Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Isu asuransi USD 5 juta di balik kematian Mirna

Isu asuransi USD 5 juta di balik kematian Mirna jessica mirna. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin memasuki babak baru. Pihak Jessica Kumala Wongso yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini menggulirkan berbagai isu dan pembelaan yang membuat heboh pemberitaan Tanah Air.

Yudi Wibowo Sukinto selaku kuasa hukum Jessica masih terus menganggap kliennya dijadikan kambing hitam dalam kasus ini. Dia berpendapat ada aktor utama atas kematian Mirna yang tewas akibat usai menenggak kopi dicampur racun sianida.

"Mengapa yang disangka Jessica terus? Padahal tidak menutup kemungkinan orang lain selain Jessica. Jessica sebagai korban kambing hitam saja," kata Yudi beberapa waktu lalu.

Ada beberapa hal yang membuat Yudi tidak yakin jika kliennya pelaku pembunuhan Mirna. Salah satunya, jangka waktu kematian Mirna usai menenggak kopi bercampur sianida, dinilainya memakan waktu terlalu lama.

Mengingat, dari perkiraan Mirna meminum kopi itu sekitar pukul 16.00 WIB dan dipastikan tewas pada pukul 18.00 WIB. "Kalau racun sianida tidak selama itu, pasti dia ada sakit yang lain," ujar Yudi.

Selain itu, Yudi membuka episode baru di balik kematian Mirna. Dengan lantang, dia mengungkapkan kecurigaan adanya persoalan asuransi dalam jumlah besar menyangkut kematian Mirna tersebut.

"Saya curiga ada asuransi jiwa atas nama Wayan Mirna dengan jumlah besar di luar negeri. Kalau motif dibunuh maka dapat asuransi USD 5 juta," ungkap dia.

Pernyataan Yudi pun akhirnya menjadi polemik. Sejumlah pihak mempertanyakan kebenaran dari kabar yang disampaikan tim kuasa hukum Jessica tersebut.

Mendapat tudingan tim Jessica, keluarga Mirna khususnya sang ayah, Darmawan Salihin pun geram. (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Reaksi Jessica Mila Sang Suami Foto Berdua sama Jessica Wongso
Reaksi Jessica Mila Sang Suami Foto Berdua sama Jessica Wongso

Suami Jessica Mila, Yakup Hasibuan membagikan momen kebersamaannya dengan Jessica Wongso. Sang istri turut berkomentar.

Baca Selengkapnya
Kasus Kematian Mirna Kembali Ramai Dibicarakan, ini Potret Terbaru Jessica Wongso di Dalam Penjara
Kasus Kematian Mirna Kembali Ramai Dibicarakan, ini Potret Terbaru Jessica Wongso di Dalam Penjara

Potret terbaru Jessica Kumala Wongso di penjara mencuri perhatian. Dia nampak sedang merajut.

Baca Selengkapnya
Jessica Kumala Wongso buat Surat dari Dalam Penjara, Begini Isinya Tak Terduga
Jessica Kumala Wongso buat Surat dari Dalam Penjara, Begini Isinya Tak Terduga

Berikut isi surat Jessica Kumala Wongso yang ditulis dari dalam penjara.

Baca Selengkapnya
Kisah Pembunuhan Kopi Sianida Mirna Bakal Diangkat di Netflix, Ini Perjalanan Kasusnya
Kisah Pembunuhan Kopi Sianida Mirna Bakal Diangkat di Netflix, Ini Perjalanan Kasusnya

Film dokumenter tersebut dipastikan segera tayang pada September 2023.

Baca Selengkapnya
Babak Baru Kasus Kopi Sianida, Jessica Kumala Wongso Ajukan PK ke PN Jakarta Pusat
Babak Baru Kasus Kopi Sianida, Jessica Kumala Wongso Ajukan PK ke PN Jakarta Pusat

Penasihat hukum Jessica Wongso, Otto Hasibuan mengatakan, permohonan PK dilakukan karena pihaknya menemukan novum.

Baca Selengkapnya
Lama Tak Terdengar, Begini Kabar Terbaru Ni Ketut Sianti Ibunda Mirna Salihin
Lama Tak Terdengar, Begini Kabar Terbaru Ni Ketut Sianti Ibunda Mirna Salihin

Bertahun-tahun lamanya sejak kematian Mirna, Ni Ketut Sianti menjalani kehidupan yang tertutup.

Baca Selengkapnya
Jaksa Gadungan Tipu Orang Tua, Istri hingga Pacar dengan Total Kerugian Rp4,6 Miliar
Jaksa Gadungan Tipu Orang Tua, Istri hingga Pacar dengan Total Kerugian Rp4,6 Miliar

CAN melakukan penipuan terhadap pacar, orang tua, istri hingga mantan pacarnya dengan total kerugian hingga Rp4,6 miliar.

Baca Selengkapnya
Dilaporkan ke Bareskrim Aliansi Advokat Pembela Jessica Wongso, Begini Respons Ayah Mirna Salihin
Dilaporkan ke Bareskrim Aliansi Advokat Pembela Jessica Wongso, Begini Respons Ayah Mirna Salihin

Edi dipolisikan lantaran dianggap pelapor terlibat menghilangkan barang bukti rekaman CCTV kematian Mirna.

Baca Selengkapnya
Ayah Mirna Salihin Dipolisikan Eks Pegawai Gara-Gara Tak Bayar Pesangon Rp3,5 Miliar
Ayah Mirna Salihin Dipolisikan Eks Pegawai Gara-Gara Tak Bayar Pesangon Rp3,5 Miliar

Ayah Mirna Salihin dituduh tak membayar uang pesangon karyawannya sebesar Rp3,5 miliar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terungkap Suap Hakim Rp 3,5 Miliar, Ibu dari Ronald Tannur Ditangkap Kejagung
VIDEO: Terungkap Suap Hakim Rp 3,5 Miliar, Ibu dari Ronald Tannur Ditangkap Kejagung

Meirizka menghabiskan Rp3,5 miliar menyuap tiga hakim PN Surabaya untuk menjatuhkan vonis bebas terhadap anaknya

Baca Selengkapnya
Vendor Kementan Diminta Bantu Bayar Rawat Inap Istri SYL Meski sedang Berduka
Vendor Kementan Diminta Bantu Bayar Rawat Inap Istri SYL Meski sedang Berduka

Fajar mengaku dirinya kala itu hanya dapat mentransfer uang. Dikarenakan mertuanya yang berada di Bondowoso meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
9 Orang Tewas dalam Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Cikampek, Segini Asuransi yang Bakal Diterima
9 Orang Tewas dalam Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Cikampek, Segini Asuransi yang Bakal Diterima

Segini asuransi yang bakal diterima korban kecelakaan maut di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya