Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Pilpres 2019, ribuan warga Karawang antre buat e-KTP

Jelang Pilpres 2019, ribuan warga Karawang antre buat e-KTP Warga Karawang antre buat e-KTP. ©2018 Merdeka.com/Bram Salam

Merdeka.com - Ribuan warga memadati kantor Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil Karawang, untuk membuat e-KTP. Pemohon mengaku sudah dua hari mendatangi dinas yang mengurus dokumen KTP karena keterbatasan waktu pelayanan.

Nelis (19), warga Cikampek mengatakan, sudah dua hari untuk mengurus e-KTP baru hari mendapatkan pelayanan dengan nomor antrean 700. Itu pun harus datang lebih awal sebelum kantor Dinas Catatan Sipil pelayanan dibuka.

"Datang sekitar pukul 06.00 WIB, baru dapat antrean nomor padahal sudah dua hari datang," katanya saat menunggu antrean, Selasa (5/9).

Hal senada dikatakan Hendra, warga Rengasdengklok. Ia mengaku harus datang pagi-pagi sejak kantor layanan belum buka.

"Meski sudah datang pagi-pagi, ternyata yang mengantre sudah banyak. Saya harus mengantre 5 jam setengah baru bisa melakukan perekaman," tutur Hendra.

Membludaknya antrean pemohon e-KTP sempat terjadi dorong-dorongan sehingga kaca kantor pecah lantaran loket antrean pelayanan e-KTP belum dibuka petugas. Padahal warga datang sejak pukul 03.00 WIB untuk mendapatkan nomor antrean untuk mendapatkan pelayanan e-KTP.

"Sempat dorong-dorongan saat antre untuk mendapatkan nomor antrean perekaman E KTP ,hingga kaca kantor pecah," ujar Hendra.

Kadis Kependudukan Dispendukcapil Karawang, Yudiawan mengatakan, antrean panjang diakuinya lantaran adanya peningkatan pemohon dokumen KTP pendatang menjelang Pilpres mendatang. Sehingga banyak warga yang akan melakukan perekaman e-KTP, peningkatan pemohon meningkat hingga 1.000 lebih pemohon.

"Karena banyaknya antrean, kami berlakukan dalam bagian layanan. Yakni yang khusus melayani pengambilan e-KTP dan perekaman," terangnya.

Yudi menambahkan, untuk cetak e-KTP dalam satu hari bisa mencatat antara 1.000-1.500 buah. Namun untuk pelayanan perekaman e-KTP, karena alat dan petugas terbatas sehingga setiap hari warga membludak, petugas hanya bisa melayani 1.000 orang.

"Itupun petugas kami harus lembur di luar jam dinas. Bahkan sampai malam hari kami harus lembur setiap harinya. Untuk mengurangi antrean, kami membuka layanan pada hari libur yakni pada hari Sabtu. Sehingga proses e-KTP di Kendal bisa segera selesai," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kadisdukcapil Sebut Warga Tak Perlu Cetak Ulang e-KTP saat Jakarta Berubah DKJ
Kadisdukcapil Sebut Warga Tak Perlu Cetak Ulang e-KTP saat Jakarta Berubah DKJ

Dukcapil mengakui Ketersediaan blangko e-KTP terbatas.

Baca Selengkapnya
DPRD Minta Pemprov DKI Jamin Ketersediaan Blangko e-KTP Jelang Pemilu 2024
DPRD Minta Pemprov DKI Jamin Ketersediaan Blangko e-KTP Jelang Pemilu 2024

Ketersedian blangko sangat diperlukan untuk pemilih pemula agar terakomodir dalam Daftar Pemilih Tetap.

Baca Selengkapnya
Stok 75.000 E-Materai Kantor Pos Ludes Terjual Sejak Pembukaan CPNS 2024
Stok 75.000 E-Materai Kantor Pos Ludes Terjual Sejak Pembukaan CPNS 2024

Kantor Pos cabang Bengkulu menyiapkan sebanyak 390.000 materai elektronik guna mengantisipasi meningkatnya permintaan selama pendaftaran CPNS 2024.

Baca Selengkapnya
Wamendagri Bima Arya Sebut 1,5 Juta Pemilih Pemula Belum Rekam e-KTP Jelang Pilkada 2024
Wamendagri Bima Arya Sebut 1,5 Juta Pemilih Pemula Belum Rekam e-KTP Jelang Pilkada 2024

Dia mengaku telah menginstruksikan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di seluruh Indonesia untuk memberikan atensi khusus perekaman kepada pemilih pemula.

Baca Selengkapnya
KPU DKI Batasi Pendukung Bacagub-Bacawagub yang Ikut Saat Pendaftaran, Hanya 200 Orang
KPU DKI Batasi Pendukung Bacagub-Bacawagub yang Ikut Saat Pendaftaran, Hanya 200 Orang

"Bakal pasangan calon (paslon) hanya diperkenankan membawa 150-200 orang pendukung," kata Ketua KPU DKI Wahyu

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Sibuknya Petugas Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu 2024 di Pulogadung
FOTO: Mengintip Sibuknya Petugas Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu 2024 di Pulogadung

KPU Jakarta Timur daerah pemilihan DKI Jakarta 6 telah memulai pelipatan surat suara DPRD Provinsi DKI untuk Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Dirjen Dukcapil Pastikan Tidak Ada Kelangkaan Blangko e-KTP
Dirjen Dukcapil Pastikan Tidak Ada Kelangkaan Blangko e-KTP

Memastikan bahwa tidak ada kelangkaan blangko pada e-KTP

Baca Selengkapnya
FOTO: KPU Jakpus Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024 di Kecamatan Tanah Abang
FOTO: KPU Jakpus Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024 di Kecamatan Tanah Abang

KPU mulai mendistribusikan berbagai logistik Pemilu 2024, seperti bilik, kotak suara, alat coblos, hingga bantalan ke tingkat kecamatan.

Baca Selengkapnya
Segini Potensi Pendapatan Peruri dari Penjualan E-Materai dari Pendaftar CPNS 2024, Tembus Hingga Rp35,7 miliar
Segini Potensi Pendapatan Peruri dari Penjualan E-Materai dari Pendaftar CPNS 2024, Tembus Hingga Rp35,7 miliar

Dalam proses pendaftaran, setiap pelamar diharuskan memenuhi berbagai persyaratan, termasuk menyertakan e-materai pada dokumen yang dibutuhkan oleh instansi.

Baca Selengkapnya
Waktu Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang Hingga 10 September, BKN: Jangan Pakai Sistem Kebut Semalam
Waktu Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang Hingga 10 September, BKN: Jangan Pakai Sistem Kebut Semalam

Mengingat adanya penambahan waktu hingga tanggal 10 September 2024, artinya terhitung hari ini 6 September 2024 tinggal 4 hari lagi pendaftaran akan ditutup.

Baca Selengkapnya
Wamendagri Bima Tegaskan Komitmen Kemendagri Tingkatkan Partisipasi Pemilih pada Pilkada Serentak 2024
Wamendagri Bima Tegaskan Komitmen Kemendagri Tingkatkan Partisipasi Pemilih pada Pilkada Serentak 2024

Upaya ini salah satunya dengan mendorong Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) agar melakukan jemput bola.

Baca Selengkapnya
KPU Luncurkan Pembentukan KPPS Pilkada 2024, Gaji Lebih Kecil dari Pemilu 2024
KPU Luncurkan Pembentukan KPPS Pilkada 2024, Gaji Lebih Kecil dari Pemilu 2024

Tahapan rekrutmen KPPS Pilkada 2024 ini pun secara resmi dimulai pada hari ini.

Baca Selengkapnya