Ini total kekayaan capres–cawapres
Merdeka.com - Kemarin, Selasa (1/7), para capres dan cawapres membacakan laporan harta kekayaan pribadi di Komisi Pemilihan Umum (KPU). Daftar harta kekayaan tersebut telah diverifikasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPK).
Baik capres Prabowo Subianto, Joko Widodo, cawapres Jusuf Kalla atau pun Hatta Rajasa membacakan jumlah hartanya masing-masing di kantor KPU.
Ada capres yang hartanya lebih dari satu triliun, ada yang puluhan saja. Demikian juga ada cawapres yang hartanya ratusan miliar hingga puluhan miliar saja.
-
Siapa yang daftar capres cawapres? 'Pada hari Sabtu sore, kami telah mendapatkan surat, menerima surat pemberitahuan rencana pendaftaran partai koalisi, atau gabungan partai politik dari Partai NasDem, Partai PKB, dan Partai PKS,' kata Ketua Divisi Teknis KPU RI Idham Holik dalam konferensi pers di KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (16/10).
-
Kenapa politikus maju capres ? Sejumlah kandidat maju sebagai capres dengan tujuan ingin menang. Tapi ada juga yang maju karena alasan ingin membantu memperkuat posisi partainya di parlemen sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin jika terjadi kebuntuan politik.
-
Siapa anggota DPD yang memiliki harta Rp15,7 miliar? Mengutip Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN), Komeng mengaku memiliki harta senilai Rp15,7 miliar lebih.
-
Siapa saja Capres 2024? Sebagaimana diketahui, terdapat 3 pasangan capres dan cawapres yang akan berlaga. Ketiga pasangan itu ialah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Siapa yang memberikan amplop Rp1 Miliar? Namun, ia mengakui bahwa acara tersebut menghasilkan keuntungan karena dua konglomerat memberikan amplop sebesar Rp1 miliar. Para dermawan besar tersebut adalah Tahir dari Bank Mayapada dan Prajogo Pangestu.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
Berikut perincian harta kekayaan masing-masing capres-cawapres yang kemarin telah disampaikan ke KPU, seperti yang berhasil dihimpun merdeka.com, Rabu (2/7):
Jokowi punya harta kekayaan Rp 29,8 M & USD 27.633
Capres Jokowi membacakan laporan harta kekayaan pribadi di Komisi Pemilihan Umum. Data tersebut telah diverifikasi oleh KPK pada tanggal 26 Juni 2014."Ijikan saya menyampaikan laporan harta kekayaan calon presiden periode 2014-2019. Dengan ini saya umumkan harta saya yang telah diklarifikasi KPK pada 26 juni 2014," kata Jokowi di kantor KPU Jakarta, Selasa (1/6) kemarin.Data ini dilaporkan tanggal pelaporan 14 Mei 2014 di kantor KPK. Berikut laporan harta kekayaan capres Jokowi lengkap:Jenis harta1.Harta tidak bergerakRp. 29.453.455.0002.Harta bergerak-Alat Transportasi dan mesin lainnya Rp 954.500.000-Peternakan, perikanan, perkebunan, pertanian, kehutanan, pertambangan, usaha lainnya Rp 572.440.076-Logam mulia Rp. 27.200.000-Batu mulia Rp. 15.000.000-Barang-barang seni, barang-barang antik-harta bergerak Lainnya Rp 319.150.0003. Surat berharga4. Uang tunai, deposito, tabungan, giro, dan setara kas lainnya Rp. 488.140.718 dan USD27.633.5. PiutangSub total harta kekayaanRp. 31.829.885.794 dan USD 27.633 dollar6. HutangRp 1.936.939.782Total nilai harta kekayaanRp 29.892.946.012 dan USD 27.633 dolar
Total harta Prabowo Rp 1,6 triliun dan USD 7,5 juta
Kedua pasangan capres dan cawapres memaparkan Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Selasa (1/7). LHKPN ini sebelumnya telah diverifikasi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).Hasilnya, Prabowo Subianto memiliki harta terbanyak dibandingkan para kandidat lainnya. Calon presiden nomor urut 1 itu, berdasarkan hasil LHKPN memiliki total kekayaan mencapai Rp 1.670.421.574.372 dan USD 7.503.137. Dirinya hanya memiliki hutang sebanyak Rp 28.993.970.Aset terbanyak yang dimiliki Prabowo adalah berasal dari surat berharga senilai Rp 1.526.182.000.011 di 26 perusahaan. Sementara dalam USD surat berharga yang dimiliki Prabowo adalah USD 7.500.000Berikut rincian kekayaan Prabowo antara lain:I. Harta tidak bergerak yang berupa tanah dan bangunan yang terdiri dari empat bidang senilai Rp 205.892.192.000.II. Harta bergerak2.1. Alat transportasi sebanyak delapan unit senilai Rp 1.432.500.000.2.2. Peternakan, perikanan, perkebunan, pertanian, kehutanan, pertambangan dan usaha lainnya sebanyak 3 usaha, senilai Rp12.196.000.0002.3.Logam mulia tidak ada2.4.Batu mulia tidak ada2.5. Barang seni dan antik senilai Rp 3.000.500.0002.6. Harta bergerak lainnya dengan jumlah 127 buah, dan jumlah nilai harta Rp 1.221.727.000.III. Surat Berharga: Total nilai Rp 1.526.182.000.011 dan USD 7.500.000IV. Uang tunai, deposito, tabungan, giro, setara kas lainnya yakni 4 rekening dalam nilai rupiah yakni Rp 20.496.657.361 dan 1 rekening dalam bentuk dollar Amerika senilai 3.134.V. Piutang: tidak adaVI. Utang Rp 28.993.970.Total nilai kekayaan tersebut telah diverifikasi dan klarifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi.
