Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Intimidasi pada saksi dan keluarga korban 1965 masih kencang

Intimidasi pada saksi dan keluarga korban 1965 masih kencang Ketua YPKP 65 Bejo Untung. ©2016 merdeka.com/faiq hidayat

Merdeka.com - Ketua Yayasan Penelitian Korban Pembunuhan 1965 (YPKP 65) Untung Bejo mengungkapkan, pihaknya masih sering mendapati intimidasi dari sejumlah pihak. Bahkan saksi kuburan massal peristiwa 1965 juga sering menerima ancaman dan teror.

"Teman kami di daerah masih dapat intimidasi, masih dapat teror dan ancaman. Bahkan saat datang kemari pun masih mendapatkan teror," tegasnya di Kantor Menkopolhukam, Jakarta, Senin (9/5).

Dia menambahkan, ancaman dan teror sangat dirasakan di Pati dan Pekalongan. Hingga hari sebelum para saksi dan korban tragedi 1965 ini akan berangkat ke Jakarta, juga masih sempit dicurigai.

Mendengar informasi tersebut, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Luhut Pandjaitan, kata Untung, akan melakukan koordinasi dengan Kodam agar tidak melakukan tekanan kepada korban peristiwa 1965.

"Dan tadi Pak Luhut dengan lugas mengatakan, 'negara kita negara besar, kami akan selesaikan, dia bilang. Saya tau persis, saudara kami juga merasa ada yang menjadi korban, korban ketika itu, pamannya, apanya, di samping juga dibunuh oleh kelompok militer,' itu tadi diterangkan," jabarnya.

Untung mengakui, sempat terbersit rasa khawatir jika pihaknya malah mendapatkan intimidasi saat memberikan laporkan mengenai keberadaan kuburan massal korban 1965. Namun, sekolah Mendengar pernyataan Luhut, dia mengaku merasa lebih tenang.

"Dalam hal ini Bapak Luhut menyampaikan dengan jelas, apabila itu tidak, itu berpulang ke Bapak Luhut sendiri. Apabila dia tidak menjamin keamanan, omongan Pak Luhut dipertanyakan. Tapi saya menangkap, omongan Bapak Luhut serius dengan tegas akan menjamin keamanan semua," tutupnya.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Foto Langka Suasana Mencekam Jakarta Usai Penculikan para Jenderal di Tragedi G30S, TNI dengan Tank Kuasai Ibu Kota & Buru PKI
Foto Langka Suasana Mencekam Jakarta Usai Penculikan para Jenderal di Tragedi G30S, TNI dengan Tank Kuasai Ibu Kota & Buru PKI

Simak foto langka suasana di Jakarta usai tragedi G30S. Banyak tank berkeliaran memburu anggota PKI.

Baca Selengkapnya
LPSK Jemput Bola Temui Keluarga Imam Masykur, Gali Kronologi Pembunuhan Dilakukan Anggota Paspampres dan TNI
LPSK Jemput Bola Temui Keluarga Imam Masykur, Gali Kronologi Pembunuhan Dilakukan Anggota Paspampres dan TNI

Jemput bola dilakukan LPSK dengan mendatangi keluarga korban di Aceh.

Baca Selengkapnya
Minta Perlidungan ke LPSK, Saksi dan Keluarga Korban Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Diancam dan Ketakutan
Minta Perlidungan ke LPSK, Saksi dan Keluarga Korban Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Diancam dan Ketakutan

LPSK masih mendalami keterangan saksi dan keluarga korban pembunuhan Vina Cirebon.

Baca Selengkapnya