Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Hari Raya Nyepi, 26 ribu orang tinggalkan Bali

Jelang Hari Raya Nyepi, 26 ribu orang tinggalkan Bali Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1940 di Bali, yang akan berlangsung pada Sabtu (17/3). Sudah terlihat lonjakan penumpang di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung Bali, Jumat (16/3).

Terhitung dari pukul 15.00 WITA, Kamis (15/3) sampai pada Jumat (16/3) siang hari sekitar 26 ribu penumpang yang meninggalkan Pulau Dewata tersebut. Dari pantauan di lapangan, lonjakan penumpang terjadi di terminal domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai. Kendaraan roda empat mengantre untuk menurunkan para penumpang yang hendak meninggalkan Bali.

"Kalau penumpang yang akan meninggalkan Bali, perkiraan kami sekitar 25 sampai 26 ribu," ucap Kepala Humas Bandara Ngurah Rai Angkasa Pura I, Arie Ahsannurohim saat ditemui di Kantor Humas Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Menurut Arie, menjelang Hari Raya Nyepi di Bali, memang cenderung ada lonjakan penumpang di Bandara I Gusti Ngurah Rai. Dari data yang didapat total sebanyak 408 pesawat beroperasi sebelum ditutupnya Bandara pada Sabtu pukul 06.00 WITA.

"Kalau hari ini total 408 pesawat, kami prediksi pergerakan penumpang sekitar 54.835 yang akan datang maupun keluar ke Bali. Baik penumpang keberangkatan domestik dan internasional yang melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai," imbuhnya.

Kendati Hari Raya Nyepi, intensitas penumpang yang masuk ke Bali tidak menurun. Menurut Arie, walaupun menurun kemungkinan sekitar 2 atau 3 persen untuk yang di domestik. Karena, Hari Raya Nyepi bersamaan dengan weekend banyak juga wisatawan yang akan belibur ke Bali untuk menikmati Hari Raya Nyepi.

"Hari Raya Nyepi kali ini bertepatan dengan weekend. Sehingga arus kedatangan ke Bali untuk terminal internasional dan domestik terus bergulir. Hari Raya nyepi ini tidak menurunkan intensitas para wisatawan yang datang ke Bali," paparnya.

Bandara I Gusti Ngurah Rai akan berhenti beroperasi pada Sabtu pukul 01.40 WITA. Kemudian akan dibuka kembali pada Minggu (19/3) pukul 06.00 WITA. Untuk maskapai yang terakhir meninggalkan Bali untuk domestik adalah Garuda Indonesia dengan tujuan Timika Papua, pukul 01.40 WITA.

"Kalau maskapai Internasional adalah China Eastern Airlines tujuan penerbangan China Peking. Sekitar pukul 01.20 WITA," tutup Arie. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita

Penutupan bandara dikecualikan untuk penerbangan yang bersifat darurat dan juga medical evacuation, itupun dengan persyaratan tertentu.

Baca Selengkapnya
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru

Bandara I Gusti Ngurah Rai juga mencatat ada 6.736 pergerakan pesawat selama periode libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022

Dari total penumpang di tahun 2023, terdiri atas 9.918.236 penumpang domestik dan 11.533.185 penumpang internasional.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ribuan Penumpang Padati Terminal Pulo Gebang Saat Libur Panjang Waisak
FOTO: Ribuan Penumpang Padati Terminal Pulo Gebang Saat Libur Panjang Waisak

Pada momen libur panjang Waisak, Terminal Pulo Gebang mengalami lonjakan penumpang menuju kota-kota di Jawa dan Sumatera.

Baca Selengkapnya
Viral Turis Jalan Kaki ke Bandara Bali Akibat Macet Parah, Ini Penjelasan Petugas
Viral Turis Jalan Kaki ke Bandara Bali Akibat Macet Parah, Ini Penjelasan Petugas

Petugas menyebutkan, terkait adanya kemacetan di jalur menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai terus memonitor kecepatan in-out kendaraan.

Baca Selengkapnya
Jelang Libur Natal, Bandara Soetta Diprediksi Alami Lonjakan 170 Ribu Penumpang per Hari
Jelang Libur Natal, Bandara Soetta Diprediksi Alami Lonjakan 170 Ribu Penumpang per Hari

Puncak arus mudik pertama akan dimulai pada Jumat tanggal 22 Desember 2023 atau H-3 sebelum Natal,"

Baca Selengkapnya
Terjebak Macet di Jalan Tol Bali Mandara, Turis Jalan Kaki Menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai
Terjebak Macet di Jalan Tol Bali Mandara, Turis Jalan Kaki Menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai

Tidak hanya turis asing yang berjalan menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai ada juga turis domestik.

Baca Selengkapnya
Pariwisata Bali Bangkit, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara Ngurah Rai Melonjak
Pariwisata Bali Bangkit, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara Ngurah Rai Melonjak

Bandara I Gusti Ngurah Rai pada semester pertama 2024 mencatatkan 11.259.019 penumpang dan 68.202 pergerakan pesawat.

Baca Selengkapnya
Libur Akhir Tahun, 291 Ribu Lebih WNI Tinggalkan Indonesia
Libur Akhir Tahun, 291 Ribu Lebih WNI Tinggalkan Indonesia

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta, menyiagakan 603 personel.

Baca Selengkapnya
Menhub Prediksi 107 Juta Orang Mudik Saat Libur Nataru 2023
Menhub Prediksi 107 Juta Orang Mudik Saat Libur Nataru 2023

Menurut Budi, konsentrasi utama pemudik ke Yogyakarta dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Jumlah tersebut mengalami peningkatan sebanyak 6 persen dari jumlah pelayanan penumpang di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu

Puncak arus mudik di Bandara Banyuwangi diprediksi pada hari ini, Sabtu (6/4/2024) dan Minggu (7/4/2024).

Baca Selengkapnya