Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Johan Budi: Tindakan pencegahan KPK tidak diberitakan media

Johan Budi: Tindakan pencegahan KPK tidak diberitakan media Seleksi Capim KPK. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Plt Wakil Ketua KPK Johan Budi mengikuti tahap seleksi akhir penjaringan pimpinan KPK oleh tim pansel di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta. Salah satu anggota Pansel, Harkristuti Harkrisnowo menanyakan masalah penindakan KPK yang selama ini disoroti oleh masyarakat.

"Pak Jobud (Johan Budi), dari penindakan dan pencegahan, jika Anda terpilih sebagai ketua KPK, mana yang Anda dahulukan," tanya Tuti, sapaan akrab Haristuti di Ruang Serba Guna, Lantai Dasar, Gedung 3, Kementerian Sekretariat Negara, Jl. Veteran no 18, Jakarta 1011, Jakarta, Selasa (25/8).

"Pencegahan dan penindakan harus simultan. Tidak ada pencegahan tanpa penindakan. Kalau saya jadi pimpinan KPK dua ini saya lakukan," jawab Johan Budi.

Lanjut dia, informasi banyaknya kasus penangkapan yang seolah-olah menjadikan citra KPK sebagai 'tukang tangkap' tak lepas dari pemberitaan media. Hal itu, kata dia, menguatkan persepsi publik atas KPK yang menomorduakan tindakan pencegahan.

"Persepsi publik banyak penindakan itu karena informasi media. Apa KPK hanya sedikit pencegahan? Saya kira tidak. Kami saya sudah lakukan (pencegahan) tapi tidak diberitakan (media). Ini tidak salah karena media lebih tertarik dengan penindakan yang memancing banyak orang menontonnya," para dia.

Menurut Johan, penanganan masalah korupsi di Indonesia bukan hanya pada penindakan (penangkapan, penyidikan, dsb) semata, tetapi juga perlu ditangani secara dini melalui upaya sosialisasi yang terus menerus kepada masyarakat secara simultan.

"Keduanya harus sinergi. Penindakan itu memang hasilnya kasat mata. KPK punya modul pencegahan tahun 2008. Juga hasilnya kan tidak serta merta, perlu waktu," tandas dia.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP