Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi: Kedisiplinan Kerbau Harus Kita Tunjukkan untuk Menyelesaikan Tantangan Krisis

Jokowi: Kedisiplinan Kerbau Harus Kita Tunjukkan untuk Menyelesaikan Tantangan Krisis Jokowi Bertolak ke Kalimantan. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghadiri puncak perayaan Imlek Nasional tahun 2021. Dia berharap, masyarakat kuat dan disiplin menghadapi tantangan krisis pada Imlek tahun kerbau ini.

"Semoga di tahun baru ini kita bangsa Indonesia berhasil menghadapi tantangan tantangan yang ada dan mencapai tujuan yaitu kemajuan kemajuan yang signifikan," katanya secara virtual di Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu (20/2).

"Kekuatan, keberanian, keteguhan dan kedisiplinan kerbau harus kita tunjukkan untuk menyelesaikan tantangan tantangan yang ada yaitu krisis saat ini," sambungnya.

Orang lain juga bertanya?

Jokowi melanjutkan, penanganan permasalahan kesehatan akibat pandemi Covid harus terus dilakukan. Seperti pendisiplinan 3M, 3T dan PPKM skala mikro.

"Dan juga vaksinasi harus dilakukan secara cepat dan efektif, semua kekuatan bangsa harus dikerahkan untuk itu," kata mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Dia berharap, di tahun kerbau ini masyarakat secara bersama sama bergotong royong dan bisa menggerakkan kekuatan besar negara. Jokowi mengajak masyarakat berani dan disiplin untuk berani melakukan lompatan serta terobosan baru.

"Agar kita bisa terlepas dari krisis kesehatan dan ekonomi, agar kita kita bisa mencuri start lebih awal dibandingkan negara lain dan menjadi negara maju yang kita cita-citakan," terangnya.

"Segenap warga negara Tionghoa di seluruh Indonesia saya menyampaikan ucapan hari raya Imlek ke 2572. Selamat memasuki tahun baru kerbau di tahun 2021, tahun yang mestinya penuh kekuatan besar, tahun yang penuh keberanian, tahun yang menguatkan kesetiaan kita pada bangsa dan negara," tandasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Imlek Nasional, G. Sulistiyanto mengatakan peringatan Imlek secara virtual sebagai bentuk kepedulian, tak saja bagi diri sendiri, dan orang-orang terdekat, namun juga pada masyarakat luas demi memutus rantai menyebaran virus covid-19.

"Tahun ini, kebersamaan hadir dalam wujud yang berbeda, yakni melalui niat tulus kita memutus rantai penyebaran pandemi Covid-19," kata Sulistiyanto.

"Apresiasi tertinggi kepada masyarakat Tionghoa yang dengan sepenuh hati menjalankan imbauan pemerintah dan ajakan panitia guna memperingati tahun baru dalam nuansa kesederhanaan, menghindari aktivitas publik maupun kerumunan," tambah dia.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesan Jokowi Kepada Relawan: Jangan Pilih Pemimpin Enak-enakan Duduk di Istana
Pesan Jokowi Kepada Relawan: Jangan Pilih Pemimpin Enak-enakan Duduk di Istana

Jokowi mengingatkan para relawan untuk tidak memilih pemimpin yang hanya ingin menikmati kenyamanan dan fasilitas negara.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu,
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu, "Are You Ready?"

Jokowi juga berbicara mengenai sosok pemimpin yang tetap untuk rakyat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sambut 2024: Indonesia Berjalan di Jalur yang Benar dan Siap Hadapi Tantangan
Jokowi Sambut 2024: Indonesia Berjalan di Jalur yang Benar dan Siap Hadapi Tantangan

Indonesia juga menghadapi berbagai tantangan seperti, kekeringan panjang dan dunia yang penuh ketidakpastiaan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu, Are You Ready
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu, Are You Ready

Presiden Jokowi memberi sambutan pada Apel Akbar Pasukan Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM) di Stadion Manahan Solo, Rabu (20/9)

Baca Selengkapnya
Poin Penting Arahan Jokowi ke TNI-Polri di IKN, Ada Singgung Stabilitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat
Poin Penting Arahan Jokowi ke TNI-Polri di IKN, Ada Singgung Stabilitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

Jokowi meminta kepada TNI-Polri agar menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Posisi Presiden Tidak Senyaman yang Dipersepsikan, Banyak Masalah dan Cacian
Jokowi: Posisi Presiden Tidak Senyaman yang Dipersepsikan, Banyak Masalah dan Cacian

"Banyak permasalahan rakyat yang harus diselesaikan," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Jokowi Bawa 'Spirit Bandung' Dukung Negara Berkembang Bertahan Hadapi Krisis Dunia
Jokowi Bawa 'Spirit Bandung' Dukung Negara Berkembang Bertahan Hadapi Krisis Dunia

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut, untuk menghadapi krisis global dibutuhkan kekompakan dan solidaritas antarnegara.

Baca Selengkapnya
Hadiri Apel Akbar KOKAM, Jokowi Ajak Masyarakat Tak Terpecah Belah Hadapi Pemilu
Hadiri Apel Akbar KOKAM, Jokowi Ajak Masyarakat Tak Terpecah Belah Hadapi Pemilu

Jokowi mengatakan kedamaian tidak boleh terkoyak karena Pemilu.

Baca Selengkapnya
Dunia Hadapi Perang dan Krisis Ekonomi, Jokowi: Kita Harus Eling Lan Waspodo
Dunia Hadapi Perang dan Krisis Ekonomi, Jokowi: Kita Harus Eling Lan Waspodo

Jokowi menekankan pentingnya persatuan dan kerukunan antar masyarakat agar Indonesia menjadi negara maju.

Baca Selengkapnya
Situasi Politik Mulai Hangat, Jokowi Minta Relawan Jangan Fitnah dan Baperan
Situasi Politik Mulai Hangat, Jokowi Minta Relawan Jangan Fitnah dan Baperan

Jokowi meminta seluruh relawan tidak melakukan provokasi dan fitnah.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Presiden Selanjutnya: Paling Penting Berani dan Konsisten Majukan Bangsa
Jokowi ke Presiden Selanjutnya: Paling Penting Berani dan Konsisten Majukan Bangsa

"Ke depan saya kira bukan tentang siapa presidennya, yang paling penting menurut saya sanggup enggak (untuk) konsisten," kata Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Masyarakat: Jangan Sampai Beda Pilihan Pemilu jadi Tidak Rukun dan Bersatu!
Jokowi ke Masyarakat: Jangan Sampai Beda Pilihan Pemilu jadi Tidak Rukun dan Bersatu!

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui Pemilu 2024 menimbulkan adanya gesekan perbedaan pilihan di masyarakat.

Baca Selengkapnya