Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jika makan, Kopral Bagyo malah tak kuat sapu abu Kelud 24 jam

Jika makan, Kopral Bagyo malah tak kuat sapu abu Kelud 24 jam Kopral Subagyo sapu abu Kelud. ©2014 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Anggota Detasemen Polisi Militer (Denpom) Kopral Kepala Partika Subagyo sudah menyelesaikan niatnya untuk menyapu abu Gunung Kelud di Jalan Slamet Riyadi, Solo selama 24 jam tanpa makan. Tentara yang tak mau naik pangkat ini mengaku makan malah membuat tubuhnya lemas dan tak kuat melaksanakan niatnya tersebut.

"Saya sudah terbiasa tidak makan. Apalagi bila mengadakan aksi-aksi yang memeras tenaga. Kalau perut terisi atau makan malah badan saya jadi lemes mas," ujar Kopral Bagyo saat ditemui merdeka.com di kediamannya, Sumber, Solo, Sabtu (22/2) sore.

Pria yang akrab disapa Kopral Bagyo menganggap dirinya sedang berpuasa ketika melakukan aksinya tersebut. Bedanya jika puasa Ramadhan tak makan dan minum sekitar 14 jam, namun dalam aksi ini Bagyo tak makan dan hanya minum selama 24 jam.

"Bukan hanya setengah hari saya puasa makan, tapi hingga selesai kegiatan 24 jam. Selama aksi saya cukup minum air putih saja agar tidak dehidrasi," ucapnya.

Selain air putih, Kopral Bagyo menegaskan kekuatan fisiknya muncul karena ada niat dan semangat. "Kekuatan alami akan timbul kalau kita punya niat dan semangat," katanya.

Sebelumnya, prihatin dengan kondisi Kota Solo akibat erupsi Gunung Kelud Kopral Subagyo membersihkan Jalan Slamet Riyadi dari sisa abu vulkanik Gunung Kelud dengan cara menyapu.

Aksi tersebut dilakukan selama 24 jam tanpa makan, mulai Jumat (21/2) pukul 09.00 WIB hingga Sabtu (22/2) pukul 09.00 WIB. Bersama beberapa rekannya dari Kompak (komunitas peduli kemasyarakatan) Bagyo menyapu Jalan Slamet Riyadi, mulai dari Kleco hingga Bundaran Gladag.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kopral Bagyo Ingatkan Prajurit TNI AD Hindari Gaya Hidup Mewah 'Lebih Baik Pamer Kumis Kaku'
Kopral Bagyo Ingatkan Prajurit TNI AD Hindari Gaya Hidup Mewah 'Lebih Baik Pamer Kumis Kaku'

Unggahan terbaru Kopral Bagyo sampaikan nasihat untuk para prajurit muda TNI.

Baca Selengkapnya
Warga Bojongsari Depok Berhari-hari Tidak Mandi akibat Kekeringan, Sumur hanya Mengeluarkan Lumpur
Warga Bojongsari Depok Berhari-hari Tidak Mandi akibat Kekeringan, Sumur hanya Mengeluarkan Lumpur

Kekeringan yang terjadi disebabkan kemarau panjang dan sebagai dampak banyaknya pembangunan perumahan.

Baca Selengkapnya
Probolinggo Terancam Kekeringan dan Krisis Air Bersih, Warga Terpaksa Minum Air Kubangan Sungai
Probolinggo Terancam Kekeringan dan Krisis Air Bersih, Warga Terpaksa Minum Air Kubangan Sungai

Warga Desa Sumberkare terpaksa menggunakan air sungai untuk berbagai kebutuhan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kekeringan Masih Parah Melanda Bogor, Bantuan 40.000 Liter Air Bersih Langsung Ludes 1 Jam Diserbu Warga
FOTO: Kekeringan Masih Parah Melanda Bogor, Bantuan 40.000 Liter Air Bersih Langsung Ludes 1 Jam Diserbu Warga

Bantuan 40 ribu liter air bersih yang dibagikan kepada ratusan warga itu langsung habis dalam waktu satu jam.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah Dehidarsi saat Haji, Sedia Botol Minum hingga Konsumsi Buah dan Sayur
Cara Mencegah Dehidarsi saat Haji, Sedia Botol Minum hingga Konsumsi Buah dan Sayur

Memenuhi kebutuhan hidrasi penting dilakukan selama ibadah haji.

Baca Selengkapnya
Tanda Tubuh Kekurangan Air Putih Selain Rasa Haus, Jangan Dibiarkan
Tanda Tubuh Kekurangan Air Putih Selain Rasa Haus, Jangan Dibiarkan

Air adalah elemen penting dalam menjalankan fungsi tubuh. Ketika tubuh kekurangan air, akan muncul tanda-tanda yang mungkin jarang kita sadari.

Baca Selengkapnya