Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Mudik 2019, Jadwal Perjalanan KA Pangrango Bogor-Sukabumi Ditambah

Jelang Mudik 2019, Jadwal Perjalanan KA Pangrango Bogor-Sukabumi Ditambah Beli Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran Semakin Mudah via Online. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah rangkaian perjalanan KA Pangrango relasi Bogor-Sukabumi jelang mudik Lebaran 2019. Penambahan kereta tersebut ditandai dengan diluncurkannya perjalanan perdana KA Pangrango tambahan di Stasiun Bogor, Selasa (14/5).

Executive Vice President PT KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta Dadan Rudiansyah mengatakan, KA Pangrango tambahan ini memiliki kapasitas penumpang sebanyak 474 tempat duduk dalam satu rangkaian.

Rinciannya, kata Dadan, 50 tempat duduk untuk satu kereta eksekutif dan 424 untuk empat kereta ekonomi.

Orang lain juga bertanya?

"Jadi selama ini perjalanan KA Pangrango untuk melayani penumpang dari Bogor-Sukabumi hanya bisa enam kali perjalanan dalam satu hari, sekarang menjadi 12 kali perjalanan," ungkap Dadan.

Dadan menambahkan, harga tiket untuk KA Pangrango tambahan ini sama dengan harga KA Pangrango eksisting, yaitu Rp 80 ribu untuk eksekutif dan Rp 35 ribu untuk ekonomi.

Dadan juga menyebut, animo masyarakat pengguna jasa KA Pangrango cukup tinggi. Dari data yang dimilikinya, rata-rata okupasi KA Pangrango pada akhir pekan bisa mencapai hampir 100 persen. Sedangkan di hari kerja bisa mencapai 80-90 persen.

Dengan adanya tambahan jadwal KA Pangrango ini, pihaknya berharap masyarakat dapat mudah melakukan perjalanan dari Bogor ke Sukabumi maupun sebaliknya.

"Saya harap ini jadi jawaban untuk masyarakat yang mencintai kereta api. Selain itu, kereta api ini juga ditujukan untuk masyarakat yang hendak melakukan perjalanan rekreasi karena Kota Bogor dan Sukabumi sudah terkenal dengan objek wisatanya," terangnya.

KA Pangrango tambahan ini ditarik menggunakan Lokomotif CC300 yang diproduksi oleh PT Industri Kereta Api (Inka).

Kelebihan dari Lokomotif CC300 ini cocok digunakan di medan pegunungan yang berkelok dan menanjak seperti jalur kereta Bogor-Sukabumi.

Selain itu, CC300 dinilai lebih mampu menerjang banjir, sebab batas toleransi ketinggian air maksimal 25 sentimeter.

"Ini didesain lebih tinggi. Yang biasa kita pakai itu kalau ada air 10 sentimeter itu bisa kena langsung motornya. Kalau sekarang lebih tinggi, jadi lebih kuat," sebut Dadan.

Dadan menuturkan, pihaknya juga melakukan pemantauan di beberapa titik rawan bencana di jalur kereta Bogor-Sukabumi. Kata Dadan, ada sembilan titik rawan longsor dan amblas di jalur tersebut.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Libur Iduladha KAI Tambah Kursi Relasi Purwokerto, Catat Tanggal Keberangkatannya
Jelang Libur Iduladha KAI Tambah Kursi Relasi Purwokerto, Catat Tanggal Keberangkatannya

Tempat duduk tambahan ini untuk meningkatkan pelayanan sekaligus mengakomodir penumpang kembali menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya
Luncurkan 3 Kereta Api Baru, KAI Bagi-Bagi Diskon Tiket Rute Garut, Banjar dan Malang
Luncurkan 3 Kereta Api Baru, KAI Bagi-Bagi Diskon Tiket Rute Garut, Banjar dan Malang

Ketiga kereta baru tersebut antara lain: KA Papandayan, KA Pangandaran, dan KA Malabar.

