Jangan mudah percaya predikat guru spiritual
Merdeka.com - Kasus menjerat Gatot Brajamusti alias Aa Gatot membuat stigma negatif kepada para guru spiritual. Pemilik Padepokan Brajamusti itu dianggap mencoreng nama baik di kalangan ahli spiritual.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma'ruf Amin mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan orang-orang berpredikat guru spiritual. Hal ini disampaikannya sehubungan dengan tertangkapnya Gatot Brajamusti terkait kepemilikan narkoba jenis sabu.
"Jangan mudah percaya dengan sebutan-sebutan atau predikat-predikat guru spiritual. Harus tanya kiri kanan. Harus selektif," ujarnya kepada merdeka.com, Sabtu (2/9).
-
Siapa guru inspiratif di Bandung? Hendra merupakan anak pertama dari empat bersaudara. Di keluarganya, Hendra jadi satu-satunya yang penyandang disabilitas. Namun Hendra justru terpacu untuk bisa memperoleh hak pendidikannya, bahkan ia menjadi satu-satunya anak di keluarganya yang menjadi sarjana.'Alhamdulillah sekarang bisa bergabung jadi guru di SMPN 4 Bandung. Saya merupakan satu-satunya anggota keluarga yang memiliki disabilitas. Namun, saya juga satu-satunya di keluarga yang bisa sekolah sampai sarjana,' katanya
-
Apa makna kata-kata untuk guru? Kata-kata ini adalah bentuk ekspresi dari penghargaan yang tulus dan pengakuan akan dedikasi serta pengorbanan mereka.
-
Mengapa kata-kata spiritual penting? Kata-kata spiritual akan membantu setiap manusia melawan perasaan tak stabil dalam kehidupan.
-
Apa itu kekuatan spiritual? Kehidupan manusia dipengaruhi oleh kekuatan spiritual sehingga membantunya menghilangkan hambatan dan menghempas seluruh hal negatif. Selain itu, kekuatan ini juga disebut akan memberi Anda kekuatan batin.
-
Bagaimana cara agar kata-kata spiritual lebih bermakna? Meluangkan waktu untuk membaca dan menghayati kata-kata spiritual inspiratif bisa dilakukan di waktu senggang.
-
Dimana pengaruh guru bisa dirasakan? Seorang guru mempengaruhi keabadian; dia tidak pernah tahu di mana pengaruhnya berhenti.
Ma'ruf mengingatkan masyarakat untuk tidak menjadikan seseorang sebagai guru spiritual hanya karena memiliki pelbagai kelebihan. MUI mengingatkan, hal paling utama sosok guru spiritual harus mengerti syariah dan tasawuf.
"Kalau guru spiritual itu harus orangnya mumpuni gitu loh. Di samping sufi dia harus ulama. Ngerti fikih. Kalau nggak ngerti fikih gimana dia menempatkan diri sebagai guru spiritual?" lanjutnya.
Tidak sembarang orang bisa dijadikan guru dan panutan. Ma'ruf sendiri menyatakan tidak selayaknya pria yang akrab disapa Aa Gatot ini disebut sebagai guru spiritual.
"Istilah guru spiritual itu kan predikat yang seharusnya tinggi sekali, karena itu tidak selayaknya. Dia menyandang gelar guru spiritual kok terlibat dalam masalah narkoba?" tandasnya.
(mdk/ang)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Memahami pseudoscience penting agar Anda lebih waspada dan mampu membuat keputusan ilmiah yang sahih.
Baca SelengkapnyaMeskipun terdengar manis dan penuh pujian, ucapan seseorang kadang-kadang dapat secara tidak sadar merendahkan orang lain.
Baca SelengkapnyaGunung Slamet dikaitkan dengan berbagai mitos gaib dan unik.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyebut dirinya saat ini berkat guru yang cerewet
Baca SelengkapnyaVideo tersebut dinarasikan ada seorang pemuka agama yang memimpin jemaah tertentu
Baca SelengkapnyaJantung pisang adalah bunga yang membantu pertumbuhan buah pisang.
Baca SelengkapnyaBeredar tangkapan layar yang mengeklaim PM Singapura menyebut Indonesia sebagai negara yang tidak akan maju karena gila agama
Baca SelengkapnyaJangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.
Baca Selengkapnya