Kekayaan Hatta Rajasa Rp 30,2 miliar dan USD 75.092
Kedua pasangan capres dan cawapres telah membeberkan Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Komisi Pemilu Umum (KPU), Selasa (1/7). Dari keseluruhan, capres Prabowo Subianto memiliki harta paling tinggi.Sedangkan cawapres Hatta Rajasa memiliki kekayaan total sebanyak Rp 30.234.920.584 dan USD 75.092. Dia mempunyai utang di dua rekening dengan total Rp 157.901.040. Harta itu sudah diverifikasi tanggal 25 Juni 2014."Izinkan saya umumkan harta kekayaan calon wakil presiden Indonesia periode 2014-2019, yang telah disampaikan pada KPK pada 20 Mei 2014, dan diklarifikasi pada 25 Juni 2014," kata Hatta.Dalam laporan harta tersebut, Hatta memiliki banyak memiliki barang seni dan antik. Jumlah barang tersebut mencapai 38 buah dengan total Rp 2.050.000.000.Namun, harta tertinggi yang dimiliki Hatta terdapat pada surat berharga. Setidaknya dalam hasil laporan harta itu terdapat 2 unit dengan total Rp 4.115.729.712.I. Harta tidak bergerak yang berupa tanah dan bangunan yang terdiri dari 14 bidang senilai Rp 205.892.192.000.II. Harta bergerak1. Alat transportasi : Tidak ada2. Peternakan, perikanan, perkebunan, pertanian, kehutanan, pertambangan dan usaha lainnya: Tidak ada3.Logam mulia sebanyak 20 buah dengan total Rp 95.000.0004.Batu mulia sebanyak 17 buah dengan total Rp 1.650.000.0005. Barang seni dan antik sebanyak 38 buah, senilai Rp 2.050.000.0006. Harta bergerak lainnya dengan jumlah 10 buah dan 3 set, dengan jumlah Rp 380.000.000.III. Surat Berharga terdapat 2 unit dengan total Rp 4.115.729.712IV. Uang tunai, deposito, tabungan, giro, setara kas lainnya yakni 9 rekening dalam nilai rupiah yakni Rp 357.859.412 dan 2 rekening dalam bentuk dollar Amerika senilai USD 75.092V. Piutang: tidak adaVI. Utang dalam dua rekening senilai Rp 157.901.040Total harta kekayaan: Rp 30.234.920.584 dan USD 75.092
Kekayaan JK Rp 465 M dan USD 1 juta
Cawapres Jusuf Kalla (JK) membacakan laporan harta kekayaan pribadi. Data tersebut telah diverifikasi oleh KPK pada tanggal 26 Juni 2014."Izinkan saya menyampaikan laporan harta kekayaan calon wakil presiden periode 2014-2019. Dengan ini saya umumkan harta saya yang telah diklarifikasi KPK pada 26 juni 2014," kata JK di kantor KPU Jakarta, Selasa (1/6).Data ini dilaporkan tanggal pelaporan 19 Mei 2014 di kantor KPK. Berikut laporan harta kekayaan cawapres JK lengkap:Jenis harta1.Harta tidak bergerakRp 121.817.192.0002.Harta bergerak-Alat Transportasi dan mesin lainnya Rp 525.000.000-Peternakan, perikanan, perkebunan, pertanian, kehutanan, pertambangan, usaha lainnya Rp 1.000.000.000-Logam mulia Rp 300.000.000-Batu mulia Rp 100.000.000-Barang-barang seni, barang-barang antik-harta bergerak lainnya Rp 138.700.0003. Surat berhargaRp 334.803.839.290USD 357.7514. Uang tunai, deposito, tabungan, giro, dan setara kas lainnya Rp 6.945.423.767dan USD 700.813.5. Piutang-Sub total harta kekayaanRp 465.630.155.057USD 1.058.564 dollar6. HutangRp 19.660.000-Total nilai harta kekayaanRp 465.610.495.057USD 1.058.564 (mdk/war)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Lantas, berapa kira-kira harta kekayaan para ketua umum partai tersebut?
Baca SelengkapnyaBeberapa pejabat negara juga adalah seorang pengusaha.
Baca SelengkapnyaSelain gagasan, visi dan misi, publik juga menyoroti harta kekayaan para capres-cawapres.
Baca SelengkapnyaTotal utang Gibran mencapai Rp551,58 juta. Sedangkan total kekayaan Gibran mencapai Rp 26,03 miliar.
Baca SelengkapnyaKPU telah mengatur batasan mengenai sumbangan dana kampanye di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaBanyak yang tak menyangka, Wali Kota Solo ini maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) di detik-detik terakhir.
Baca SelengkapnyaAep Syaepuloh, Bupati Karawang, menonjol sebagai bupati terkaya di Indonesia.
Baca SelengkapnyaDi urutan pertama daftar menteri termiskin di kabinet Prabowo ditempati Menteri Koordinator Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia dengan total kekayaan Rp1,6 M.
Baca SelengkapnyaKPK merilis laporan harta kekayaan Anies Baswedan dan Cak Imin
Baca SelengkapnyaMenurut Cak Imin, ketimpangan itu harus dibenahi. Dia berharap, ketimpangan Tanah Air bisa ditekan.
Baca SelengkapnyaKomisi Pemilihan Umum (KPU) mengeluarkan laporan dana awal kampanye capres dan cawapres Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaSalah satu hal menarik dari jajaran menteri Kabinet Merah Putih adalah profil harta kekayaan mereka.
Baca Selengkapnya