi Menantu Hotman Paris, Ini Sosok Chen Giovani Istri Fritz Hutapea yang Curi Perhatian

Sosok menantu Hotman Paris, Chen Giovani kini mencuri perhatian.

Baca Selengkapnya
Pedagang Sate Anjing Minta Modal, ini Respons Gibran
Pedagang Sate Anjing Minta Modal, ini Respons Gibran

Gibran telah menyerukan agar masyarakat untuk tidak lagi mengonsumsi daging anjing.

Baca Selengkapnya
Jenderal TNI Agus Subiyanto Bersama Tiga Angsa dan Lambang Cinta
Jenderal TNI Agus Subiyanto Bersama Tiga Angsa dan Lambang Cinta

Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Agus Subiyanto dalam unggahan di akun Instagram pribadinya sedang bersama dengan tiga angsa sebagai lambang cinta.

Baca Selengkapnya