Jelang Libur Panjang, Volume Kendaraan Keluar Bali Meningkat
Merdeka.com - Mendekati liburan panjang, jumlah kendaraan yang keluar Pulau Bali meningkat. Namun, untuk kendaraan masuk Bali belum meningkat. Kasat Lantas Polres Jembrana Iptu Shita Ayu Pramesti memprediksi banyak warga mudik ke kampung halaman mereka.
"Satu minggu terakhir ada peningkatan tapi tidak signifikan. Tapi ada peningkatan kendaraan keluar. Motor itu mulai banyak (keluar Bali) mudik mungkin," kata Shinta saat dihubungi, Selasa (27/10).
Dia menerangkan, jumlah kendaraan yang keluar Bali pada Sabtu (24/10) sebanyak 3.672. Dari jumlah itu, kendaraan roda duanya sebanyak 952.
-
Kenapa banyak orang mudik pakai motor? Mayoritas masyarakat beralasan mudik memakai motor lebih hemat biaya dan memudahkan mobilisasi di kampung halaman. "Kalau pakai motor, biayanya enggak sampai Rp500 ribu. Di kampung juga bisa ke mana-mana. Pakai motor bisa 8-9 jam, paling kalau capek istirahat dulu di rest area,"
-
Dimana saja pemudik motor terlihat ramai? Mudik motor masih jadi primadona Jutaan pemudik dengan motor menyemut selama musim mudik 2023. Memadati ruas-ruas jalan demi bertemu keluarga di kampung halaman.
-
Siapa yang mudik? Tahun ini, diprediksi 123 juta orang akan melakukan perjalanan mudik.
-
Apa arti kata 'mudik' sebenarnya? Menurut Direktur Narabahasa Ivan Lanin, kata 'mudik' berasal dari naskah kuno berbahasa Melayu yang berarti 'Pergi ke Hulu Sungai'.
-
Dimana mudik paling banyak? Paling banyak di Pulau Jawa.
-
Apa arti mudik? Ada pendapat mengatakan, mudik singkatan dari bahasa Jawa 'mulih disik' artinya pulang sebentar. Ada juga yang menyebut mudik berasal bahasa Betawi artinya menuju udik atau menuju kampung
Selanjutnya, pada tanggal 25 hingga 27 Oktober, jumlah kendaraan yang keluar Bali terus meningkat. Dalam sehari, rata-rata kendaraan roda dua yang keluar Bali sebanyak 1.400.
Selain itu, kendaraan yang masuk Bali dalam empat hari terakhir rata-rata di angka 3.100 kendaraan. Prediksi peningkatan kendaraan yang masuk Bali baru terjadi nanti malam.
"Harusnya hari ini (ada peningkatan) karena besok libur mereka mulai jalan hari ini. Kalau yang masuk roda 4 (mungking nanti malam ada peningkatan)," ujar Shinta.
Kapolres Jembrana Bali AKBP Ketut Gede Adi Wibawa mengatakan penyebarangan mengalami peningkatan tapi tidak signifikan.
"Cuma mungkin prediksinya nanti malam. Terus untuk antisipasi itu kita membuat pos pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk," ujarnya.
Mengantisipasi melonjaknya kendaraan masuk Bali, polisi menambah personel di Pelabuhan Gilimanuk. Sebanyak 40 anggota polisi akan berjaga di Pelabuhan Gilimanuk mengantisipasi lonjakan lalu lintas.
"Selain penerapan protokol kesehatan kita di Gilimanuk laksanakan operasi yustisi bergabung dengan instansi terkait," ujarnya.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kemenhub merinci jumlah kendaraan yang keluar Jabodetabek sebanyak 753.487 kendaraan dan 1.506.974 orang.
Baca SelengkapnyaVolume kendaraan keluar dari Jakarta melalui lima gerbang tol mengalami peningkatan.
Baca SelengkapnyaPuncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran
Baca SelengkapnyaAngka tersebut meningkat dibanding potensi pergerakan masyarakat pada masa Lebaran 2023 yakni 123,8 juta orang.
Baca SelengkapnyaTotal volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini naik 17,1 persen.
Baca SelengkapnyaSebanyak 69.930 kendaraan meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama arah Transjawa.
Baca SelengkapnyaMenteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi 193,6 juta orang Indonesia melakukan perjalanan saat libur Lebaran Idulfitri 1445H/2024 Masehi.
Baca SelengkapnyaPetugas menyebutkan, terkait adanya kemacetan di jalur menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai terus memonitor kecepatan in-out kendaraan.
Baca SelengkapnyaDari hasil rekapitulasi jumlah kendaraan pada arus mudik dari Merak ke Bakauheni yang didata Polda Banten sebanyak 259.216 kendaraan bermotor.
Baca SelengkapnyaVolume lalin meninggalkan wilayah Jabotabek naik 9,13% dibandingkan lalin normal
Baca SelengkapnyaMenurut Budi, konsentrasi utama pemudik ke Yogyakarta dan sekitarnya.
Baca Selengkapnya