Baca Selengkapnya
Switch Over Stasiun Manggarai Dimulai Hari Ini, Catat Perubahan Peron KRL Supaya Tak Salah Naik
Switch Over Stasiun Manggarai Dimulai Hari Ini, Catat Perubahan Peron KRL Supaya Tak Salah Naik

Simak Perubahan Jalur dan Peron Keberangkatan di Stasiun Manggarai

Baca Selengkapnya
Pecah Rekor Rute Terjauh, Kereta Api Blambangan Expres Layani Rute Stasiun Ketapang-Pasar Senen
Pecah Rekor Rute Terjauh, Kereta Api Blambangan Expres Layani Rute Stasiun Ketapang-Pasar Senen

Pecah Rekor Rute Terjauh, Kereta Api Blambangan Expres Layani Rute Stasiun Ketapang-Pasar Senen

Baca Selengkapnya
KAI Perpanjang Relasi KA Blambangan Ekspres jadi Pasar Senen-Ketapang PP, Kursi Kelas Ekonomi Tak Lagi Tegak 90 Derajat
KAI Perpanjang Relasi KA Blambangan Ekspres jadi Pasar Senen-Ketapang PP, Kursi Kelas Ekonomi Tak Lagi Tegak 90 Derajat

KA Blambangan Ekspres kini melayani perjalanan dari Pasar Senen-Ketapan PP.

Baca Selengkapnya
KAI Tambah 344 Perjalanan Kereta Api dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen, Cek Rutenya di Sini
KAI Tambah 344 Perjalanan Kereta Api dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen, Cek Rutenya di Sini

KAI Tambah 344 Perjalanan Kereta Api dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen, Cek Rutenya di Sini

Baca Selengkapnya
Libur Long Weekend, Ada Tambahan 10 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh
Libur Long Weekend, Ada Tambahan 10 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh

Penambahan frekuensi perjalanan kereta api tersebut ditujukan untuk mengantisipasi peningkatan volume pelanggan di libur panjang akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Jelang Mudik Lebaran KAI Siapkan 24 Kereta Tambahan, Simak Rute dan Jadwalnya
Jelang Mudik Lebaran KAI Siapkan 24 Kereta Tambahan, Simak Rute dan Jadwalnya

KAI juga telah menyiapkan armada kereta tambahan yang difokuskan untuk mengangkut para pemudik

Baca Selengkapnya
KAI Tambah 24 Kereta Api untuk Mudik Lebaran, Tiketnya Bisa Dipesan Mulai Hari Ini
KAI Tambah 24 Kereta Api untuk Mudik Lebaran, Tiketnya Bisa Dipesan Mulai Hari Ini

Tiket KA tambahan tersebut dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya.

Baca Selengkapnya
Kecepatan KRL Ditingkatkan, Mulai Besok Jakarta-Bogor Hanya Satu Setengah Jam
Kecepatan KRL Ditingkatkan, Mulai Besok Jakarta-Bogor Hanya Satu Setengah Jam

KCI memberlakukan penyesuaian Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 mulai 1 November.

Baca Selengkapnya
KAI Tambah 8 Perjalanan Kereta Selama Musim Liburan Sekolah, Ini Detail Keberangkatannya
KAI Tambah 8 Perjalanan Kereta Selama Musim Liburan Sekolah, Ini Detail Keberangkatannya

Sejauh ini rute favorit masyarakat pada periode long weekend tersebut adalah Jakarta - Surabaya pp, Jakarta - Solo pp, Jakarta - Malang pp.

Baca Selengkapnya
KAI Tambah Lagi 24 Kereta Tambahan untuk Angkutan Lebaran, Ini Rutenya
KAI Tambah Lagi 24 Kereta Tambahan untuk Angkutan Lebaran, Ini Rutenya

Pada tahap kedua ini KAI telah menyiapkan 24 KA yang dapat dipesan mulai Kamis, 7 MAret 2024.

Baca Selengkapnya