Ini Titik-Titik Rawan Macet Saat Arus Balik Lebaran 2023
Merdeka.com - Kakorlantas Mabes Polri, Irjen Firman Santyabudi mengungkapkan, titik-titik rawan kemacetan saat arus balik yang harus diwaspadai oleh para pemudik saat kembali ke Jakarta. Pertama, titik yang perlu dihindari adalah daerah yang terjadi penyempitan jalan.
“Pertama-tama, yang harus diwaspadai adalah titik-titik di mana terjadi penyempitan jalan. Kami selalu menyampaikan tentang adanya potensi-potensi hambatan samping,” katanya saat konferensi pers, Minggu (23/4).
Dia mencontohkan, penyempitan jalan terjadi ketika adanya kegiatan masyarakat seperti pasar tumpah.
-
Dimana arus mudik di Jawa Tengah terlihat padat? Kepadatan arus kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Kalikangkung berdampak pula pada kepadatan arus kendaraan di ruas tol dalam kota Semarang.
-
Bagaimana Korlantas Polri mengantisipasi arus mudik? Untuk berbagai kesiapan pengelolaan terhadap arus mudik dan arus balik, Polri akan mengantisipasi berbagai kegiatan, baik mudik dan balik.Selain itu, kata Slamet, juga mengantisipasi kesiapan tempat-tempat ibadah dan tempat-tempat wisata serta pusat transportasi.
-
Kenapa Korlantas Polri mengantisipasi kecelakaan mudik? Pada tahun 2023 terjadi 512 kejadian. Pada tahun ini diupayakan diturunkan. 'Pada tahun 2024 kami berharap dapat meminimalkan sehingga operasi tadi bisa berjalan dengan aman dan nyaman itu bisa terwujud,' katanya.
-
Di mana arus mudik dan balik Lebaran 2023 paling padat? Jalan Tol Trans Jawa menjadi jalur mudik dan arus balik terpadat di Indonesia.
-
Bagaimana Korlantas Polri siapkan mudik 2024? Selain itu, kata Slamet, polisi tidak hanya melakukan pengaturan lalu lintas arus mudik dan balik, tetapi pengamanan serta kesiapan rumah-rumah ibadah dan tempat wisata.
-
Apa yang dilakukan Polri untuk persiapan mudik 2024? Menjelang pelaksanaan Operasi, Polri akan menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan kementerian dan lembaga terkait pada tanggal 25 Maret. 'Dari Polri untuk kesiapan pengelolaan arus lalu lintas kemarin, kami sudah mempersiapkan dengan berbagai kegiatan yang resminya pada tanggal 25 akan diadakan rakor rapat koordinasi lintas sektoral terkait dengan menggelar Operasi Ketupat tahun 2024,' katanya.
“Kalau di jalan arteri kami menyebut ada pasar tumpah, kegiatan masyarakat, ada simpang sebidang dengan rel kereta api. Ini menjadi catatan-catatan yang para pemudik untuk selalu waspada,” tambah Firman.
Kemudian, titik kemacetan selanjutnya berada di gerbang tol dan rest area. Maka dari itu, dia meminta para pemudik untuk tidak menjadi penghambat satu sama lain saat arus balik nanti.
“Sementara untuk di jalan tol, umumnya terjadi pada gate tol dan ada di rest area. Jadi penting di sini adanya kerja sama seperti yang disampaikan Pak Kapolri tadi bahwa masyarakat betul-betul dituntut untuk berusaha menempatkan diri tidak menjadi penghambat bagi yang lain,” terangnya.
Lebih lanjut, Firman berharap pihaknya bisa melayani masyarakat saat arus balik dengan baik.
“Pertaruhan dengan jumlah yang ada, tentunya kami berharap kita bisa melayani semaksimal mungkin, masyarakat tidak terganggu perjalannya,” tutupnya.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kendaraan didominasi para pemudik hendak balik ke kota asalnya. Tingginya volume kendaraan juga dipicu banyaknya wisatawan.
Baca SelengkapnyaKemacetan selama arus balik tidak hanya terjadi di jalan tol. Ternyata sejumlah ruas jalan arteri utama juga kerap menjadi titik rawan kemacetan.
Baca SelengkapnyaLatif pun telah menyiapkan personelnya untuk mulai memantau pergerakan mobilitas para pemudik sejak siang ini.
Baca SelengkapnyaItu perlu diantisipasi terutama kecelakaan lalu lintas dan kemacetan" ujar Slamet
Baca SelengkapnyaAan mengatakan, gate tol juga masih menjadi trouble spot.
Baca SelengkapnyaRata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.
Baca SelengkapnyaWarga diminta selalu waspada dan mempersiapkan kendaraan sebaik mungkin sebelum mudik
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri membeberkan titik rawan macet di jalur mudik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaJalan lintas Sumatera terpantau macet parah sepanjang 12 kilometer pada Jumat (5/4) sore.
Baca SelengkapnyaKemacetan kendaraan mengular menuju kawasan Pelabuhan Merak
Baca SelengkapnyaVolume arus lalu lintas yang memasuki Jakarta melalui lima Gerbang Tol (GT) sebanyak 117.298 kendaraan.
Baca SelengkapnyaPetugas juga melakukan pemetaan sejumlah titik rawan macet.
Baca Selengkapnya