Jalur mudik motor di Karawang macet parah!
Merdeka.com - Arus lalu lintas jalur mudik khusus sepeda motor di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, macet parah menyusul terus melonjaknya pemudik bermotor memasuki H-2 Lebaran atau Sabtu dini hari.
Kemacetan parah terjadi di sejumlah titik seperti di Plawad, Telagasari, Cikalong, serta di titik-titik jalur mudik khusus sepeda motor lainnya.
"Pemudik bermotor terus melonjak. Sehingga arus lalu lintas di jalur khusus sepeda motor benar-benar padat," kata seorang petugas pengamanan lebaran nonpolri, Kaming, di Karawang, Sabtu (26/7).
-
Kenapa banyak orang mudik pakai motor? Mayoritas masyarakat beralasan mudik memakai motor lebih hemat biaya dan memudahkan mobilisasi di kampung halaman. "Kalau pakai motor, biayanya enggak sampai Rp500 ribu. Di kampung juga bisa ke mana-mana. Pakai motor bisa 8-9 jam, paling kalau capek istirahat dulu di rest area,"
-
Kenapa Jalur Pantura Jawa Barat sepi saat mudik? Namun adanya Tol Cipali membuat eksistensi jalur Pantura kian memudar, bahkan cenderung sepi dari kendaraan pemudik.
-
Apa arti mudik? Ada pendapat mengatakan, mudik singkatan dari bahasa Jawa 'mulih disik' artinya pulang sebentar. Ada juga yang menyebut mudik berasal bahasa Betawi artinya menuju udik atau menuju kampung
-
Apa arti kata 'mudik' sebenarnya? Menurut Direktur Narabahasa Ivan Lanin, kata 'mudik' berasal dari naskah kuno berbahasa Melayu yang berarti 'Pergi ke Hulu Sungai'.
-
Apa yang perlu dipersiapkan saat mudik naik motor? Membawa bekal seperti air minum, makanan ringan, dan kit P3K adalah ide yang baik.
-
Bagaimana cara mudik? Meski tak direkomendasikan, mudik naik motor masih dilakukan warga. Mudik dengan sepeda motor masih dipilih masyakarat meski dari segi keselamatan sangat berbahaya. Biasanya, pemudik naik motor karena tidak dapat tiket angkutan atau kampung halamannya tidak terlalu jauh.
Kepadatan hingga mengakibatkan kemacetan di jalur mudik khusus sepeda motor itu juga dipengaruhi kondisi beberapa titik menuju Simpang Jomin yang mengalami kemacetan parah.
Ia menyatakan, banyak pemudik yang menggunakan mobil pribadi memilih untuk melewati jalur khusus sepeda motor karena mereka mengetahui di sekitar simpang Jomin macet parah.
Menurut dia, pada Sabtu dini hari hingga pagi, kondisi arus lalu lintas benar-benar padat. Bahkan di beberapa titik tertentu, arus lalu lintas jalur mudik khusus sepeda motor nyaris tidak bergerak.
"Tetapi kondisi itu tidak berlangsung lama, dan tidak lebih dari satu jam. Setelah itu, arus tetap bergerak meski kecepatannya hanya 0-20 kilometer, per jam," kata dia.
(mdk/tts)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.
Baca SelengkapnyaKemacetan terjadi karena para pengendara roda dua berteduh dari hujan di underpass Mampang.
Baca SelengkapnyaSelain itu, kemacetan panjang juga terjadi di Jalan Arteri Yos Sudarso akibat kendaraan yang mengantre.
Baca SelengkapnyaRizky mengatakan jumlah jumlah kendaraan yang memasuki Puncak saat libur panjang Maulid Nabi ini mencapai 150.000 kendataan.
Baca SelengkapnyaLongsor Timbun Jalan Lintas Sitinjau Lauik, Pengendara Terjebak sejak Siang
Baca SelengkapnyaJalur arteri Karawang yang mulai dipenuhi oleh pemudik yang didominasi dengan kendaraan roda dua.
Baca SelengkapnyaRuas tol lainnya yang memicu sopir kehabisan tenaga yakni ruas Tol Semarang-Solo.
Baca SelengkapnyaMacetnya jalanan saat libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW kemarin, tampaknya tidak hanya di jalan raya tapi juga di gunung bahkan arung jeram.
Baca Selengkapnya"Karena macetnya parah dua jam sampai enggak gerak," cerita Eko yang terjebak macet
Baca SelengkapnyaSejumlah warga, khususnya pengguna sepeda motor, terpaksa selap-selip di antara truk-truk besar untuk menembus kemacetan.
Baca SelengkapnyaKendaraan tidak berjalan sama sekali di kawasan Puncak. Para pengendara yang lelah memutuskan beristirahat di pinggir jalan.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan penampakan kusutnya macetnya di Jakarta, tepatnya di Jalan Gatot Subroto.
Baca Selengkapnya